Konten dari Pengguna

Ciri-ciri Cowok Menghindar dari Kita yang Wajib Diketahui

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
29 Juni 2023 18:53 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cowok menghindar. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cowok menghindar. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Ciri-ciri cowok yang menghindar dari kita mungkin sulit untuk diketahui. Pasalnya, para lelaki sangat pintar untuk menyembunyikan perasaannya.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahuinya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti melihat perubahan perilakunya yang menjadi dingin dan tidak peduli. Simak cara lainnya di bawah ini.

Ciri-ciri Cowok Menghindar dari Kita

Ilustrasi cowok menghindar. Sumber foto: Unsplash
Saat sedang mengalami jatuh cinta, kita sebagai wanita pasti ingin selalu berada di dekat lelaki yang ia cintai. Namun, tak jarang beberapa pria menghindar dari kita sebagai orang yang ia sayangi.
Sebagian wanita, mungkin sulit untuk mengetahui bahwa pria sedang menghindar. Hal ini disebabkan oleh kemampuan pria dalam menyembunyikan perasannya.
Selain itu, mengutip situs Ideapod, lelaki juga tidak pernah memperlihatkan perasaan aslinya. Karena itu terkadang sulit untuk mengetahui bahwa ia tidak nyaman dan menghindar.
Lalu, bagaimana ciri-ciri cowok yang menghindar dari kita yang mudah untuk dikenali? Berikut ini penjelasannya.
ADVERTISEMENT

1. Mengurangi Komunikasi

Ciri pertama yang bisa terlihat saat pria menghindar dari kita adalah mengurangi percakapan atau komunikasi. Biasanya, mereka akan membalas pesan dengan lambat, dan tidak tertarik untuk melanjutkan obrolan.

2. Menghindari Tatap Muka

Ciri kedua yang bisa terlihat saat pria menjauh dari kita adalah saat ia mencoba menghindari situasi di mana mereka harus berinteraksi langsung. Mereka akan menghindar untuk bertemu dan menghabiskan waktu bersama.

3. Mengurangi Frekuensi Bertemu

Jika sebelumnya kalian sering bertemu atau menghabiskan waktu bersama, tetapi tiba-tiba pria tersebut mengurangi frekuensi pertemuan atau menjauh, hal ini bisa menjadi tanda bahwa dia sedang menghindar dari kita.

4. Perubahan Perilaku

Ciri pria yang menghindari kita paling mudah terlihat dari perilakunya. Ia akan berubah menjadi lebih dingin, kurang ramah, dan menunjukkan ketidakminatan saat berinteraksi.
ADVERTISEMENT

5. Menyembunyikan Rahasia

Jika sebelumnya ia adalah pria yang cukup terbuka dan sering berbagi rahasia, tetapi tiba-tiba mereka menjadi lebih tertutup dan enggan berbagi, hal itu bisa menandakan bahwa mereka sedang menghindari kita.

6. Menghindari Topik Tertentu

Ciri-ciri cowok yang menghindar dari kita selanjutnya yakni dirinya mencoba menjauh dari topik atau pembicaraan tertentu ketika sedang berbicara. Biasanya, mereka akan menghindari topik yang lebih pribadi atau sensitif.
Itulah ciri-ciri cowok yang menghindar dari kita yang patut diketahui.
(RAF)