Konten dari Pengguna

Mengenal Sifat Aries dalam Percintaan

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
26 Juli 2023 17:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sifat aries dalam percintaan. Sumber foto: pexels/Alexy Almond.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sifat aries dalam percintaan. Sumber foto: pexels/Alexy Almond.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa sifat Aries dalam percintaan, salah satunya memiliki keberanian, inisiatif serta mandiri.
ADVERTISEMENT
Zodiak yang berlangsung dari tanggal 21 Maret hingga 19 April, adalah tanda zodiak pertama dalam astrologi.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang sifat Aries dalam percintaan, simak uraian berikut ini.

Sifat Aries dalam Percintaan

ilustrasi sifat aries dalam percintaan. Sumber foto: pexels/Andrea Piacquadio.
Dikutip dalam buku Mengungkap Kedahsyatan Fungsi Vlookup Microsoft Office Excel karya Johar Arifin, zodiak berasal dari bahasa latin zodiacus yang berarti lingkaran hewan. Zodiak biasanya digunakan sebagi landasan untuk meramal seseorang.
Dilambangkan dengan domba jantan, Aries dikenal sebagai pemimpin yang berani, penuh semangat, dan penuh energi.
Sifat Aries yang kuat ini juga tercermin dalam hubungan percintaannya, diantaranya:

1. Keberanian dan Inisiatif

Sebagai tipe kepribadian yang berani dan ekspansif, Aries tidak ragu untuk mengambil inisiatif dalam hubungan percintaannya.
ADVERTISEMENT
Mereka tidak akan menunggu untuk mengejar orang yang disukai. Ketika jatuh cinta, Aries cenderung langsung mengejar pasangan potensial dengan penuh keberanian.
Individu berzodiak Aries juga menyukai tantangan dan mengejar cintanya tanpa takut ditolak.

2. Antusiasme dan Semangat

Aries adalah tipe orang yang energik dan penuh semangat. Memperlakukan percintaan dengan gairah dan antusiasme yang sama seperti dalam banyak aspek kehidupan lainnya.
Namun, kadang antusiasme yang berlebihan ini bisa membuatnya terlalu cepat dalam memasuki hubungan tanpa mempertimbangkan secara menyeluruh.

3. Kemandirian

Sebagai sosok yang percaya diri, Aries cenderung mandiri dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam hubungan percintaan.
Mereka membutuhkan pasangan yang menghargai ruang pribadinya dan tidak membatasi kebebasan.
Aries senang bergerak maju dan mencapai tujuan mereka, bahkan ketika berada dalam hubungan.
ADVERTISEMENT

4. Memperioritaskan Pasangan

Aries adalah zodiak yang diberkahi dengan kekuatan dan kepemimpinan alami. Sifat ini dapat mengalir ke dalam hubungan percintaannya. Terkadang hal tersebutlah yang membuat Aries menjadi orang yang memperioritaskan kepentingan pasangan.

5. Ketegasan dan Kejujuran

Aries adalah orang yang jujur dan terus terang. Mereka menghargai ketegasan dan terbuka tentang perasaan. Juga mengharapkan pasangannya untuk jujur dan terbuka dengannya.
Kejujuran adalah salah satu nilai yang paling penting bagi Aries dalam hubungan. Mereka merasa terluka jika ditipu atau dikhianati.
Secara keseluruhan, Aries adalah pasangan yang penuh semangat dan setia. Menyukai kebebasan dan tantangan, tetapi juga membutuhkan kejujuran dan pengertian dalam hubungan mereka.
Dengan saling pengertian dan dukungan, hubungan dengan Aries bisa menjadi pengalaman yang memuaskan dan menyenangkan. (DAI)
ADVERTISEMENT