Konten dari Pengguna

Senjata SMG FF untuk Bertarung dengan Lawan

9 Februari 2022 16:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
clock
Diperbarui 1 April 2023 13:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Senjata SMG FF (Foto: Free Fire)
zoom-in-whitePerbesar
Senjata SMG FF (Foto: Free Fire)
ADVERTISEMENT
Senjata SMG FF merupakan salah satu jenis senjata yang kerap digunakan oleh para pemain untuk melumpuhkan lawan dengan mudah.
ADVERTISEMENT
SMG atau Sub Machine Gun merupakan senjata yang banyak disukai oleh para pemain Free Fire. SMG sangat efektif untuk digunakan dalam pertarungan jarak dekat hingga menengah.
Senjata SMG umumnya memiliki damage yang sedikit lebih rendah daripada jenis senjata lainnya. Namun, jenis senjata Submachine Gun di Free Fire biasanya memiliki Rate of Fire yang sangat tinggi. Itulah mengapa SMG sangat cocok untuk digunakan dalam pertempuran jarak dekat dan menengah.
Berikut ini rekomendasi apa itu senjata SMG di FF yang bisa kamu gunakan untuk bermain Free Fire.

Senjata SMG FF Terbaik dan Tersakit

Senjata MP40 (Foto: Free Fire)

1. MP40

Senjata MP40 telah menjadi senjata SMG FF tersakit sejak awal kemunculannya. Itu semua dikarenakan rate of fire-nya yang sangat cepat. MP40 memiliki rate of fire tertinggi dari semua senjata SMG di Free Fire yakni sebesar 83 poin.
ADVERTISEMENT
Kelemahan senjata ini adalah hanya efektif dalam pertempuran jarak dekat, tetapi tetap saja, ini adalah salah satu senjata terbaik yang bisa diandalkan untuk bertarung dalam pertempuran jarak dekat.

2. Vector

Senjata UMP FF (Foto: Free Fire)
Vector merupakan salah satu senjata yang sangat mudah didapatkan dan dapat diandalkan ketika early game. Senjata dengan tipe SMG ini dikenal dengan akurasi yang tinggi jika menggunakan Auto Aim.
Dilengkapi rate of fire yang tinggi hingga mencapai 81 dengan movement speed 69, menjadi pilihan para pemain Free Fire untuk menumpaskan lawan-lawannya di awal pertandingan.
Senjata ini harus digunakan dengan skill gerakan yang lincah agar terhindar dari spray dan dapat menyerang lawan dengan leluasa. Senjata ini akan sangat berisiko jika digunakan untuk permainan jarak jauh, karena tidak dilengkapi oleh item scope tambahan pada senjata. Oleh karena itu, jauhi peperangan jarak jauh.
ADVERTISEMENT

3. UMP

Senjata ini memiliki reload yang cukup tinggi dibanding beberapa senjata SMG FF lainnya. Meskipun damagenya tidak terlalu besar, senjata ini mampu menembak lawan dan melumpuhkannya baik dari jarak dekat maupun menengah.

4. Thompson

Thompson memiliki damage yang tinggi yakni sebesar 50 poin. Jika dibandingkan dengan SMG Free Fire lain, senjata Submachine Gun ini memiliki termasuk dalam salah satu senjata dengan rate of fire tertinggi yaitu sebesar 77 poin. Thompson adalah senjata yang kuat dengan, namun senjata ini hanya memiliki sedikit skin yang dapat memperkuatnya dalam pertempuran.

5. MP5

Senjata SMG FF terbaik yang terakhir yakni MP5. Meskipun tidak terlalu mencolok dibanding beberapa senjata lainnya, namun keseimbangan statsnya menjadi kelebihan dari MP5. Jadi, senjata ini merupakan SMG yang paling stabil dan fleksibel digunakan di segala situasi.
ADVERTISEMENT
Demikian beberapa rekomendasi senjata SMG FF yang bisa kamu gunakan untuk bertarung dengan lawan.
(ANH)