Konten dari Pengguna

Macam-macam Teknik Grounding untuk Mengatasi Kecemasan

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
20 November 2023 23:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi teknik grounding adalah. Sumber foto: Andrea Piacquadio/Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi teknik grounding adalah. Sumber foto: Andrea Piacquadio/Pexels
ADVERTISEMENT
Teknik grounding adalah cara alternatif yang digunakan untuk menghilangkan pikiran-pikiran yang dapat menimbulkan kecemasan.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa jenis teknik grounding yang bisa dipakai untuk latihan menetralkan keadaan emosional yang sulit dikontrol. Simak selengkapnya dalam ulasan berikut ini.

Macam-Macam Teknik Grounding

Ilustrasi teknik grounding. Sumber foto: Andrea Piacquadio/Pexels
Dikutip dalam buku Kundalini: Teknik Efektif untuk Membangkitkan, Membersihkan, dan Memurnikan Kekuatan Luar Biasa dalam Diri Anda karya Irmasnsyah Effendi, grounding adalah teknik yang sangat penting untuk mengontrol suhu kundalini di tubuh.
Berikut beberapa teknik grounding yang bisa diterapkan untuk mengatasi kecemasan.

1. Melibatkan Indra Penglihatan

Teknik grounding pertama yang bisa dicoba adalah dengan memanfaatkan indra penglihatan atau mata untuk mengalihkan rasa cemas.
Caranya yaitu dengan melihat hal-hal yang membuat kita merasa tertarik. Dengan begitu, pikiran-pikiran negatif yang sedang berkecamuk dapat teralihkan.
Contohnya adalah melihat pemandangan yang hijau dan sejuk, menonton stand up comedy, melihat langit yang terang, dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT

2. Melibatkan Indra Penciuman

Teknik grounding selanjutnya adalah melibatkan indra penciuman. Aroma yang menenangkan mempunyai kasiat untuk mengusir rasa cemas.
Contoh teknik grounding yang melibatkan indra penciuman, di antaranya mencium bau bunga yang disukai, mencium bau tanah ketika hujan, mencium diffuser teraphy, dan lain sebagainya.

3. Melibatkan Indra Pendengaran

Mendengarkan sesuatu yang memiliki efek menenangkan sangat efektif untuk meredakan cemas dan stres yang sedang melanda. Contohnya mendengarkan murottal al-Qur'an, mendengarkan musik, mendengarkan ceramah, dan lain sebagainya.

4. Melibatkan Indra Perasa

Contoh teknik grounding dengan melibatkan indra perasa adalah mengkinsumsi makanan yang disukai.
Dalam proses tersebut, kita bisa menikmati dan merasakan setiap gigitan atau kunyahan dari kelezatan makanan tersebut.
Hal-hal yang terlihat sederhana dan cukup mudah dilakukan tersebut tanpa disadari bisa memberikan efek menangkan sekaligus mengontrol perasaan cemas yang berlebih.
ADVERTISEMENT

5. Melibatkan Indra Peraba

Teknik grounding terakhir yang perlu dicoba dicoba adalah melibatkan indra peraba. Contohnya dengan berdiam di suatu tempat yang menenangkan sambil memencet-mencet bubble warp.
Itulah berbagai macam teknik grounding yang bisa dicoba untuk mengatasi kecemasan dalam diri. (DAI)