Konten dari Pengguna

Counter Benedetta, Ini Hero yang Wajib Kamu Pakai

16 Februari 2022 18:39 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kemampuan Hero Benedetta. (Foto: Tangkapan Layar di Mobile Legends)
zoom-in-whitePerbesar
Kemampuan Hero Benedetta. (Foto: Tangkapan Layar di Mobile Legends)
ADVERTISEMENT
Counter Benedetta saat ini bisa menggunakan hero dengan dukungan guide yang solid. Kedua hal tersebut dapat merepotkan dan menyulitkan Benedetta untuk berkembang pada sektor level permainan.
ADVERTISEMENT
Hero ini dapat dieliminasi dengan mudah ketika melawan hero dengan skill yang memiliki efek stun, karena memiliki durabilitas cukup rendah dibanding hero Assassins lainnya di Mobile Legends.
Hal tersebut dapat dimanfaatkan dengan maksimal menggunakan beberapa cara, seperti solo dengan hero overpower atau ganking. Kedua cara itu memiliki kebutuhan dan usaha tertentu agar bisa meredam serangan.
Selain itu, Benedetta sangat mengandalkan Movement dan Attack Speed dalam permainannya. Hal itu bak pisau bermata dua, karena jika kekuatan tersebut dibendung maka Benedetta tidak akan berguna sama sekali. Berikut adalah item counter Benedetta yang wajib kamu pakai.

Hero Counter Benedetta dan Itemnya

Tampilan Hero Nana. (Foto: Tangkapan Layar di Game Mobile Legends)
Setelah mengetahui kelemahan Benedetta, berikut ini adalah daftar rekomendasi counter hero Benedetta beserta item yang perlu kamu gunakan:
ADVERTISEMENT

1. Eudora

Eudora adalah seorang Mage dengan spesialisasi Control/Burst yang mampu menahan pergerakan Benedetta ketika melakukan invasi ke area Jungler. Caranya tempatkan Benedetta di semak-semak, kemudian kejutkan ia dengan combo skill.
Combo skill milik Eudora menghasilkan efek Magic Power sangat tinggi dengan melkukan Stun dan Burst Damage menyakitkan bagi Benedetta.

2. Nana

Nana memang dinobatkan sebagai salah satu hero untuk menangkal perkembangan seorang Assassins oleh Mobile Legends. Karena hero ini memiliki skill dengan spesialitas Crowd Control, yang mampu menghentikan pergerakan dan serangan Benedetta.
Efek Slow pada combo skill Nana sangat berguna untuk memperlambat pergerakan hero ini, sebelum melakukan ganking ketika dirinya dalam posisi terkunci dan tidak bisa menyerang.

3. Natalia

Sesama pengguna Melee dalam Mobile Legends, Natalia mampu menjadi counter Benedetta dengan menyerang secara diam-diam. Selain itu, ia memiliki Damage pada Basic Attack sangat tinggi di dalam game.
ADVERTISEMENT
Hero ini memiliki efek Silence untuk melakukan serangan mendadak yang sulit dihalau oleh Benedetta. Skill tersebut dapat dimanfaatkan secara bersamaan dengan memberikan Burst Damage.

4. Zilong

Di dalam Mobile Legends, kecepatan dapat dilawan dengan kecepatan pula, yang membedakan adalah item equipment sebagai bentuk support dalam meningkatkan Attack Speed dan Movement Speed.
Dengan skill menculik miliknya, Zilong dapat bertarung dengan leluasa ketika berhadapan dengan Benedetta.

5. Khufra

Hero Khufra di Mobile Legends. (Foto: Tangkapan Layar di Mobile Legends)
Khufra dikenal dengan hero di Mobile Legends yang mampu menahan hero dengan skill mobilitas tinggi dengan segala kecepatan dan kelincahannya. Hero ini bisa menghentikan secara paksa para Assassins.
Combo skill Tank/Support ini bisa menggunakan Bouncing Balls dengan menghasilkan efek Airborne, kemudian dilanjut dengan skill Ultimate yang mengeluarkan efek Stun.
ADVERTISEMENT

Cara Counter Benedetta dengan Itemnya

Hero-hero di atas dapat disematkan item equipment berikut ini, agar dapat meredam kemampuan daya serang dan menembus pertahanan Benedetta, yaitu:
Counter Benedetta pada sepatu, emblem dan battle spell merupakan hal yang harus disesuaikan ketika melakukan pick pada hero tertentu. Selamat mencoba!
ADVERTISEMENT
(FS)