Konten dari Pengguna

Salah Satu dari 7 Hero Push Turret di ML Terbaik adalah Sun, Ini Alasannya

7 November 2022 14:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi salah satu dari 7 hero push turret di ML. Foto: Moonton
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi salah satu dari 7 hero push turret di ML. Foto: Moonton
ADVERTISEMENT
Salah satu dari 7 hero push turret di ML terbaik adalah Sun, hero fighter dalam Mobile Legends yang bisa menggandakan dirinya sendiri. Tidak hanya itu, damage yang dihasilkan juga cukup menyakitkan, baik bagi turret musuh maupun hero-nya itu sendiri, ini ulasannya.
ADVERTISEMENT
Mobile Legends: Bang Bang merupakan game MOBA 5v5 yang dirancang khusus untuk game mobile. Sejak peluncurannya pada tahun 2016, game yang dinaungi oleh Moonton ini langsung menarik perhatian banyak masyarakat.
Dalam permainan game online ini, setiap tim yang berisikan masing-masing 5 orang ini berlomba untuk menghancurkan tower yang berada di inti base musuh. Nah, salah satu cara untuk menggapai objektif ini adalah dengan push turret.
Push turret di dalam ML adalah sebuah aktivitas yang mana satu hero atau lebih menghancurkan sebuah turret dengan cepat agar musuh tidak bisa mempertahankannya. Tidak hanya itu, push turret juga bertujuan agar rekan satu timnya memiliki jalur untuk merombak pertahanan musuh, bahkan sampai di tower terakhir.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi Anda yang gemar melakukan push turret, berikut penjelasan seputar salah satu dari 7 hero push turret di ML.

Salah Satu dari 7 Hero Push Turret di ML adalah Sun

Ilustrasi salah satu dari 7 hero push turret di ML(Foto: Tangkapan Layar di Game Mobile Legends)
Seperti yang sudah disebutkan di atas, salah satu hero yang paling digemari untuk melakukan push turret adalah Sun, sebuah hero fighter yang memang sudah lama dijadikan hero push turret dari sejak awal perilisan game-nya.
Mengapa Sun menjadi yang terbaik? Kemampuannya yang dapat menggandakan dirinya membuat hero ini sangat efektif dalam melakukan split push, karena damage yang dihasilkan juga cukup besar sehingga mampu menghancurkan turret dengan cepat.
Tidak hanya itu, kemampuan kabur-nya juga sangat efektif untuk melakukan push turret karena bisa berpindah dari satu tempat ke tempat lain menggunakan skill bayangannya. Jadi, saat aktivitas push turret sudah diketahui oleh musuh, hero ini bisa kabur dengan cepat menggunakan kloningannya.
ADVERTISEMENT
Namun, hal ini bisa dilaksanakan dengan baik apabila sudah disematkan build, spell, dan emblem yang cocok sesuai gaya permainan Anda. Maka dari itu, berikut rekomendasi build Sun yang cocok untuk push turret:
Untuk emblemnya, Anda bisa menggunakan Assasin dengan “Killing Spree” atau emblem Fighter dengan “Festival of Blood”. Sedangkan spellnya Anda bisa memilih antara Flicker, Execute, atau Retribution.
Demikian informasi seputar salah satu dari 7 hero push turret di ML terbaik adalah Sun. Dengan mengetahui informasi di atas, Anda diharapkan sudah lebih mengenali salah satu hero yang sudah lama ada di game ML ini. Selamat bermain.
(AA)