Apa Saja Latihan Aktivitas Kebugaran Jasmani?

Konten dari Pengguna
14 Februari 2023 13:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sebutkan latihan aktivitas kebugaran. foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Sebutkan latihan aktivitas kebugaran. foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apa saja latihan aktivitas kebugaran jasmani menjadi salah satu topik yang sedang dicari. Bagi yang baru memulai perjalanannya dalam latihan kebugaran jasmani, ini beberapa aktivitas yang bisa Anda lakukan.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Pendidikan Jasmani dan Kesehatan karya Asep Kurnia Nenggala, kebugaran jasmani merupakan kemampuan tubuh untuk melakukan tugas dan pekerjaan sehari-hari tanpa mengalami kelelahan yang berarti.
Kebugaran jasmani diklasifikasikan menjadi dua jenis, yaitu kesegaran jasmani yang bersinggungan dengan kesehatan dan kebugaran jasmani yang bersinggungan dengan keterampilan gerak.
Nah, bagi yang baru memulai perjalanannya dalam melakukan aktivitas kebugaran jasmani, berikut daftar latihan yang bisa Anda coba.

Sebutkan Latihan Aktivitas Kebugaran Jasmani

Sebutkan latihan aktivitas kebugaran. Foto: Unspalash
Dikutip dari laman Gramedia, terdapat beberapa unsur dalam menunjang kebugaran jasmani pada tubuh, seperti daya tahan, kecepatan, kekuatan, kelincahan, keseimbangan, dan masih banyak lagi.
Apabila sudah memahami unsur dari kebugaran jasmani, maka Anda bisa memaksimalkan segala macam aktivitas guna menunjang kebugaran jasmani. Berikut beberapa daftar latihan yang bisa Anda coba:
ADVERTISEMENT

1. Push Up

Push up adalah satu satu bentuk latihan aktivitas guna meningkatkan kebugaran jasmani. Adapun melakukan push up mampu menguatkan otot bahu, dada, trisep, dan juga membentuk otot perut dan punggung bawah.

2. Back Lift

Back lift juga bisa menjadi latihan yang dapat meningkatkan kebugaran jasmani dengan membentuk otot pada bagian punggung. Caranya juga mudah, yakni menempatkan badan dan kepala di permukaan, lalu menggerakkan dada dan kepala secara naik turun dengan perlahan.

3. Sit Up

Sit up dapat membantu Anda dalam melatih otot perut, pinggang, leher, dada, dan juga panggul. Dengan melakukan sit up secara rutin, postur tubuh Anda bisa membaik dan juga membentuk postur tubuh yang ideal.

4. Lari Cepat 50 Meter

Masuk ke aktivitas di luar ruangan, Anda bisa melakukan lari cepat dengan jarak 50 meter. Aktivitas ini bertujuan untuk melatih kecepatan bergerak. Anda bisa melakukan lari cepat di lapangan dengan dibantu kerabat untuk melakukan aba-aba.
ADVERTISEMENT

5. Shoulder Press

Latihan terakhir yang bisa Anda lakukan adalah melakukan shoulder press, sebuah aktivitas yang bertujuan untuk melatih kekuatan otot lengan dan bahu. Caranya juga cukup praktis, yakni mengangkat barbel dengan kedua tangan lurus ke depan, lalu angkat sampai ke dada.
Secara garis besar, melakukan latihan kebugaran jasmani akan mendatangkan banyak manfaat, di antaranya adalah menjaga kesehatan tulang, menjaga berat badan, mengontrol kadar gula darah, serta mengurangi stress dan depresi.
Demikianlah informasi seputar beberapa latihan aktivitas kebugaran jasmani yang bisa meningkatkan keterampilan. Sebelum melakukan aktivitas di atas, Anda diharapkan sudah melakukan pemanasan terlebih dahulu agar tubuh siap untuk beraktivitas. Semoga bermanfaat.
(AA)