Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
8 Cara Menggunakan Mesin Cuci bagi Pemula
9 Mei 2024 16:32 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Inspirasi Hunian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Mesin cuci termasuk salah satu perangkat elektronik yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Oleh sebab itu, cara menggunakan mesin cuci yang benar penting untuk dipahami bagi pemula. Tujuannya yaitu agar seseorang tidak kesulitan atau mengalami kendala dalam mengoperasikan peralatan tersebut.
ADVERTISEMENT
Mesin cuci tersedia dalam berbagai pilihan ukuran dan model yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Secara umum, struktur mesin cuci tersusun atas beberapa bagian utama, di antaranya tabung mesin, drum, motor, sistem pencuci, sistem kontrol, dan pengering.
Cara Menggunakan Mesin Cuci bagi Pemula
Mengutip buku Tips Membeli dan Merawat Mesin Cuci, Aloysius Fernandi, (2024:2), mesin cuci (washing machine) adalah perangkat yang digunakan untuk membersihkan pakaian dan tekstil dengan menggunakan air dan sabun. Mesin cuci dapat dioperasikan dengan menekan tombol-tombol pengendali di atas mesin atau melalui aplikasi pintar yang terhubung dengan mesin tersebut.
Mesin ini juga dilengkapi dengan beragam fitur tambahan, seperti pemilihan jenis pencucian dan opsi kecepatan spin. Dengan begitu, mesin cuci dapat digunakan untuk mencuci pakaian dengan kapasitas yang lebih banyak dibandingkan dengan mencuci secara manual.
ADVERTISEMENT
Namun, sebelum memakai mesin cuci, penting untuk mengetahui petunjuk pengoperasiannya dahulu, terlebih bagi pengguna pemula. Maka dari itu, di bawah ini merupakan cara menggunakan mesin cuci yang bisa disimak sebagai panduan berdasarkan buku Menggunakan, Merawat dan Memperbaiki Peralatan Listrik Rumah Tangga, Drs. Daryanto, (2022:82-83).
1. Instalasi Mesin
Instalasi merupakan awal yang perlu dilakukan sebelum memakai mesin cuci. Instalasi diperlukan agar sumber air dapat terhubung dengan mesin cuci.
2. Sambungkan Keran
Keran disambungkan dengan keran maupun pompa air terdekat. Sebagai catatan apabila tidak terdapat sambungan air, maka mesin cuci dapat diisi secara manual dengan menuang air dari ember.
3. Masukkan Pakaian
Masukkan pakaian kotor ke dalam mesin cuci. Namun, perlu dipastikan pakaian telah dipisahkan berdasarkan warna sebelum dimasukkan, agar pakaian yang mudah luntur tidak mengotori pakaian lainnya.
ADVERTISEMENT
4. Tambahkan Detergen
Tambahan detergen untuk mesin cuci. Apabila menggunakan tipe mesin dua tabung dengan bukaan atas. Maka, pilih detergen khusus untuk mesin top load.
5. Menyalakan Mesin
Pintu mesin cuci ditutup dan mulai nyalakan tombol on untuk mencuci. Kemudian, tentukan siklus mencuci sesuai dengan kebutuhan.
6. Pembuangan Air
Jika siklus pencucian telah selesai, tekan tombol pembuangan air pada mesin cuci. Cek selang untuk pembuangan dan pastikan bagian selang terdapat di dekat lubang pembuangan.
7. Isi Kembali
Lakukan pengisian air kembali. Setelah itu, untuk membilas residu detergen jalankan lagi siklus pencucian.
8. Siklus Pengeringan
Setelah semua rangkaian proses pencucian telah selesai. Lalu, pakaian dipindahkan dari tabung pencucian ke dalam tabung pengeringan. Lanjutkan dengan siklus pengeringan pakaian. Kemudian, angkat dan jemur pakaian di tempat yang berangin.
ADVERTISEMENT
Baca Juga: 3 Alasan Pengering Mesin Cuci Berputar Pelan
Informasi cara menggunakan mesin cuci yang tepat dapat dipraktikkan oleh pemula. Dengan mengikuti panduan ini, pembaca dapat memahami langkah pemakaian mesin cuci dengan lebih mudah. Semoga membantu (Riyana)
Live Update