Konten dari Pengguna

Pengertian Pikiran Negatif, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
16 Juni 2023 21:53 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pikiran negatif. Sumber: Liza Summer/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pikiran negatif. Sumber: Liza Summer/pexels.com
ADVERTISEMENT
Pikiran negatif adalah suatu pola pikir buruk yang bisa berdampak pada timbulnya gangguan mental, seperti stres atau rasa cemas. Itulah mengapa, membangun pola pikir yang positif adalah hal penting. Wahidah dan Adam dalam Cognitive Behavior Therapy untuk Mengubah Pikiran Negatif dan Kecemasan pada Remaja menyebutkan bahwa pikiran negatif bisa saja muncul akibat pola asuh orang tua sejak anak masih kecil. Untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang pengertian pikiran negatif dan cara mengatasinya, baca artikel ini sampai habis.
ADVERTISEMENT

Pengertian Pikiran Negatif

Ilustrasi pikiran negatif. Sumber: Keira Burton/pexels.com
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, pikiran negatif adalah pola pikir buruk tentang diri sendiri yang bisa dibentuk oleh lingkungannya. Pola pikir negatif ini dapat memengaruhi cara seseorang dalam memandang dirinya dan lingkungan sekitarnya. Lebih jauh lagi, hal ini bisa mengganggu aktivitas sehari-hari, seperti menurunnya produktivitas. Di samping itu, memiliki pikiran negatif juga bisa membuat waktu menjadi terbuang sia-sia karena seringnya menunda pekerjaan dan menghabiskan waktu untuk memikirkan hal buruk.

Penyebab Pikiran Negatif

Pikiran negatif adalah suatu hal yang bukan hanya disebabkan oleh diri sendiri, tetapi juga dapat tumbuh akibat interaksi seseorang dengan lingkungannya. Adapun sejumlah penyebab pikiran negatif adalah.
ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi Pikiran Negatif

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, memiliki pikiran negatif bisa memicu kebiasaan yang tidak produktif. Itulah mengapa, kebiasaan berpikir negatif perlu dihilangkan. Adapun cara mengatasi pikiran negatif adalah.

1. Fokus Terhadap Kekuatan yang Dimiliki

Salah satu cara mengatasi pikiran negatif adalah dengan fokus terhadap kekuatan yang dimiliki. Dengan begitu, potensi seseorang untuk memikirkan hal-hal negatif akan berkurang. Sebab, dengan fokus terhadap kekuatan yang dimiliki, maka seseorang akan lebih sibuk untuk mengembangkan kemampuannya.

2. Menerapkan Gaya Hidup Sehat

Cara mengatasi pikiran negatif selanjutnya adalah dengan menerapkan gaya hidup sehat, seperti mengonsumsi makanan bergizi, rajin berolahraga, atau memperhatikan waktu tidur. Dengan begitu, produksi hormon endorfin akan meningkat, sehingga suasana hati seseorang bisa lebih membaik dan pikiran negatif dapat tersingkirkan.
ADVERTISEMENT

3. Meditasi

Meditasi juga termasuk salah satu cara mengatasi pikiran negatif yang dapat dilakukan. Melakukan meditasi saat marah atau emosi sedang tak bisa dikontrol, akan membuat seseorang lebih merasa tenang. Di samping melakukan meditasi, seseorang juga bisa menggunakan aromaterapi untuk menunjang otak agar lebih tenang dan santai.

4. Mengontrol Rasa Khawatir

Memiliki rasa khawatir adalah hal wajar. Namun, kondisi ini akan menjadi tidak wajar ketika rasa khawatir bisa memicu aktivitas yang tidak produktif. Itulah mengapa, salah satu cara mengatasi pikiran negatif adalah dengan mengontrol rasa khawatir. Rasa khawatir yang terkontrol akan mengurangi risiko serangan panik, sehingga seseorang akan lebih santai. Demikian sederet informasi mengenai pengertian pikiran negatif, penyebab, dan cara mengatasinya yang bisa dilakukan oleh setiap individu. [ENF]
ADVERTISEMENT