news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Takaran Latihan untuk Meningkatkan dan Daya Tahan Otot, Apa Saja?

Konten dari Pengguna
2 Juni 2022 19:33 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Info Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Meningkatkan Daya Tahan Otot. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Meningkatkan Daya Tahan Otot. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Takaran latihan untuk meningkatkan dan daya tahan otot adalah bervariasi pada tiap orang. Tentunya, teknik tersebut bergantung pada kemampuan masing-masing orang yang ditentukan oleh beberapa faktor yang melatarbelakanginya.
ADVERTISEMENT
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), otot merupakan jaringan kenyal dalam tubuh manusia dan hewan yang berfungsi menggerakkan organ tubuh. Dalam anatomi tubuh makhluk hidup, otot menjadi salah satu jaringan yang sangat berperan dalam membantu makhluk hidup untuk bergerak dan beraktivitas.
Manusia sebagai makhluk hidup juga dikelilingi oleh jaringan otot di seluruh tubuhnya. Baik itu otot kecil maupun otot besar. Massa otot juga memiliki kecenderungan untuk membesar atau pun menyusut, tergantung dengan kemampuan tubuh manusia.
Seiring dengan bertambahnya usia dan menurunnya fisik manusia, massa otot dapat mengalami penyusutan. Hal ini tentunya akan mengurangi kekuatan dari manusia itu dan mengganggu aktivitas. Jadi, kekuatan otot harus dijaga dengan melakukan latihan-latihan yang dapat merangsang otot untuk bekerja agar daya tahannya terjaga.
Ilustrasi latihan untuk meningkatkan daya tahan otot. Foto: Anastase Maragos/Unsplash
Menurut Kementerian Kesehatan, kekuatan otot merupakan tenaga yang dikeluarkan otot atau sekelompok otot untuk berkontraksi pada saat menahan beban maksimal. Sementara itu, daya tahan otot merupakan kapasitas sekelompok otot untuk melakukan kontraksi yang terus menerus saat menahan suatu beban submaksimal dalam jangka waktu tertentu.
ADVERTISEMENT
Supaya otot tidak kehilangan kekuatan dan tetap menjaga daya tahan, maka diperlukan latihan berupa aktivitas fisik. Ada pun latihan yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan latihan beban, seperti menggunakan dumbble, gym machine, strecth band, medicine ball, atau latihan dengan berat (body weight).
Menjaga daya tahan otot selain dapat meningkatkan kekuatan otot, juga dapat membuat manusia terbebas dari penyakit. Berikut adalah ciri latihan kekuatan otot.

Takaran Latihan untuk Meningkatkan dan Daya Tahan Otot adalah

Ilustrasi Meningkatkan Daya Tahan Otot. Foto: Unsplash
Bentuk latihan untuk kekuatan dan daya tahan otot kaki serta lainnya sangat bervariasi. Hal ini bergantung dengan kondisi kesehatan dan kebugaran orang tersebut. Semakin rentan atau lemah, tentunya takaran latihan yang digunakan juga semakin minim.
Umumnya, takaran latihan yang digunakan untuk meningkatkan daya tahan otot dilihat dari porsi latihan yang dilakukan. Ada pun jenis latihan yang dilakukan adalah latihan-latihan berat seperti angkat beban baik dengan alat maupun tanpa alat, atau body weight-lifting.
ADVERTISEMENT
Dalam hal intensitas latihan, hal ini pun hanya dapat diketahui oleh diri sendiri. Melatih diri dengan latihan beban dan intensitas yang tinggi merupakan hal yang tidak bisa dipaksakan. Terlebih, bagi orang tua yang secara fisik sudah renta.
Dikutip dari buku Kesehatan, Olahraga, dan Kinerja oleh Santosa Giriwijoyo dkk., olahraga kesehatan yang dilakukan baiknya mempunyai intensitas sekitar 60%-80% dari kapasitas kemampuan diri. Atau dalam olahraga konvensional, bisa juga menggunakan intensitas 65%-85% dari Denyut Nadi Maksimal (DNM).

Waktu Olahraga untuk Melatih Kekuatan Otot

Ilustrasi takaran latihan untuk meningkatkan daya tahan otot. Foto: Alonso Reyes/Unsplash
Selain itu, dalam melatih kekuatan otot, diperlukan juga waktu olahraga yang cukup. Perkembangan otot terjadi ketika tubuh sedang menjalani istirahat, bukan ketika latihan. Pada kondisi istirahat, otot juga akan membutuhkan oksigen 10 hingga 20 kali lebih besar dari kebutuhannya.
ADVERTISEMENT
Meski disebutkan olahraga berat seperti latihan beban dapat melatih daya tahan otot, tetapi perlu diperhatikan pula kemampuan diri sendiri dan pola istirahat yang dijalani. Demikian informasi mengenai takaran latihan untuk meningkatkan dan daya tahan otot.
(MYP)