Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Arti Tusun di FF dan Istilah Lainnya yang Sering Digunakan
2 September 2022 8:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Dalam dunia game online, istilah-istilah baru akan terus bermunculan seiring berjalannya waktu. Salah satu istilah yang kerap digunakan dalam game battle royale seperti FF dan PUBG adalah “Tusun”. Lantas, apa arti tusun di FF?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari penjelasan developernya, Free Fire (FF) merupakan game battle royale third-person shooter yang dikembangkan oleh 111 Dots Studio dan diunggah oleh Garena. Game ini dapat Anda nikmati pada platform Android dan iOS.
Game yang sudah eksis sejak tahun 2017 ini menawarkan permainan berdurasi 10 menit yang di dalamnya terdapat 50 pemain yang berkompetisi untuk menjadi orang “terakhir”. Setiap pemain perlu mengumpulkan beberapa peralatan dan senjata agar dapat bertahan hingga akhir permainan.
Di dalam game ini juga terdapat beberapa pilihan karakter yang masing-masing memiliki keistimewaannya sendiri. Para penikmat game ini dapat memilih karakter tersebut sesuai dengan selera mereka.
Di dalam dunia game, pastinya terdapat banyak istilah yang digunakan untuk keperluan strategis maupun hanya sebatas keperluan “mengolok” rekan setim maupun musuhnya. Nah, salah satu istilah tersebut adalah “Tusun”.
ADVERTISEMENT
Arti Tusun di FF dan Istilah Lainnya
Istilah “Tusun” dalam game FF sebenarnya merupakan pelesetan dari bahasa Inggris yaitu “Too Soon”. Jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia, maka “Tusun” artinya terlalu cepat.
Umumnya istilah “Tusun” digunakan para pemain untuk mengejek teman atau musuhnya yang tereliminasi terlalu cepat. Umumnya hal ini terjadi ketika permainan baru saja dimulai.
Anda bisa menggunakan istilah ini untuk menyindir teman Anda yang mati terlalu cepat dalam permainan. Meskipun demikian, istilah “Tusun” tidak perlu terlalu Anda pedulikan. Sebab istilah ini terkadang hanya digunakan untuk candaan antar teman semata.
Nah, di dalam game FF masih terdapat banyak istilah lainnya yang perlu Anda ketahui. Berikut deretan istilahnya dikutip dari laman Tokopedia:
ADVERTISEMENT
1. Trolling
Istilah pertama yang kerap digunakan dalam game FF adalah “Trolling”. Istilah ini digunakan ketika pemain sedang bercanda dengan rekan setimnya dengan melakukan hal-hal yang aneh seperti meledakkan tong merah. Biasanya hal ini dilakukan ketika Anda ingin membuat kesal rekan setim.
2. Smurf atau Smurfing
Di dalam sebuah game online, terdapat peringkat yang menunjukkan sebuah skill dari seorang pemain. Jika mereka mahir dalam sebuah game, maka mereka akan berada di peringkat yang paling tinggi.
Nah, istilah “Smurf” atau “Smurfing” umumnya digunakan untuk mereka yang mahir di dalam game namun bermain di lobi pemain peringkat yang rendah. Hal ini biasanya dilakukan oleh mereka yang “bosan” bermain dengan pemain yang memiliki level sama.
3. Camp atau Ngendok
Istilah lainnya yang kerap digunakan adalah “Camp” atau “Ngendok”. Istilah ini digunakan untuk mereka yang sering bersembunyi sekaligus menjaga satu area dalam waktu yang lama guna menunggu lawan yang akan lewat.
ADVERTISEMENT
4. BOT
Istilah terakhir yang sering digunakan oleh pemain FF adalah “BOT”. Istilah ini diambil dari kata Build Operate and Transfer (BOT) yang merupakan pemain yang digerakkan oleh “Robot” di dalam game. Umumnya, istilah ini digunakan untuk memberikan informasi ke rekan setim bahwa terdapat BOT yang dapat dibunuh secara gratis.
Seperti itu informasi seputar arti Tusun di FF dan istilah lainnya yang sering digunakan di dalam game. Perlu diingatkan bahwa segala macam istilah tersebut hanya sebuah kata di dalam game, Anda tidak perlu emosi akan hal itu.
(AA)