Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Hero Baru ML yang Wajib Kamu Mainkan
24 Maret 2022 18:56 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hero baru ML banyak ditunggu-tunggu oleh para pemain Mobile Legends . Kehadiran hero baru ini cukup dinantikan, karena tak sedikit pemain yang ingin tahu kekuatan serta skill yang dimiliki hero baru ML tersebut.
ADVERTISEMENT
Hampir setiap tahun Moonton selalu merilis hero-hero baru untuk game Mobile Legends. Per tahun, Moonton bisa merilis hingga mencapai belasan hero.
Mobile Legends merupakan game online yang memiliki berbagai macam hero dengan skill yang berbeda-beda. Hingga saat ini sudah ada setidaknya 112 hero dengan beragam macam tipe di Mobile Legends.
Kini, sudah ada beberapa hero baru ML 2022 yang siap digunakan oleh para pemain. Beberapa hero ini memiliki damage yang cukup mematikan dan siap bersaing dengan hero lainnya di arena pertarungan Mobile Legends.
Nama Hero Baru ML
1. Yin
Yin sudah dipastikan oleh Mobile Legends akan menjadi hero ke-113 yang dirilis oleh Mobile Legends. Hero baru MLBB ini dirilis pada 18 Januari 2022 dengan promosi yang cukup gencar oleh tim Mobile Legends. Ia memiliki julukan Dewa Perselisihan karena skill-nya yang merusak irama permainan ketika teamfight.
ADVERTISEMENT
Hero ini termasuk ke dalam kategori tipe hero Fighter yang berasal dari Cadia Riverlands dengan merilis dua skin di awal kemunculannya. Yin merupakan hero dengan skill Movements Speed tinggi dan damage yang cukup keras. Ia dikabarkan menjadi salah satu hero yang sangat kuat jika bertemu lawan 1 lawan 1.
2. Xavier
Xavier merupakan hero Mobile Legends laki-laki yang akan dirilis 2022 dengan role mage. Hal ini cukup unik. Pasalnya, jarang sekali hero laki-laki yang memiliki role mage.
Walau demikian, Xavier dirumorkan menjadi hero yang memiliki skill overpower. Ia mampu menembakkan laser es ke seluruh penjuru Land of Dawn sehingga musuh tidak bisa kabur.
Skill yang dimiliki adalah mengeluarkan sihir dengan dominasi berwarna biru dan putih, sama seperti Eudora. Tetapi elemen yang dikeluarkan tidak seperti listrik, melainkan tombak sihir yang dapat menembus beberapa lini. Sama seperti Windtalker tetapi hanya bisa bergaris lurus.
ADVERTISEMENT
3. Melissa
Hero selanjutnya yang dikabarkan akan rilis pada 2022 adalah Melissa dengan role Marksman. Ia merupakan hero dengan genre perempuan belia dengan tampilan urakan. Dalam role, Melissa ini membuka toko jahit pakaian, maka dari itu ia menggunakan jarum yang cukup besar sebagai senjata melawan musuh.
Skill Melissa sangat mirip dengan Nana, yakni dengan cara melempar boneka. Namun, efek yang dihasilkan berbeda. Jika boneka Nana membuat lawan menjadi sebuah boneka dalam beberapa detik, Melissa membuat hero lawan tertarik dan menghasilkan damage yang menyakitkan.
an skill Melissa yang lain ketika dalam posisi menyerang. Hero ini sangat mengandalkan damage, Akurasi, dan Attack Speed karena harus mengarahkan skill ke arah lawan.
4. Chainman
Hero baru ini menggunakan senjata berupa rantai panjang yang pada bagian ujungnya mirip seperti ujung tombak yang tajam. Dari senjata yang ada, kemungkinan hero ini akan masuk dalam role fighter.
ADVERTISEMENT
Selain itu, hero yang bernama Chainman tersebut juga memiliki warna rambut berwarna merah dan memakai sebuah jubah pendek di bagian belakang punggungnya. Tampilan yang diberikan Moonton tersebut membuat hero ini terlihat keren sebagai hero fighter. Beberapa hero baru di Mobile Legends tersebut tentunya akan menarik perhatian para pemainnya.
(ANH)