Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Kepribadian Egosentris Lengkap dengan Ciri Khasnya
2 Agustus 2023 19:12 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Egosentris adalah kecenderungan untuk mementingkan dan mengutamakan keperluan pribadi daripada orang lain. Ini termasuk hal yang tidak seharusnya dilakukan dalam kehidupan.
ADVERTISEMENT
Mengingat manusia adalah makhluk sosial yang tidak pernah bisa hidup sendirian, sehingga masih memerlukan orang lain. Namun, seseorang yang egosentris lebih mementingkan ego atau keperluan dirinya sendiri.
Dikutip dari Buku Pengantar Psikopatologi untuk Keperawatan karya Heri Zan Pieter, S.Psi., Betsaida Janiwarti, S.Psi., dan Ns. Marti Saragih S.Kep, berikut ini pemaparan lengkap tentang egosentris beserta ciri khasnya.
Pengertian Egosentris
Egosentris adalah pemusatan pada diri sendiri dan suatu proses dasar yang banyak dijumpai pada tingkah laku anak . Misalnya pola pengamatan yang ditentukan oleh pandangan subjektivitas dan belum memiliki orientasi pemisahan antara objek dan subjek.
Hal ini tentu saja membuat perasaan dan pandangannya masih terpusat pada dirinya sendiri. Dalam kehidupan tidak seharusnya kepribadian ini dipertahankan, tapi justru dihindari.
ADVERTISEMENT
Mengingat setiap manusia tentu saja membutuhkan orang lain untuk menunjang hidupnya ke arah yang lebih baik. Selain itu, sikap egois juga sikap negatif yang akan membuat siapa saja enggan membantu orang tersebut.
Menurut Piagey egosentris babyhood sebagai ciri khas perkembangan kognitif yaitu egosentris stadium sensorik motorik. Di mana bayi belum mampu membedakan antara dunia luar dan dirinya.
Sebenarnya bukan hanya bayi atau anak-anak saat yang memiliki kepribadian egosentris. Hingga saat ini masih banyak orang dewasa yang memiliki kepribadian egosentris dalam kehidupan.
Ciri Khas Egosentris
Berikut ini terdapat beberapa ciri khas kepribadian egosentris yang perlu diperhatikan.
1. Kepercayaan Diri yang Salah
Meskipun terlihat sebagai seseorang yang memiliki kepercayaan diri yang besar, tapi itu tidak sesuai kenyataannya. Sebenarnya, orang yang egosentris sering kali merasa dirinya tidak aman tapi bertindak seolah-olah memiliki kepercayaan diri yang tinggi.
ADVERTISEMENT
2. Harga Diri Berlebihan
Egosentris juga sering membaca seseorang menghargai diri sendiri secara berlebihan. Padahal harga dirinya yang sebenarnya rapuh tapi ia melakukan kompensasi melalui upaya untuk diakui, dihormati dan dikagumi oleh orang lain.
3. Perasaan Hebat
Orang egosentris percaya bawa dirinya memiliki kemampuan dan bakat khusus yang terlihat hebat. Bahkan ia juga berpikir bahwa masalah dan kebutuhannya hanya dapat diurus oleh orang-orang dengan prestise besar.
Kesimpulannya, egosentris adalah kecenderungan untuk mementingkan keperluan pribadi daripada orang lain. Kepribadian ini bisa terjadi pada siapa saja, baik bayi, anak-anak hingga orang dewasa dalam kehidupannya. (DSI)