Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten Media Partner
Pohon Tumbang Nyaris Timpa Pengendara Motor di Pangkalan Bun
4 Oktober 2022 11:37 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN BARAT - Warga Kelurahan Sidorejo, Ade, masih bisa bernapas sedikit lega. Pasalnya, hampir saja dia menjadi korban saat terjadi pohon tumbang tepat di depan kantor PWI Jalan Sutan Syahrir Pangkalan Bun, Selasa (4/10) sekitar pukul 10.40 WIB.
ADVERTISEMENT
Kepada InfoPBUN, Ade menceritakan pada saat itu dia berkendara seorang diri menggunakan sepeda motor dan berencana menjemput anaknya pulang sekolah. Setibanya di persimpangan antara Jalan Padat Karya-Sutan Syahrir dia mendengar suara gemuruh.
"Hampir saja mas, telat 2 detik mungkin saya sudah tertimpa pohon. Jadi pas lewat pertigaan situ, tiba-tiba ada bunyi kretek-kretek kayak suara orang nebang pohon, saya langsung lihat ke belakang pohonnya sudah tumbang," ucap Ade.
Berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, pohon pinus berdiameter 50 cm ini tidak hanya menutupi badan jalan tetapi juga menimpa kabel listrik dan telepon. Akibatnya, sebagian pengendara motor terpaksa putar balik.
"Iya mas menimpa kabel listrik sama telepon. Soalnya wi-fi langsung mati," imbuh dia.
ADVERTISEMENT
Hal senada diutarakan April. Saat pohon tersebut tumbang, ia tengah berada di dalam kantor. Kemudian mendengar suara keras dari luar.
"Iya mas saya tadi kaget. Saya kira suara apa, ternyata pohon tumbang. Untung motor saya gak parkir dekat situ," ucap April.
Selang 15 menit dari kejadian ini, petugas BPBD, Satpol PP dan Damkar Kobar tiba di lokasi ambruknya pohon pinus tersebut. Mereka langsung melakukan evakuasi, sementara sebagian di antaranya melakukan pengaturan lalu lintas.
Tidak hanya itu, nampak pula petugas PLN dan Telkom yang ikut mengamankan jaringan kabel yang tertimpa pohon ini.