Konten Media Partner

Diduga Korsleting, Warung Bakso Moro Seneng di Pangkalan Bun Terbakar

25 Desember 2021 9:58 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas Damkar, BPBD dan PMI saat menbantu proses pemadaman warung Moro Seneng pada Sabtu dini hari di Pangkalan Bun. Foto: IST/InfoPBUN
zoom-in-whitePerbesar
Petugas Damkar, BPBD dan PMI saat menbantu proses pemadaman warung Moro Seneng pada Sabtu dini hari di Pangkalan Bun. Foto: IST/InfoPBUN
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN BARAT - Kebakaran terjadi di Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat, pada Sabtu dini hari sekitar pukul 02.20 WIB. Kali menimpa warung bakso Moro Seneng yang berada di Jalan Iskandar RT 8 Kelurahan Madurejo.
ADVERTISEMENT
Sebanyak 5 unit mobil pemadam kebakaran dan 1 unit mobil water supply BPBD dikerahkan untuk memadamkan api. Beruntung api berhasil dipadamkan 1 jam kemudian, sebelum merembet ke permukiman lainnya.
Kepala Bidang Damkar Dinas Satpol PP dan Damkar Kobar, Dwi Agus Suhartono mengungkapkan kebakaran ini bermula saat satpam BPJS kesehatan melihat api muncul dari atas warung tersebut. Ia pun langsung bergegas menghubungi layanan hotline damkar.
"Panggilan Whatsapp masuk ke Mako Damkar melaporkan telah terjadi kebakaran 1 (satu) unit warung makan Moro Seneng. Mako Damkar menurunkan 5 UMPK ke TKP," ungkapnya.
Dwi melanjutkan, pada saat kebakaran terjadi, warung bakso Moro Seneng dalam keadaan kosong. Petugas terpaksa mendobrak pintu masuk dan langsung melakukan pemadaman.
ADVERTISEMENT
Penyebab kebakaran ini masih ditelusuri oleh petugas, namun dugaan sementara akibat adanya korsleting listrik.
"Ketika sampai di TKP keadaan warung makan tersebut dalam keadaan terkunci, belum ada aktivitas masak memasak," sambung Kabid Damkar.
Kebakaran ini menghanguskan bagian atap dan dapur bangunan, serta sejumlah perabotan di dalam warung. Kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
"Kerugian puluhan juta dan korban jiwa nihil," imbuh Dwi.
Petugas menyayangkan lambatnya respon PLN menindakalnjuti kebakaran ini, mengingat saat kejadian listrik masih dalam keadaan hidup.
"Kendala di lapangan respon PLN terlalu lama," pungkas pria yang akrab disapa Kaboel.