Konten dari Pengguna

Mengetahui Arti Mental Baja Lengkap dengan Ciri-cirinya

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
24 Agustus 2023 21:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mental Baja. Foto: dok. Unsplash/KirstenMarie
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mental Baja. Foto: dok. Unsplash/KirstenMarie
ADVERTISEMENT
Mental baja artinya seseorang yang memiliki mental yang sangat kuat layaknya baja. Ciri-ciri orang dengan mental baja ini salah satunya adalah memiliki pola pikir yang selalu optimis terhadap hidupnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, masih ada beberapa ciri lainnya yang menandakan bahwa seseorang memiliki mental baja. Mari simak ulasannya di bawah ini.

Mengenal Arti Mental Baja

Ilustrasi Mental Baja. Foto: dok. Unsplash/Sarah Cervantes
Dalam kehidupan yang kita jalani, tak jarang masalah datang menghadang dan membuat kondisi pikiran dan mental menjadi terganggu. Hal ini tentu akan menghambat produktivitas harian. Untuk itu, setiap orang perlu memiliki mental baja. Apa itu mental baja?
Mengutip buku berjudul Revolusi Diri: Memaksimalkan Potensi untuk Menjadi yang Terbaik yang disusun oleh Amru Khalid, ‎Abdul Syakur (2007), seseorang yang disebut memiliki mental baja artinya ia memiliki kemauan sekeras baja.
Sementara menurut buku Menangis Boleh, Menyerah Jangan: Boleh Kok Netesin Air Mata, Asal Nggak Menyerah Menghadapi Ujian Hidup yang disusun oleh Wiwid Prasetiyo (2020: 107), mental baja adalah seseorang yang memiliki sifat tegar, kuat, dan berani untuk beradu nyali atau bersaing dengan orang lain.
ADVERTISEMENT
Seseorang yang memiliki mental baja memiliki keyakinan bahwa mereka sanggup mengatasi semua masalahnya, karena mereka yakin bahwa masalah yang ada akan selalu lebih kecil dari jalan keluar.

Ciri-Ciri Orang yang Memiliki Mental Baja

Berikut ini adalah ciri-ciri orang yang memiliki mental baja.

1. Mampu Mengatasi Masalah

Seseorang yang memiliki mental baja adalah seseorang yang dapat mengatasi masalahnya dengan baik. Mereka tidak akan mudah menyerah ketika menghadapi masalah yang menghambat dirinya dalam meraih tujuannya.

2. Mampu Mengendalikan Diri

Kemampuan dalam mengendalikan diri khususnya ketika dirinya emosi atau mengalami stres merupakan salah satu ciri seseorang memiliki mental baja.
Dengan begitu, seseorang dapat menempatkan dirinya dan merilis emosinya dengan tepat tanpa melukai orang sekitarnya.

3. Memiliki Kemampuan Adaptasi yang Tinggi

Seseorang yang memiliki mental baja juga cenderung lebih mudah beradaptasi di berbagai lingkungan baru. Ia cenderung terbuka dan mau mengenal orang baru tanpa perlu khawatir orang-orang mencemooh dirinya.
ADVERTISEMENT
Demikian pembahasan mengenai definisi mental baja lengkap dengan ciri-cirinnya. Semoga bermanfaat. (DAP)