Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
7 Ide Pemanfaatan Lahan Sempit Samping Rumah
4 Agustus 2024 15:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Inspirasi Hunian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Terdapat banyak ide pemanfaatan lahan sempit samping rumah, sehingga seberapapun lahan yang tersisa, masih dapat dimanfaatkan. Bahkan jika pemilik rumah jeli, lahan tersebut juga bisa menjadi ladang penghasilan tambahan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Lanskap Produktif Perkotaan: Pengembangan Ekosistem Kota Menuju Kota Ekologis, Siti Nurul Rofiqo Irwan, dkk, (2021:21), pekarangan sempit dan sangat sempit pada bagian depan, samping, atau belakang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan.
7 Ide Pemanfaatan Lahan Sempit Samping Rumah yang Bisa Menjadi Sumber Penghasilan Tambahan
Pemanfaatan lahan sempit samping rumah dapat disesuaikan dengan kebutuhan pemilik rumah. Bisa untuk menunjang kegiatan dan kebutuhan rumah, serta dapat juga sebagai tempat usaha.
Berikut ini beberapa ide memanfaatkan lahan yang tersisa di samping rumah.
1. Tempat Berolahraga
Tempat yang sempit dapat dimanfaatkan untuk area kebugaran keluarga. Yang dibutuhkan hanya beberapa perlengkapan olahraga sederhana sesuai kebutuhan keluarga.
2. Taman Mini
Taman mini dapat digunakan sebagai tempat bersantai, mengobrol, dapat juga digunakan untuk menerima tamu atau tempat berkumpul keluarga. Keberadaan tanaman di taman mini ini akan memberi suasana sejuk dan segar.
ADVERTISEMENT
3. Kolam Ikan Hias
Agak mirip dengan taman mini, kolam ikan hias dapat digunakan dengan fungsi yang sama dengan taman mini.
4. Kolam Ikan Lele
Ide berikutnya dapat menjadi sumber gizi keluarga atau untuk sumber penghasilan keluarga. Berternak lele dapat menggunakan ember-ember besar. Bahkan bisa digabungkan dengan tanaman sayuran, seperti kangkung.
5. Perpustakaan Semi Outdoor
Membaca buku di tempat yang sejuk dengan suara air gemericik akan membuat bacaan lebih bisa dinikmati. Buku-buku dapat disimpan di tempat yang aman dari hujan dan terik matahari.
6. Toko Kelontong
Untuk lahan sempit, bisa digunakan untuk toko kelontong sederhana yang menjual kebutuhan pokok seperti sembako atau alat tulis.
7. Kebun Hidroponik
Sudah banyak teknik bertanam yang menggunakan lahan sempit, diantaranya dengan hidroponik. Kebun hidroponik bisa digunakan untuk sumber gizi keluarga dan sumber penghasilan tambahan.
ADVERTISEMENT
Pemanfaatan lahan sempit samping rumah dapat disesuaikan dengan ketersediaan dana dan kebutuhan keluarga. Dengan demikian, tempat yang sempit memberi manfaat yang besar. (STA)