Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Memahami Arti CB dalam Pacaran yang Viral di Sosial Media
15 Agustus 2023 23:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Arti CB dalam pacaran adalah singkatan dari center back yang berarti pemain bertahan. Singkatan ini juga berarti bahwa seseorang mati-matian bertahan dalam menjaga hubungan dengan pasangannya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, center back atau CB juga bertugas untuk mempertahankan dan membantu pasangannya untuk menjaga hubungan agar tidak berantakan. Tidak semua pasangan mengetahui arti dari CB ini karena istilah ini lebih terkenal di sosial media.
Dikutip dari buku Bagaimana Menemukan dan Mempertahankan Cinta karya Gilad James, berikut ini terdapat penjelasan lengkap tentang CB dalam pacaran dan cara mempertahankan hubungan.
Arti CB dalam Pacaran
Secara garis besar, arti CB dalam pacaran adalah singkatan dari center back yang berarti pemain bertahan. Istilah ini kebanyakan diketahui oleh orang-orang yang sering update di media sosial.
Sekilas istilah ini hampir sama dengan istilah yang ada dalam permainan sepak bola, yaitu center back. Dalam dunia sepak bola, CB atau center back berarti pemain yang membantu kiper mempertahankan gawang agar tidak kebobolan.
ADVERTISEMENT
Sedangkan, dalam percintaan, center back dapat diartikan sebagai seseorang yang mati-matian bertahan, menjaga, dan melindungi hubungan dengan pasangannya.
Sebab, setiap hubungan tidak bisa berjalan mulus begitu saja, tetapi akan ada banyak rintangan yang harus dihadapi agar keduanya tetap bertahan.
Cobaan atau godaan dari luar memang bisa merusak hubungan yang selama ini sudah dijalin bersama pasangan. Apabila center back dalam hubungan benar-benar kuat, maka hubungan akan awet dan langgeng.
Cara Efektif Mempertahankan Hubungan
Hubungan yang harmonis tentu saja membutuhkan kekuatan dua orang di dalamnya untuk mempertahankannya. Berikut ini cara efektif mempertahankan hubungan asmara dengan pasangan.
1. Saling Terbuka dan Jujur dalam Komunikasi
Komunikasi sangat penting untuk mempertahankan hubungan yang sehat. Namun, komunikasi yang perlu dilakukan adalah komunikasi yang jujur dan terbuka dengan pasangan.
ADVERTISEMENT
2. Mengembangkan Kepercayaan
Dasar dari hubungan yang sehat dan harmonis adalah kepercayaan satu sama lain. Kepercayaan penting untuk dikembangkan dengan sikap jujur, andal, dan transparan dengan pasangan.
3. Menunjukkan Apresiasi dan Kasih Sayang
Dalam mempertahankan hubungan dengan pasangan, perlu menunjukkan apresiasi dan kasih sayang terhadap satu sama lain. Misalnya, mengungkapkan rasa terima kasih hingga menunjukkan kasih sayang, baik secara sederhana maupun cara yang luar biasa.
Kesimpulannya, arti CB dalam pacaran adalah singkatan dari center back. Ini dapat diartikan sebagai seseorang yang mati-matian bertahan dalam menjaga hubungan dengan pasangannya. (DSI)