Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Apa Itu Kopa Trophy dan Asal Muasalnya?
20 Oktober 2022 8:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Baru-baru ini salah satu pemain FC Barcelona, Gavi baru saja memenangkan penghargaan Kopa Trophy dalam perhelatan acara Ballon d’Or. Kemenangan Gavi ini membuat banyak penggemar olahraga bertanya, apa itu Kopa Trophy?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman Fansided, kemenangan gelandang milik FC Barcelona, Gavi atas Kopa Trophy-nya di acara Ballon d’Or 2022 pada Théâtre du Châtelet, Paris, Prancis (17/10/2022) mengejutkan beberapa penggiat sepak bola.
Hal ini dikarenakan Gavi mendahului beberapa nama yang memang sudah digadang-gadang akan mendapatkan Kopa Trophy, seperti Jude Bellingham (Borussia Dortmund), Eduardo Camavinga (Real Madrid), dan Jamal Musiala (Bayern Muenchen).
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, pembahasan yang sedang hangat selain kemenangan Gavi adalah Kopa Trophy-nya itu sendiri. Bagi yang belum tahu, berikut penjelasan atas apa itu Kopa Trophy.
Apa Itu Kopa Trophy?
Dikutip dari laman 90min, Kopa Trophy adalah penghargaan yang diberikan kepada pemain U21 terbaik dunia di acara Ballon d’Or. Ajang penghargaan ini sudah ada sejak tahun 2018 dan digagas oleh media asal Prancis, yaitu France Football.
ADVERTISEMENT
France Football sendiri menggagas adanya pemain U21 terbaik dunia untuk menambahkan kategori penghargaan pada perhelatan Ballon d’Or. Penghargaan ini diberikan kepada pemain U21 yang sudah memberikan performa terbaiknya sepanjang satu musim.
Keistimewaan Kopa Trophy ini adalah penghargaan yang bisa diberikan ke pemain mana saja di seluruh dunia. Hal ini berbeda dengan penghargaan Golden Boy yang hanya diberikan kepada pemain U21 terbaik di Eropa saja.
Tajuk “Kopa Trophy” sendiri diambil dari pemain legendaris asal Prancis yaitu Raymond Kopa, seorang pemain yang juga pernah memenangkan Ballon d’Or pada tahun 1958 (tahun ketiga).
Pemain U21 pertama yang mendapatkan Kopa Trophy ini adalah Kylian Mbappe (2018), setelah membantu tim nasional-nya memenangkan piala dunia pada tahun yang sama. Bagi yang penasaran, berikut daftar peringkat pemenang Kopa Trophy dari waktu ke waktu:
ADVERTISEMENT
Kopa Trophy 2018
Kopa Trophy 2019
Kopa Trophy 2021
Kopa Trophy 2022
Demikianlah informasi seputar apa itu Kopa Trophy dan siapa saja pemenangnya. Bagi yang penasaran mengapa Kopa Trophy tidak ada pada tahun 2020, hal ini dikarenakan acara Ballon d’Or ditiadakan karena pandemi yang baru saja melanda saat itu. Semoga bermanfaat.
(AA)