Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Memahami Ikigai sebagai Cara Hidup Lebih Bahagia ala Orang Jepang
23 Juni 2023 18:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ikigai adalah istilah yang berasal dari bahasa Jepang dan berarti makna kehidupan. Ada pula yang menyebut ikigai sebagai tujuan hidup atau the purpose of life.
ADVERTISEMENT
Filosofi ini akan membuat kita mengerti bagaimana cara menjadikan hidup lebih berharga, seimbang, serta bermakna.
Sederhananya, ikigai adalah salah satu filosofi Jepang yang terkenal dan diterapkan oleh penduduk Okinawa yang rata-rata berumur panjang. Untuk lebih jelasnya, mari simak ulasan tentang ikigai di bawah ini.
Mengenal Filosofi Ikigai dan Komponennya
Ikigai adalah filosofi hidup ala orang Jepang yang dapat diterapkan dalam kehidupan. Istilah ini berasal dari dua kata yaitu iki yang berarti kehidupan serta gai yang artinya nilai.
Dalam situs kemenkeu.go.id, disebutkan bahwa pada hakikatnya ikigai merupakan irisan dari empat komponen atau elemen yaitu passion, mission, vocation, serta profession. Berikut adalah penjelasannya.
1. Passion
Passion artinya sesuatu yang disukai dan membuat seseorang bersemangat serta bahagia tatkala melakukannya. Contohnya, hobi. Passion dikenal pula dengan what you love.
ADVERTISEMENT
2. Mission
Mission yaitu segala hal yang diperlukan dunia atau lingkungan. Perasaan ikut andil atau berkontribusi pada dunia maupun lingkungan sekitar tentunya bisa menciptakan kepuasan dalam diri seseorang.
3. Vocation
Vocation adalah sesuatu yang bisa dilakukan untuk menghasilkan pendapatan. Kendati bekerja bukan semata untuk mencari uang, tetapi seseorang tidak boleh mengabaikan pentingnya pendapatan guna menunjang kesejahteraan hidup.
4. Profession
Profession merupakan keahlian seseorang yang bisa diperoleh melalui pendidikan formal (sekolah hingga kuliah) atau nonformal (training, workshop, dan sebagainya).
Sementara itu, ikigai juga memiliki beberapa pilar yaitu mengawali dari hal kecil dan positif misalnya, bangun pagi. Lalu membebaskan diri berpikir apa adanya, menjaga keselarasan dengan lingkungan serta orang-orang sekitar, menghargai hal-hal kecil, bergembira, hingga menikmati apa yang ada saat ini.
ADVERTISEMENT
Ikigai adalah filosofi hidup ala Jepang yang bersifat sangat personal. Intinya adalah bersyukur atas kehidupan dan segala anugerah yang diberikan serta hindari keluhan yang membuat pikiran jadi negatif.
Tidak perlu membandingkan kehidupan sendiri dengan orang lain sebab masing-masing punya cara menjalani hidup dengan lebih bermakna. (DN)