Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Arti Excited dalam Hubungan dengan Pasangan
29 September 2024 14:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Arti excited dalam hubungan digunakan untuk menggambarkan perasaan senang, atau antusias terhadap pasangan. Perasaan ini mencerminkan bagaimana seseorang termotivasi dalam menjalani hubungannya dengan pasangan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Dinamika Rasa Mengenal, Mencintai dan Melepaskan, Bayu Herkuncahyo, (hal. 5), excited dalam bahasa Inggris yaitu bergairah dan bersemangat. Perasaan excited dalam hubungan dengan pasangan sangat penting untuk menjaga kebahagiaan.
Inilah Arti Excited dalam Hubungan
Arti excited dalam hubungan berarti merasa sangat tertarik, antusias, atau bersemangat terhadap pasangan atau aktivitas yang dilakukan bersama. Ini bisa mencakup perasaan gembira saat merencanakan kencan, atau antusiasme untuk menghabiskan waktu bersama.
Perasaan ini menunjukkan bahwa seseorang sangat menikmati dan menantikan momen-momen bersama pasangan yang bisa memperkuat ikatan emosional dan kebahagiaan dalam hubungan.
Berikut beberapa aspek yang menunjukkan bagaimana excited dapat dirasakan dalam sebuah hubungan.
1. Antusiasme dalam Menghabiskan Waktu Bersama
Salah satu tanda bahwa seseorang merasa excited dalam hubungannya adalah ketika mereka antusias menghabiskan waktu bersama pasangan. Baik itu berkencan, atau melakukan aktivitas bersama.
ADVERTISEMENT
Perasaan senang dan bersemangat muncul, karena kehadiran pasangan memberikan kebahagiaan tersendiri.
2. Menunggu-nunggu Momen Berdua
Excited juga berarti antusias menunggu momen-momen tertentu dengan pasangan. Misalnya, seseorang merasa antusias menantikan liburan bersama, atau merencanakan kegiatan di akhir pekan.
3. Kebahagiaan dalam Merencanakan Masa Depan
Ketika seseorang merasa antusias dalam hubungan, mereka juga cenderung memikirkan masa depan dengan penuh optimism. Ini bisa berarti merencakan kehidupan bersama, seperti pernikahan, memiliki anak, atau menetap bersama di tempat yang diimpikan.
Perasaan ini memperlihatkan komitmen yang kuat untuk terus berkembang bersama pasangan.
4. Mendukung Pertumbuhan Pasangan
Orang yang excited dalam hubungan akan mendukung pertumbuhan pribadi pasangannya. Mereka antusias pasangannya sukses, belajar hal baru, atau berkembang dalam karier dan kehidupan pribadinya.
Hal ini tidak hanya mencerminkan rasa cinta yang dalam, tetapi juga rasa bangga terhadap pasangan, di mana setiap pencapaian pasangan dirayakan dengan kegembiraan.
ADVERTISEMENT
5. Rasa Cinta yang Tumbuh dan Tidak Pernah Bosan
Dalam hubungan jangka panjang, perasaan antusias menunjukkan rasa cinta yang terus tumbuh dan tidak pernah bosan.
Meskipun telah mengenal pasangan dalam waktu yang lama, seseorang yang merasa excited tetap menemukan hal-hal menyenangkan dalam pasangan mereka.
Arti excited dalam hubungan dengan pasangan ini adalah kunci menjaga cinta dan kebahagiaan yang berkelanjutan. Hubungan dengan perasaan excited akan terasa lebih menyenangkan, dan penuh kehangatan, sehingga menciptakan fondasi yang kuat untuk kebahagiaan jangka panjang. (ERI)