Serunya Ngabuburit Bareng Musisi dan Komunitas Otomotif di Pangkalan Bun

Konten Media Partner
1 Mei 2022 12:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anggota DPR RI Mukhtarudin ikut menyumbangkan suara emasnya dengan iringan musik dari grup DJP Music. Foto: Lukman Hakim/InfoPBUN
zoom-in-whitePerbesar
Anggota DPR RI Mukhtarudin ikut menyumbangkan suara emasnya dengan iringan musik dari grup DJP Music. Foto: Lukman Hakim/InfoPBUN
ADVERTISEMENT
InfoPBUN, KOTAWARINGIN BARAT - Pandemi COVID-19 membuat industri musik di tanah air ikut merasakan dampaknya, tak terkecuali di Kotawaringin Barat, Kalimantan Tengah. Banyak musisi lokal terpaksa harus menguras isi tabungan, menjual aset, dan bahkan beralih ke bidang lain untuk tetap bertahan.
ADVERTISEMENT
Kini setelah 2 tahun berlalu, industri musik di Kobar mulai menggeliat seiring melandainya Corona. Sejumlah musisi lokal pun lantas berkumpul di taman Kota Manis Pangkalan Bun untuk menghibur masyarakat yang berakhir pekan, sekaligus menyemangati rekan seprofesi mereka.
Tidak hanya musisi, acara bertajuk "Ngabuburit Bareng Komunitas Kobar" ini juga dimeriahkan oleh kehadiran sejumlah komunitas motor, mulai dari Imasco,The Brothers, Combo, YN2C dan beberapa klub motor lainnya.
Sejumlah komunitas motor ikut meramaikan acara ini. Foto: Lukman Hakim InfoPBUN
Sembari menunggu waktu berbuka puasa, peserta terlebih dahulu berkendara keliling kota Pangkalan Bun-Kumai. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pameran motor yang dibarengi dengan lantunan musik dari para musisi.
Ketua Asosiasi Musisi Kobar, Irawan mengatakan ngabuburit tersebut merupakan wadah silaturahmi antara musisi dengan komunitas yang ada di kota Pangkalan Bun. Pihaknya menaruh harapan besra agar industri musik lokal dapat terus bertahan.
ADVERTISEMENT
"Kita saling dukung supaya perekonomian kita bisa berangsur-angsur normal. Terima kasih buat Danlanud Iskandar, Panggung Apresiasi Musisi Kobar, Kecamatan Arsel, karang taruna dan pengelola taman yang sudah memfasilitasi," kata dia.
Sementara itu, Penggagas Panggung Apresiasi Musisi Kobar, Muhammad Zazuli menyampaikan hal serupa. Ia berpendapat, musisi maupun komunitas perlu diberikan ruang agar bisa berkreasi.
"Ini merupakan bentuk implementasi sinergitas. Bersama-sama menghidupkan kembali sektor yang terpuruk akibat dampak pandemi," tuturnya.
Dalam acara ini hadir Danlanud Iskandar Letkol Nav Rudy Kurniawan, Anggota DPR RI asal Kalimantan Tengah Mukhtarudin dan Masyarakat Kobar.