Konten dari Pengguna

Komitmen Bank Panin Dubai Syariah Dukung RSP IZI Slipi Melalui Zakat Perusahaan

Inisiatif Zakat Indonesia IZI
Official IZI News - Mitranya Kumparan
24 Januari 2025 16:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inisiatif Zakat Indonesia IZI tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Komitmen Bank Panin Dubai Syariah Dukung RSP IZI Slipi Melalui Zakat Perusahaan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Jakarta – Rabu (22/1/25) PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk. melakukan kunjungan ke Rumah Singgah Pasien (RSP) IZI Slipi, Jakarta. Acara ini dihadiri oleh beberapa perwakilan dari pihak donatur dan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI). Dari pihak Bank Panin Dubai Syariah, hadir Bratha Widjaja sebagai Presiden Direktur, Shandra Noraya Laksmi selaku Direktur Kepatuhan, Mohd Idi Kuswanda selaku Divisi Sumber Daya Insani, dan Andri Latif selaku Corporate Secretary & Legal. Sementara dari IZI, hadir Aan Suherlan selaku Direktur Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat.
Komitmen Bank Panin Dubai Syariah Dukung RSP IZI Slipi Melalui Zakat Perusahaan (1)
zoom-in-whitePerbesar
Bratha Widjaja, Presiden Direktur PDSB, menyampaikan, “Kerjasama antara Bank Panin Dubai Syariah dan Rumah Singgah Pasien IZI Slipi telah terjalin sejak 2023. Kami mengucapkan terima kasih kepada IZI yang telah mengelola Rumah Singgah ini dengan baik selama beberapa tahun terakhir. Pihak kami berkomitmen untuk terus mendukung operasional Rumah Singgah Pasien melalui dana zakat perusahaan kami, dan berharap agar Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan serta perlindungan kepada semua pihak, termasuk pasien yang tinggal di Rumah Singgah.” Tutur Bratha
ADVERTISEMENT
Mulya, seorang wanita yang merupakan pendamping pasien RSP mengungkapkan, “Saya menjadi pendamping pasien kanker nasofaring sejak Juli 2024. Rumah Singgah ini sangat membantu, tidak hanya menyediakan tempat tinggal, tetapi juga makanan 3 kali sehari dan layanan ambulans selama pengobatan dari Rumah Singgah Pasien ke rumah sakit. Sebelumnya, saya harus bolak-balik ke Sukabumi untuk pengobatan di Jakarta. Namun, setelah bertemu dengan pasien lain yang sudah tinggal di Rumah Singgah IZI, Saya akhirnya bisa merasakan juga manfaat dari Rumah Singgah Pasien di sini.” Ujar Mulya.
Aan Suherlan selaku Direktur Pendistribusian dan Pendayagunaan Zakat IZI, mengungkapkan rasa syukur atas dukungan yang diberikan oleh Bank Panin Dubai Syariah untuk program ini. Rumah Singgah Pasien IZI adalah salah satu program IZI di bidang kesehatan yang diperuntukkan bagi masyarakat dhuafa yang membutuhkan tempat tinggal sementara selama menjalani pengobatan di rumah sakit rujukan. Hingga saat ini, lebih dari 45.000 pasien di seluruh Indonesia telah merasakan manfaat dari program ini, termasuk yang berada di Slipi.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya Rumah Singgah Pasien IZI Slipi yang didukung oleh PT Bank Panin Dubai Syariah Tbk. diharapkan dapat terus memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat yang membutuhkan dukungan selama proses pengobatan, serta memberikan keberkahan bagi semua pihak yang terlibat.