Mengenal ISFJ dan Tipe Kepribadian MBTI yang Cocok Dengannya

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
Konten dari Pengguna
15 Maret 2023 18:49 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengenal ISFJ dan tipe kepribadian MBTI yang cocok dengannya. Sumber: StockSnap/pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengenal ISFJ dan tipe kepribadian MBTI yang cocok dengannya. Sumber: StockSnap/pixabay.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
ISFJ cocok dengan MBTI apa? Apakah kamu pernah mendengar istilah tentang MBTI? MBTI adalah salah satu bentuk klasifikasi tipe kepribadian.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari kanal The Myers-Briggs Foundation, mengatakan bahwa Myers Briggs Type Indicator atau yang biasa dikenal dengan MBTI membagi tipe kepribadian menjadi 16 jenis.
Manusia memiliki kepribadian yang bervariasi dan kompleks. Untuk mengklasifikasikannya ini, MBTI membaginya menjadi 16 tipe dan 8 fungsi kognitif.
Salah satu tipe kepribadian adalah ISFJ. ISFJ adalah salah satu tipe introvert yang sangat sensitif dan mampu menunjukkan empati.
Lantas, ISFJ cocok dengan MBTI apa? Yuk, simak penjelasannya.

Apa itu Tipe Kepribadian ISFJ?

Ilustrasi apa itu tipe ISFJ. Sumber: darksoul1/pixabay.com
ISFJ atau Introverted-Sensing-Feeling-Judging adalah salah satu dari sekian banyak tipe MBTI. ISFJ dikenal sebagai salah satu tipe yang sangat baik dan peduli terhadap sesamanya.
Meskipun sosok introver, ISFJ mampu bergaul dengan baik, tetapi juga membutuhkan waktu sendiri untuk men-charge energi.
ADVERTISEMENT
Sebagai sosok yang bertanggung jawab, ISFJ selalu berusaha menjaga komitmen dan setia. Mereka bahkan lihai dalam mengasuh. Hal itu membuat mereka banyak disukai dalam suatu hubungan.
Rasa empatinya yang tinggi membuat ISFJ peduli terhadap perasaan orang lain. Mereka bahkan selalu berusaha agar lingkungannya tetap harmonis.
Namun, sensitivitasnya yang tinggi ini membuat ISFJ sangat mudah merasa tersakiti. Oleh sebab itu, kamu perlu berhati-hati terhadap perasaannya yang rentan ini.

Tipe MBTI yang Cocok dengan ISFJ

Tipe yang cocok dengan ISFJ adalah seorang Performer atau ESFP dan Promoter atau ESTP. Hal ini dikarenakan fungsi kognitif yang dominan pada ISFJ adalah Introvert Sensing (Si), sedangkan dua lainnya dominan Extrovert Sensing (Se). Oleh sebab itu, mereka dianggap sebagai MBTI yang cocok untuk ISFJ.
ADVERTISEMENT
ESFP sendiri adalah orang yang ramah dan menerima seseorang dengan baik. Hal ini tentu cocok dengan ISFJ yang empati dan perhatian.
Adapun ESTP adalah orang yang memiliki rasa toleransi tinggi dan nyaman dengan siapa pun. Jiwa fleksibel yang dimiliki MBTI ini cocok dengan ISFJ.
Nah, itulah tipe MBTI yang cocok dengan ISFJ. Kalau kamu, apa tipe MBTI-mu? [ENF]