Konten dari Pengguna

Tips Cara dapat Pacar Bagi yang Sudah Lama Menjomblo

info psikologi
Menyajikan informasi seputar info psikologi yang terkini, terupdate, dan terlengkap.
2 Maret 2023 1:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari info psikologi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara dapat pacar. Sumber: Unsplash/Everton Vila
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara dapat pacar. Sumber: Unsplash/Everton Vila
ADVERTISEMENT
Menemukan pacar bahkan mencari pacar itu tidak mudah, bahkan tidak sedikit orang yang kesulitan dalam mendapatkan pacar.
ADVERTISEMENT
Demikian seperti yang disebutkan dalam buku 28 Hari Mendapatkan Pacar Panduan Berhenti Jomblo dari Redaksi Bukune.
Ada beberapa cara dapat pacar dengan memanfaatkan yang ada di sekitar kita.

Tips Mendapatkan Pacar dengan Cepat

Cara dapat pacar. Sumber: Unsplash/Nathan McBride
Tak perlu bingung mencari kekasih hati, kamu yang jomblo bisa membuka diri agar mudah mendapatkan pasangan. Berikut ada tips yang bisa diterapkan, antara lain:

1. Memanfaatkan media sosial

Media sosial sekarang tidak asing lagi dikalangan anak kecil, remaja, maupun dewasa. Manfaat dari media sosial bisa kita gunakan dalam mendapatkan pacar, salah satunya bisa lewat Facebook, Instagram, Twitter, LINE maupun yang lainnya.
Kita bisa mencari dan berkenalan dengan seseorang lewat media sosial, dengan begitu bisa mengenal bahkan bisa bertemu jika sudah mulai akrab.
ADVERTISEMENT

2. Meminta bantuan pada teman

Tidak usah malu untuk meminta tolong teman untuk mengenalkan temannya dengan kita. Mungkin dengan cara ini kita bisa mendapatkan pacar bahkan sesuai dengan kriteria yang kita cari. Teman kita juga dengan senang hati mengenalkan dan mencomblangkan kita pada temannya yang belum punya pacar.

3. Lihat orang ataupun teman dekat

Terkadang tanpa kita sadari sebenarnya pasangan untuk kamu itu sangat dekat, tapi kamu terlalu fokus mencari yang menurutmu masuk dalam kriteria. Sampai tidak sadar sebenarnya ada yang menunggu kamu dan mau jadi pasanganmu, terlebih lagi kamu dengan dia sudah saling mengenal satu sama lain.
Hal itu membuatmu menemukan cara dapat pacar dan siap menjalani hubungan dengan pasanganmu.

4. Cari pasangan lewat kesamaan hobi

Terkadang hobi yang dimiliki bisa membuat kita mendapatkan pasangan, karena bisa saling bertukar cerita tentang hobi yang dimiliki sama. Dan juga bisa saling berkomunikasi lewat hobi dan akan membuat saling tertarik satu sama lain.
ADVERTISEMENT
Untuk memulai perkenalan bisa dari mengobrol, dan mengajaknya untuk bermain maupun menonton dengan hobi sama yang dimilikinya.

5. Membuka diri

Untuk mendapatkan pacar kamu harus bisa membuka diri dengan cara bersikap terbuka terhadap lawan bicara kamu. Dengan seperti itu akan membuat lebih mudah mengenal diri masing-masing dari seseorang.
Keterbukaan dalam bicara juga membangun suasana yang lebih nyaman dan menarik seseorang lebih penasaran dengan sikap dan kepribadian masing-masing.
Berusahalah menjadi diri sendiri dan bersikap lebih dewasa agar kamu bisa mendapatkan pasangan yang terbaik, dan bisa menerima kekurangan maupun kelebihan dari pasangan masing-masing. Hal tersebut memudahkanmu menemukan cara dapat pacar lebih cepat.