Konten dari Pengguna

Mengenal Arti Skinship beserta Manfaatnya bagi Kesehatan

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
8 Juni 2023 23:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi skinship artinya, sumber foto: HONG SON by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi skinship artinya, sumber foto: HONG SON by pexels.com
ADVERTISEMENT
Skinship artinya aktivitas saling bersentuhan, tapi tidak secara seksual dan hanya dalam batas wajar. Skinship juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan yang jarang orang tahu.
ADVERTISEMENT
Bahkan, tidak semua orang mengetahui secara pasti apa itu istilah skinship. Padahal, skinship bukan istilah baru hanya saja baru viral belakangan ini.
Dikutip dari bellybelly.com, berikut ini terdapat penjelasan lengkap tentang arti dan manfaat dari skinship bagi kesehatan. Ada banyak manfaat dari skinship yahy harus diketahui.

Skinship Artinya...

Ilustrasi skinship artinya, sumber foto: Dziana Hasanbekava by pexels.com
Beberapa orang pasti sering mendengar istilah skinship tapi tidak mengetahui arti secara pasti. Skinship sendiri awal mulanya berasal dari bahasa Jepang yang merujuk pada kedekatan dan keintiman sebuah hubungan antara ibu dan bayi.
Namun, sekarang istilah skinship sudah banyak digunakan untuk berbagai hal. Skinship sering digunakan untuk menggambarkan ikatan melalui kontak fisik di banyak hubungan.
Skinship sendiri mengacu pada hubungan yang dibangun antara dua orang melalui sentuhan atau kontak kulit. Namun sentuhan ini tidak mengarah ke hal seksual, hanya dalam bentuk sentuhan saja.
ADVERTISEMENT
Meskipun awalnya digunakan sebagai bentuk ikatan sentuhan antara ibu dan bayi, sekarang skinship menjadi lebih umum. Sekarang ini skinship lebih mengacu ke kontak fisik seperti pelukan terhadap orang yang dicintai.
Bahkan, di beberapa negara skinship sudah menjadi sebuah budaya sentuhan fisik. Tentunya setiap negara memiliki variasi yang berbeda-beda.

Manfaat Skinship bagi Kesehatan

Mengetahui arti skinship saja tidak cukup, namun ada beragam manfaat yang bisa diketahui berikut ini.

1. Berperan dalam Perkembangan Kognitif Anak

Skinship memiliki banyak manfaat salah satunya yaitu berperan dalam perkembangan kognitif anak. Mengingat anak yang kurang sosok yang bisa memeluk, memberikan perhatian bisa mengalami masalah terhadap perkembangan kognitif nya.
Selain itu, anak yang kekurangan sentuhan fisik juga dapat mengalami masalah dalam mengelola emosi.
ADVERTISEMENT

2. Memiliki Umur yang Panjang

Pelukan atau sentuhan fisik lainnya secara tidak langsung dapat membuat umur seseorang menjadi lebih panjang. Hal ini karena sentuhan fisik dapat membawa seseorang ke dalam kehidupan yang sehat.
Jika dalam konteks hubungan asmara, skinship akan membuat seseorang hidup 8 tahun lebih panjang.
Kesimpulannya, skinship artinya aktivitas saling bersentuhan atau kontak fisik, tapi tidak secara seksual. Ada banyak manfaat yang bisa didapatkan dari skinship sesuai penjelasan tersebut. (DSI)