Standar Ukuran Kamar Tidur Ideal untuk Rumah Minimalis

Inspirasi Hunian
Menyajikan informasi seputar inspirasi hunian untuk rumah idaman.
Konten dari Pengguna
21 Mei 2024 14:09 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inspirasi Hunian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ukuran kamar tidur ideal. Sumber foto: Pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ukuran kamar tidur ideal. Sumber foto: Pixabay.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kamar tidur merupakan salah satu ruangan yang sangat penting pada sebuah rumah. Ruangan tersebut berfungsi sebagai tempat istirahat si penghuni rumah setelah sibuk beraktivitas seharian. Oleh karena itu, ukuran kamar tidur ideal penting diperhatikan.
ADVERTISEMENT
Dengan ukuran kamar yang ideal, penghuni rumah dapat beristirahat lebih nyaman dan berkualitas. Hal ini akan membantu menyegarkan tubuh untuk siap beraktivitas Kembali esok hari.

Ukuran Kamar Tidur Ideal

Ilustrasi ukuran kamar tidur ideal. Sumber foto: Pixabay.com
Memiliki kamar tidur yang menyenangkan adalah impian setiap orang. Dikutip dari buku Kamar Tidur, Imelda Sandjaya (2000: 10), kamar tidur disebut ideal jika telah memenuhi dua syarat utama, yaitu:
Standar ukuran kamar tidur ideal untuk rumah minimalis terbagi menjadi beberapa kategori, yaitu sebagai berikut.

1. Ukuran 3x3,5 Meter

Standar ukuran yang pertama adalah sebesar 3x3,5 meter. Sebuah ukuran ini umum digunakan di rumah-rumah indonesia dengan tipe 36.
ADVERTISEMENT
Agar ukuran tersebut menjadi ukuran yang ideal, penghuni rumah bisa mengisi kamar tersebut dengan Kasur yang berukuran 120x200 cm serta lemari dengan ukuran 100x50x100 cm.

2. Ukuran 3x5 Meter

Standar ukuran selanjutnya adalah ukuran 3x5 meter. Dengan ukuran yang lebih besar, penghuni rumah dapat menggunakan kasur dengan tipe queen atau king size yang berdimensi 16x200 cm atau 180x200 cm. Selain itu, untuk lemari bisa menambahkan meja kecil di dalam kamar dengan ukuran tersebut.

3. Ukuran 4x6 Meter

Standar ukuran lainnya adalah sebesar 4x meter. Untuk rumah minimalis dengan ukuran ini sebenarnya kurang cocok. Akan tetapi penghuni rumah dapat menggunakan ukuran ini sebagai ukuran kamar jika rumah tersebut memiliki ukuran yang luas.
Sedangkan, untuk ukuran ini penghuni rumah dapat memanfaatkammya sebagai tempat untuk menyimpan perabot dan furniture atau lainnya sesuai keinginan. Penghuni rumah juga bisa memilih ukuran kasur sebesar 200x200 untuk kenyamanan saat tidur.
ADVERTISEMENT
Ukuran kamar tidur ideal dapat disesuaikan dengan luas rumah yang dimiliki. Tidak harus terlalu lebar melainkan ada jarak dan ruang yang cukup untuk sirkulasi udara. (MAE)