Cara Ganti "Dark Mode" Instagram untuk Android dan iOS

Konten Media Partner
10 Oktober 2019 21:30 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Instagram dark mode (Foto: pinterest)
zoom-in-whitePerbesar
Instagram dark mode (Foto: pinterest)
ADVERTISEMENT
InfoPBUN - Instagram telah resmi menggulirkan fitur dark mode atau mode gelap untuk aplikasinya di platform iOS. Fitur ini dihadirkan mengikuti jejak Apple yang memperkenalkan fitur dark mode di iOS 13.
ADVERTISEMENT
Fitur dark mode di Instagram hadir dengan latar belakang berwarna hitam dan teks berwarna putih. Fitur ini telah lama ditunggu-tunggu oleh pengguna Instagram karena tidak hanya bisa menghemat baterai tapi juga membuat mata menjadi lebih nyaman ketika scrolling Instagram.
Mode ini tidak dapat diaktifkan apabila ponsel tidak sedang menggunakan mode gelap. Jika mode gelap pada ponsel dimatikan, maka tampilan Instagram akan kembali seperti biasa.
Berikut cara untuk mengaktifkan mode gelap Instagram pada iPhone:
1. Pastikan iPhone Anda terpasang iOS 13
Fitur mode gelap Instagram hanya bisa bekerja pada iPhone yang juga mendukung mode gelap pada pengaturan bawaan. Sementara hanya iOS 13 yang mendukung mode tersebut.
2. Aktifkan mode gelap iPhone
ADVERTISEMENT
Langkah-langkah mengaktifkan mode gelap pada iPhone yaitu:
Buka Settings -> Display -> pilih 'Dark Mode'
Lihat juga:
3.Unduh Instagram versi terbaru
Mode ini hanya dapat digunakan pada versi Instagram terbaru.
4. Buka aplikasi Instagram
Kini Instagram Anda sudah otomatis menggunakan mode gelap. Apabila ingin mengembalikannya ke tampilan biasa, Anda hanya perlu mengganti dari 'dark mode' ke 'light mode' di pengaturan iPhone.
Sementara bagi pengguna Android saat ini juga sudah bisa menggunakan mode gelap di Instagram. Hanya saja fitur tersebut baru bisa digunakan dalam versi beta. Berikut cara mengaktifkan mode gelap Instagram pada Android:
1.Pastikan ponsel Android Anda mendukung mode gelap
Sama halnya dengan iPhone, mode gelap Instagram pada Android juga hanya bekerja pada ponsel yang memiliki mode gelap. Mode gelap ini hanya didukung pada ponsel dengan sistem operasi Android 10. Jadi untuk pemilik Android versi 9 (Oreo) ke bawah, tidak ada opsi mode gelap.
ADVERTISEMENT
2. Aktifkan mode gelap pada ponsel Android
Langkah-langkah yang harus dilakukan yaitu:
Settings -> Display -> Night Mode -> On
3. Gabung versi beta
Buka App Store -> scroll hingga menemukan kolom "You're a Beta Tester" -> pilih "Join Beta" lalu tungguh sesaat.
4. Unduh Instagram versi beta
Setelah berhasil bergabung dengan versi beta, selanjutnya adalah memperbarui aplikasi Instagram versi beta.
5. Tampilan Instagram Anda kini sudah dalam mode gelap
Buka aplikasi Instagram Anda dan lihat perbedaannya. Jika ingin kembali ke tampilan sebelumnya, pengguna hanya perlu menonaktifkan mode gelap pada pengaturan ponsel.
Ada banyak respon yang tersirat. Banyak yang senang dengan tren baru ini, ada pula yang menanggapinya dengan meme, tapi ada pula yang kurang menyukai lantaran fitur "friend activity" ikut hilang bersamaan dengan datangnya dark mode. (Fiyya)
ADVERTISEMENT