Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Mengenal Low Maintenance Relationship dalam Hubungan Asmara
26 Agustus 2023 20:18 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Low maintenance relationship adalah salah satu tipe menjaga hubungan dengan intensitas komunikasi yang lebih rendah dibandingkan dengan tipe lainnya.
ADVERTISEMENT
Tipe low maintenance relationship ini tidak membutuhkan banyak waktu untuk bertemu atau saling memberikan afeksi dalam frekuensi yang sering.
Untuk lebih memahami tentang tipe low maintenance relationship yang banyak diminati saat ini, mari simak penjelasannya di sini.
Pengertian Low Maintenance Relationship dalam Hubungan Asmara
Dalam hubungan asmara yang dijalin antara dua orang, komunikasi berperan besar untuk mempertahankan keharmonisan dan kelangsungan hubungan.
Menurut buku Membangun dan Memelihara Hubungan: Handbook Ilmu Komunikasi yang disusun oleh Charles R. Berger, Michael E. Roloff dan David R. Roskos-Ewoldsen (2021), komunikasi berfungsi membangun hubungan sehingga dapat membentuk dan meningkatkan ikatan personal di antara pasangan yang terlibat dalam komunikasi. Komunikasi juga berfungsi untuk mempertahankan hubungan yang dijalin.
ADVERTISEMENT
Untuk menjaga kelangsungan hubungan yang dijalin, kesepakatan mengenai frekuensi komunikasi yang dilakukan antar pasangan perlu didiskusikan dengan baik.
Hal ini karena beberapa pasangan yang cenderung untuk menjaga kelangsungan hubungannya dengan high maintenance relationship, atau bahkan sebaliknya dengan low maintenance relationship.
Low maintenance relationship merupakan hubungan yang dijaga dengan frekuensi komunikasi yang terbilang cukup rendah. Dalam jenis hubungan ini, pasangan tidak terus menerus menuntut untuk memberi kabar atau berkirim pesan setiap saat.
Tak hanya itu, hubungan low maintenance relationship juga membuat pasangan tidak menuntut untuk terus bertemu sepanjang waktu.
Biasanya pasangan yang menerapkan low maintenance relationship adalah tipe pasangan yang cukup dewasa dan sudah saling mempercayai satu sama lain.
ADVERTISEMENT
Masing-masing pasangan dengan low maintenance relationship ini memiliki cara yang berbeda-beda untuk menjaga hubungan tetap hangat dan harmonis.
Beberapa pasangan cenderung memilih untuk menghabiskan waktu sebulan sekali untuk kencan berdua di waktu yang disepakati. Sementara sebagian pasangan lainnya lebih memilih untuk membuat tabungan bersama yang nantinya akan digunakan untuk berlibur berdua.
Low maintenance relationship memungkinkan pasangan untuk memprioritaskan dan tetap fokus dengan pengembangan diri dan ambisi untuk mencapai tujuan hidup. Dinamika dalam hubungan low maintenance relationship juga cenderung tenang dan stabil.
Demikian pembahasan mengenai low maintenance relationship yang menarik untuk diketahui. (DAP)