Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Ciri-ciri Orang Introvert Jatuh Cinta yang Mudah Dikenali
16 Oktober 2023 17:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ciri-ciri orang introvert jatuh cinta bisa dilihat dari tingkah laku yang tak biasa. Berbanding terbalik dengan ekstrovert yang senang bersosialisasi dan berteman dengan banyak orang, introvert justru sangat menikmati kesendirian serta lebih tertutup.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, para introvert juga bisa jatuh cinta atau menyukai seseorang. Berikut ciri-ciri orang introvert jatuh cinta yang perlu diketahui.
Mengenal Ciri-ciri Orang Introvert Jatuh Cinta
Tipe kepribadian introvert mempunyai sikap tenang, hati-hati, suka menyendiri, senang akan keteraturan, sederhana, kaku, kurang senang bergaul, dan cenderung pendiam. Dalam situs lpka.umy.ac.id, orang dengan kepribadian introvert bukan berarti buruk.
Perlu dipahami bahwa mereka memang lebih nyaman dalam kesendirian dan cenderung merefleksikan perasaan secara tertutup. Termasuk juga ketika jatuh cinta. Pribadi ini akan sulit mengungkapkan perasaan sebab rasa malu dan gengsi yang lebih tinggi.
Mari kenali ciri-ciri orang introvert jatuh cinta sehingga bisa lebih mudah dipancing untuk mengungkapkan perasaannya.
1. Mulai Mencari Tahu
Para introvert bukanlah pribadi yang terbuka dan hanya berinteraksi dengan orang yang sudah dekat sebelumnya. Namun, ketika tengah jatuh cinta, mereka akan berusaha untuk bisa dekat dengan teman-teman gebetan. Tujuannya agar bisa mencari tahu informasi lebih banyak tentang gebetannya.
ADVERTISEMENT
2. Bersikap Terbuka
Sulit membuka diri adalah salah satu ciri khas para introvert. Meski begitu, sikap tertutupnya akan berkurang ketika sedang jatuh cinta. Umumnya, mereka akan mulai terbuka mengenai dirinya guna menarik perhatian doi.
3. Membicarakan Hal Pribadi
Para pemilik kepribadian introvert yang tertarik pada seseorang, cenderung membicarakan topik-topik personal saat berdekatan. Sebagai contoh, ketertarikannya terhadap sesuatu, apa yang dia suka dan tidak suka, bahkan perasaannya.
4. Salah Tingkah
Orang yang jatuh cinta memang kerap salah tingkah ketika bertemu dengan pujaan hati. Ini tidak hanya berlaku pada introvert, melainkan juga para ekstrovert.
Bedanya, tipe introvert umumnya akan berusaha menutupi perasaannya dengan menghindari kontak mata atau pergi sejauh mungkin dari orang yang disukai.
5. Membuka Rahasia
Banyak rahasia dalam kehidupan orang introvert yang disimpan sendiri. Namun, mereka akan membuka satu per satu rahasianya di hadapan orang yang dicintai.
ADVERTISEMENT
6. Kerap Mencuri Pandang
Tidak bernyali untuk mendekati karena malu, tetapi selalu berusaha mencuri pandang adalah ciri khas pribadi introvert yang tengah dimabuk asmara.
7. Meniru Kebiasaan
Berusaha menyukai apa yang disukai gebetan atau meniru kebiasaan juga termasuk ciri orang introvert jatuh cinta. Hal ini dilakukan karena sulitnya mengungkapkan perasaan sekaligus untuk menarik perhatian kita.
Demikian ciri-ciri orang introvert jatuh cinta yang sangat mudah dikenali dari perubahan perilakunya. Pada dasarnya tipe introvert pasti memiliki cara sendiri untuk mengungkapkan perasaannya pada pujaan hati. (DN)