Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Pukulan Lob dalam Permainan Bulutangkis
1 September 2021 17:22 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pukulan lob dalam permainan bulutangkis terdiri dari beberapa jenis. Teknik pukulan tersebut sangat penting dikuasai oleh para pemainnya. Umumnya, teknik ini digunakan untuk bisa meraih poin sebanyak banyaknya.
ADVERTISEMENT
Teknik pukulan juga merupakan salah satu unsur utama dalam permainan olahraga bulu tangkis.
Jenis pukulan dalam bulu tangkis memiliki teknik dan kegunaan yang berbeda. Beberapa jenis pukulan pun membutuhkan kekuatan tangan dan sebagiannya dipukul secara pelan agar lawan kesulitan saat mengembalikan shuttlecock.
Jenis Pukulan Lob dalam Permainan Bulutangkis
1. Deep Lob
Jenis pukulan deep lob adalah pukulan dengan menerbangkan shuttlecock dan melambung tinggi ke bagian belakang lapangan lawan.
Lob berguna ketika lawan terus menyerang dengan memukul bola tinggi melambung, kemudian memperlambat ritme permainan lawan. Jadi, pemain yang diserang dapat kembali kepada posisi yang ideal.
ADVERTISEMENT
2. Attacking Lob
Attacking lob berfungsi untuk menyerang atau mematikan lawan. Cara melakukan pukulan lob dalam permainan bulutangkis imi adalah memukul shuttlecock tidak terlalu tinggi, namun cepat dengan arah ke belakang bidang belakang permainan lawan.
Lob akan efektif apabila dilakukan dengan menggunakan pergelangan tangan. Sebab, lawan akan mengira shuttlecock mengarah ke depan dekat net (dropshot).
Lob ini juga sering digunakan saat lawan bergerak maju, lalu melepaskan pukulan (attacking lob). Jika tidak sigap, maka sulit sekali bagi lawan untuk mengembalikan bola. Pukulan ini sangat membantu, terutama dalam permainan bulu tangkis tunggal.
Cara Melakukan Pukulan Lob dalam Permainan Bulutangkis
ADVERTISEMENT
Jenis Pukulan dalam Bulu Tangkis
Selain pukulan lob, berikut ini adalah beberapa jenis pukulan dalam permainan bulu tangkis yang bisa digunakan saat bertanding:
1. Pukulan Servis
Pukulan servis bertujuan untuk memasukkan shuttlecock ke area lawan secara diagonal dan digunakan saat memulai permainan.
Pukulan servis ini terdiri dari beberapa jenis, yakni servis pendek yang dilakukan secara forehead atau backhand. Lalu, pukulan servis panjang, pukulan servis mendatar, dan pukulan servis cambuk.
2. Pukulan Drive
Pukulan drive merupakan pukulan shuttlecock mendatar dan cepat yang sulit dikembalikan oleh lawan. Pukulan ini umumnya diarahkan ke samping kiri atau kanan lawan yang bisa dilakukan dalam permainan ganda. Selain itu, juga bisa dilakukan dengan cara forehand atau backhand.
ADVERTISEMENT
3. Drop Shot
Dropshot merupakan pukulan untuk menempatkan shuttlecock secepat dan sedekat mungkin dengan net di area lapangan lawan yang termasuk dalam cara bermain bulu tangkis untuk pemula.
4. Smash
Smash adalah pukulan cepat dan keras serta menukik menuju ke area lawan. Pukulan smash hampir serupa dengan pukulan lob. Jika dalam pukulan lob shuttlecock dipukul ke atas, dalam pukulan smash shuttlecock dipukul secara tajam menukik dengan cepat dan keras yang umumnya digunakan untuk menyerang.
Itulah pukulan lob dalam permainan bulutangkis beserta jenis-jenisnya. Kamu bisa menguasai teknik-teknik di atas saat memainkannya.
(ANH)