Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Gerakan Lompat Kangkang Menggunakan Tolakan Kaki, Ini Tekniknya
27 September 2022 18:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Gerakan lompat kangkang menggunakan tolakan kaki dan tumpuan tangan dengan cara melompati peti lompat. Aktivitas ini merupakan bagian dari senam lantai, ini teknik-tekniknya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku bertajuk Bentuk-bentuk Dasar Gerakan Senam karya Sapto Adi, senam lantai adalah salah satu jenis olahraga latihan fisik dengan gerakan sistematis dan terencana yang pelaksanaannya dilakukan di lantai dengan menggunakan matras sebagai alas.
Matras yang digunakan sebagai alas ini berfungsi untuk mengurangi risiko akan terjadinya cedera, sebab senam lantai berhubungan langsung dengan lantai. Secara garis besar senam lantai dapat dilakukan di mana saja, namun di pertandingan resmi senam lantai biasanya dilakukan di dalam ruangan berukuran 12 x 12 m.
Nah salah satu teknik senam lantai yang menggunakan alat adalah lompat kangkang, yakni menggunakan peti atau boks senam. Bagi Anda yang penasaran, berikut informasi seputar teknik-teknik lompat kangkang.
Teknik Lompat Kangkang
Dikutip dari Buku Siswa Pendidikan Jasmani, Olahraga , dan Kesehatan SMA/MA Kelas 10 karya Damar Pamungkas dan Bambang Kusnanto, terdapat empat teknik dalam lompat kangkang yang perlu Anda ketahui, yaitu awalan, tolakan, melayang, dan pendaratan. Berikut cara melakukannya:
ADVERTISEMENT
1. Teknik Awalan
Teknik awalan pada gerakan lompat kangkang adalah posisi permulaan sebelum nantinya akan melakukan tolakan. Secara garis besar teknik awalan pada lompat kangkang hampir serupa dengan teknik awalan lompat jauh. Berikut caranya:
2. Teknik Tolakan
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, tolakan dalam gerakan lompat kangkang dilakukan menggunakan kaki. Berikut langkah-langkahnya:
ADVERTISEMENT
3. Teknik Melayang di Udara
Ketika sudah melompat, maka Anda hanya perlu melakukan:
4. Teknik Pendaratan
Gerakan akhir pada gerakan lompat kangkang adalah pendaratan, berikut langkah-langkahnya:
Demikian informasi seputar teknik-teknik gerakan lompat kangkang. Sebelum melakukannya secara menyeluruh, Anda disarankan untuk melatih empat fase yang sudah disebutkan di atas. Selamat mencoba.
(AA)