Konten dari Pengguna

Cara Menghilangkan Trauma pada Cowok Akibat Pengalaman Buruk

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
17 Januari 2024 20:45 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menghilangkan Trauma pada Cowok. Foto: dok. Unsplash/Nik Shuliahin
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menghilangkan Trauma pada Cowok. Foto: dok. Unsplash/Nik Shuliahin
ADVERTISEMENT
Cara menghilangkan trauma pada cowok adalah hal penting yang perlu diketahui, khususnya bagi Anda yang memiliki teman atau kerabat terdekat laki-laki yang sedang mengalami trauma.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan, salah satunya dengan membantu ia menerima rasa takut akibat trauma yang dialami. Selain itu, masih ada beberapa cara lain yang dapat dilakukan untuk membantu laki-laki menghadapi trauma.

Macam-Macam Cara Menghilangkan Trauma pada Cowok

Ilustrasi Cara Menghilangkan Trauma pada Cowok. Foto: dok. Unsplash/Tom Pumford
Dikutip dari buku berjudul Memahami Trauma dengan Perhatian Khusus pada Masa Kanak-Kanak, yang disusun oleh Prof. Irwanto, Ph.D., Hani Kumala, M.Psi., (2020), trauma dalam bahasa Latin berarti luka.
Saat ini trauma sering kali didefinisikan sebagai suatu kejadian atau pengalaman seseorang dalam merespons suatu peristiwa yang mengancam atau membahayakan nyawa seseorang.
Pengalaman ini dianggap berpotensi bagi seseorang untuk mengalami gangguan mental. Trauma juga disebut memiliki hubungan dengan paparan langsung atau tidak langsung terhadap suatu peristiwa maupun kejadian yang intensitasnya di luar pengalaman manusia sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Biasanya, trauma menimbulkan rasa takut yang luar biasa karena dipersepsikan akan mengancam kesejahteraan fisik dan jiwa, rasa tidak berdaya untuk memengaruhi suatu peristiwa atau menyelamatkan diri, perasaan tidak aman setelah suatu peristiwa terjadi, bahkan kebingungan mengapa suatu peristiwa terjadi padanya.
Trauma dapat dialami oleh laki-laki maupun perempuan. Untuk dapat membantu seorang laki-laki dalam menghadapi trauma, berikut ini beberapa cara menghilangkan trauma pada cowok yang dapat dicoba:

1. Berusaha Menghadapi Rasa Takut

Mengalami rasa takut dan cemas akibat peristiwa traumatis adalah hal wajar. Untuk mengatasi trauma yang dialami, hal utama yang perlu dilakukan adalah menghadapi ketakutan yang dimilikinya. Ajak cowok tersebut untuk memberanikan diri dalam menghadapi ketakutannya. Yakinkan ia bahwa Anda akan tetap berada di sampingnya.
ADVERTISEMENT

2. Membantu Relaksasi

Selanjutnya adalah mengajak cowok tersebut untuk melakukan relaksasi. Ada banyak hal yang dapat dilakukan, salah satunya dengan bermeditasi dan melakukan peregangan. Selain itu, mengajarkan latihan pernapasan juga dapat membantu ia dalam menghadapi dan mengatasi trauma yang dialami.

3. Ajak untuk Mengalihkan Pikiran Negatif

Banyaknya pikiran negatif akibat trauma dapat mengganggu kegiatan sehari-hari. Oleh sebab itu, saat mengalami perasaan akibat trauma, sebisa mungkin ajak ia untuk mengalihkan pikiran negatifnya dengan cara melakukan hobi, dan lain sebagainya.
Demikian pembahasan cara mengatasi trauma pada cowok yang dapat dicoba. Semoga bermanfaat. (DAP)