Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
16 Pidato tentang Guru yang Singkat dan Menyentuh Hati
8 Agustus 2024 19:51 WIB
·
waktu baca 23 menitTulisan dari Inspirasi Kata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Contoh pidato tentang guru yang singkat sering dicari oleh sebagian besar orang. Mereka mencari inspirasi naskah pidato yang berkesan, penuh makna hingga menyentuh hati.
ADVERTISEMENT
Terdapat berbagai topik pidato yang dapat disampaikan, tetapi tetap disesuaikan dengan tema kegiatan atau acara yang menyelenggarakan. Misalnya, berpidato pada peringatan Hari Guru ataupun perpisahan sekolah.
Tema pidato tentang guru sangatlah tepat pada kegiatan tersebut karena menggambarkan betapa pentingnya kehadiran guru bagi terselenggaranya pendidikan nasional serta dalam pembentukan ilmu pengetahuan dan moral generasi muda.
Pengertian Pidato
Mengutip dari buku Bahasa Indonesia (Cara Mudah Menulis Karya Ilmiah) karya Ahsanul Anam (2023:128), pidato adalah kegiatan berbicara atau berorasi untuk menyatakan pendapatnya, atau memberikan gambaran tentang suatu hal yang ditujukan untuk banyak orang.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, struktur teks pidato tersebut sama dengan pidato pada umumnya. Hanya saja pada bagian isinya akan disesuaikan dengan tema kegiatan.
Contoh Pidato tentang Guru
Pidato tentang guru biasanya ditujukan untuk menginspirasi anak didik agar senantiasa menghargai dan mengapresiasi tugas mulia dari setiap guru dalam mencerdaskan bangsa.
Guru merupakan sosok yang dikenal sebagai pahlawan tanpa tanda jasa karena mereka tidak pernah lelah untuk terus mengajarkan ilmunya guna mencerdaskan anak-anak bangsa.
Jika berkesempatan untuk menjadi pembaca pidato tentang guru dan membutuhkan referensi guna menyiapkan naskah pidato atau sambutan yang baik, maka contoh naskah pidato berikut ini bisa dimanfaatkan menjadi referensi ketika berpidato.
Contoh 1
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Alhamdulillahirobbil ‘alamin. Wabihinasta’in, wa’ala umuriddunya waddin, wa’ala alihi wasohbihi ajma’in. Ama ba’du.
ADVERTISEMENT
Kepada Bapak/Ibu Kepala Sekolah yang saya hormati. Kepada dewan guru dan staff yang saya hormati. Kepada rekan-rekanku para siswa dan siswi yang saya cintai.
Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur ke hadirat Allah Swt. yang telah melimpahkan rahmat, taufiq, hidayah, serta innayah-Nya kepada kita semua, sehingga kita dapat berkumpul pada kesempatan kali ini dalam keadaan sehat sentosa tanpa halangan suatu apapun.
Selawat serta salam semoga senantiasa tercurahkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad Saw yang telah mendoakan kita agar menjadi kaum yang selamat di dunia dan akhirat.
Bapak Ibu yang saya hormati dan rekan-rekan yang saya cintai, pada kesempatan kali ini saya akan membawakan pidato singkat dengan tema Menghormati Guru.
ADVERTISEMENT
Bapak Ibu yang saya hormati dan terutama rekan-rekan yang saya cintai, sudah menjadi kewajiban kita sebagai seorang murid untuk berlaku hormat terhadap guru-guru kita.
Hal ini karena di samping mereka adalah orang tua kedua kita, juga bahwa dari merekalah kita mendapatkan bekal berbagai ilmu dan pengetahuan untuk mempersiapkan masa depan kita.
Mereka telah mengabdikan dirinya untuk mendampingi dan mendidik kita para murid hampir sepertiga dari seluruh waktu terjaga kita setiap harinya.
Itu adalah pengorbanan yang pantas kita tebus dengan bentuk penghormatan kepada mereka dengan tulus dan kesadaran.
Banyak perilaku yang bisa kita tunjukkan sebagai bentuk penghormatan kepada guru. Di antaranya memberi salam, mendengarkan materi pelajaran yang disampaikan dengan sungguh-sungguh, mengerjakan tugasnya, mentaati perintahnya, tidak memotong pembicaraannya, mengucapkan terima kasih, dan lainnya.
ADVERTISEMENT
Perilaku seperti itu disamping akan membuat guru kita suka dan bangga, juga akan berpengaruh kepada diri kita sendiri.
Dengan memperhatikan pelajaran, kita akan menjadi mudah paham, dengan mengerjakan tugas kita akan mendapat nilai dan mengasah kemampuan, dengan mentaati perintah mereka itu membuat mereka sayang pada kita.
Seorang guru adalah seorang alim, maka dengan menghormati dan memuliakannya, berarti kita sama dengan menghormati dan memuliakan Rasul dan juga Allah Swt, sehingga kita pun mendapat pahala berupa surga yang abadi.
Maka, marilah kita menghormati guru-guru kita, sebagaimana kita menghormati orang tua kita dengan ketulusan dan penuh kesadaran.
Bapak Ibu yang saya hormati dan rekan-rekan yang saya cintai, demikian pidato yang bisa saya sampaikan. Kurang lebihnya mohon maaf. Saya akhiri, Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
ADVERTISEMENT
Contoh 2
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Selamat pagi dan salam saya sampaikan kepada kalian semua.
Yang terhormat Bapak kepala Sekolah, beserta bapak ibu guru yang saya cintai dan staf TU sekalian.
Marilah kita ucap Alhamdulillah kepada Allah Swt karena atas nikmat dan karunia-Nya. Jangan lupa untuk memberikan selawat serta salam kepada Nabi Muhammad Saw, kepada keluarga sahabat, serta para pengikutnya sekalian.
Berdirinya saya disini yaitu untuk memperingati acara Hari Guru Nasional, sekaligus memberikan beberapa pesan dalam pidato hari furu ini.
Hadirin yang saya cintai,
Guru merupakan pahlawan tanpa tanda jasa yang perlu kita hormati. Karena berkat mereka kita bisa menjadi orang-orang sukses, berkarakter, bermoral, dan berkompeten. Karena setiap dokter, presiden, menteri, pengusaha merupakan orang-orang yang telah dididik oleh para guru.
ADVERTISEMENT
Dengan begitu, sangat penting peran guru terhadap kemajuan negara. Karena tanpa guru tidak ada penerus bangsa yang cerdas dan berkarakter.
Guru juga merupakan salah satu profesi yang berada di muka bumi ini. Mereka merupakan orang yang mengajarkan kita mulai dari membaca, menulis, menghitung, mengetahui, dan memahami.
Oleh sebab itu, mustahil ada orang yang berhasil tanpa peran guru di belakangnya.
Hadirin yang saya hormati,
Seorang guru tidak pernah berhenti untuk mengantarkan anak-anak Indonesia ke gerbang pintu kesuksesan.
Mereka akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengajar kita dan mewujudkan cita-cita muridnya. Dengan begitu, maka wawasan yang kita miliki semakin luas.
Meskipun tak sedikit anak didik yang diajarkan telah melupakan mereka, namun mereka masih ingat dan masih memperdulikan nasib murid-muridnya.
ADVERTISEMENT
Bahkan mereka tidak mengenal lelah untuk selalu berkontribusi membangun dan mendidik anak bangsa hingga hari tua.
Teman-teman yang saya cintai,
Kini saatnya kita memberikan penghargaan serta apresiasi yang tinggi terhadap guru-guru kita semua. Kita juga harus berterima kasih yang mendalam untuk guru-guru kita, karena telah bersusah payah untuk mengajarkan dan mendidik kita.
Mulai dari membimbing, menjadi teladan yang baik, memberi pengetahuan, memberi motivasi, nasehat, dan inspirasi, agar kelak menjadi manusia yang berguna.
Saya akhiri pidato kali ini. Semoga kita bisa lebih berbakti, hormat, dan cinta kepada para guru. Karena guru merupakan pahlawan tanpa tanda jasa.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 3
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Pertama-tama, marilah kita memanjatkan puji syukur yang sebesar-besarnya kepada Allah Swt. Atas rahmat yang diberikan sehingga kita bisa berkumpul pada hari yang berbahagia ini untuk memperingati Hari Guru Nasional dalam keadaan sehat.
ADVERTISEMENT
Tak lupa selawat kita panjatkan untuk junjungan kita semua, Nabi Muhammad Saw.
Hadirin yang berbahagia, hari ini merupakan hari yang spesial bagi seluruh guru di Indonesia karena pada momentum Hari Guru Nasional ini kita diajak untuk mengenang jasa-jasa guru kita dan memiliki kesempatan untuk berterima kasih kepada mereka.
Guru-guru kita ibarat lentera terang di tengah kegelapan bagi kita semua, karena tanpa mereka yang membuka wawasan kita banyak hal, kita tidak akan tahu apa-apa.
Guru-guru kita dengan sabar membimbing, mendidik, mengajari kita sehingga kita bisa mencapai impian kita.
Hadirin sekalian, tidak semua dari kita adalah anak yang memiliki kemampuan di semua pelajaran, atau cepat menangkap apa yang diajarkan. Terkadang kita begitu bandel dan sulit mengerti sesuatu.
ADVERTISEMENT
Namun guru kita dengan sabar menghadapi itu semua, membimbing semua siswanya tanpa terkecuali, tak membeda-bedakan, selama bertahun-tahun.
Dedikasi tersebut sesungguhnya sangat sulit untuk dilakukan apalagi tak jarang ada wali siswa yang protes karena nilai anaknya yang tidak sesuai dengan yang diharapkan.
Saat ini tanggung jawab guru-guru kita semakin besar karena zaman semakin berubah, teknologi semakin maju, ilmu pengetahuan semakin berkembang.
Tak mudah bagi guru untuk membuat anak-anak didiknya dapat bersaing di dunia luar yang semakin ketat dengan menanamkan wawasan sekaligus budi pekerti.
Untuk itu, pada momentum Hari Guru Nasional ini, saya ingin mengucapkan terima kasih sedalam-dalamnya kepada seluruh guru di Indonesia, khususnya guru-guru kita atas semua dedikasi yang telah diberikan untuk mendidik kami.
ADVERTISEMENT
Sungguh tidak ada yang bisa kita lakukan untuk membalas jasa guru-guru kita selain membuat beliau bangga dengan apa yang kita capai di esok hari.
Saya juga ingin menyampaikan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya, karena sebagai murid, terkadang kami bandel dan susah diatur sehingga menambah tugas guru-guru kami.
Kami berharap, guru-guru kami selalu dilimpahi kesabaran dan kemudahan dalam menjalankan tugasnya mencetak generasi bangsa yang unggul dan berbudi luhur.
Terakhir saya mengucapkan selamat hari guru kepada guru-guru kami, panutan kami yang akan selalu kami kenang jasa-jasanya, kami menyayangimu.
Terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 4
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Hari ini, tepat 25 November 2024, merupakan hari yang sangat spesial bagi para guru di seluruh Indonesia karena pada hari ini kita memiliki momen untuk menghargai jasa guru-guru kita dalam peringatan Hari Guru Nasional.
ADVERTISEMENT
Untuk itu saya ingin menyampaikan terima kasih kepada para guru atas semua jasa, pengorbanan, dan pengabdiannya untuk membentuk generasi emas bagi bangsa.
Mereka adalah orang tua kedua kita, di mana dalam pengawasannya, kita seperti berada dalam pengawasan dan perhatian orang tua kita sendiri.
Saya di sini mewakili teman-teman sekalian untuk mengungkapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya karena berkat bimbingan dan motivasi yang dicurahkan guru-guru kepada kami, membuat kami menjadi seperti sekarang ini.
Kami berdoa semoga guru-guru kami selalu berada dalam lindungan Allah Swt, dan selalu diberikan kekuatan serta kesabaran untuk terus mendidik dan membentuk generasi bangsa yang maju dan berwawasan luas.
Sekian pidato singkat dari saya, apabila ada kata-kata yang tidak berkenan, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya.
ADVERTISEMENT
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 5
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Pertama-tama, marilah kita memulai pidato ini dengan penuh rasa syukur kepada Allah Swt, Sang Pencipta yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang. Kita berkumpul di sini pada hari yang berbahagia, dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional.
Pada kesempatan ini, kita tidak hanya merayakan sukses dan pencapaian akademis, tetapi juga menghormati serta merenungkan peran yang monumental yang dimainkan oleh para pahlawan tanpa tanda jasa, yaitu para guru, dalam membentuk karakter dan arah bangsa ini.
Seiring berjalannya waktu, kita sering kali terperangkap dalam kehidupan sehari-hari, terlalu sibuk dengan rutinitas, dan mungkin melupakan betapa pentingnya peran guru dalam membimbing dan membentuk kita sejak dini.
Guru adalah garda terdepan dalam memberikan pendidikan yang bermakna dan memberikan landasan yang kokoh untuk masa depan kita.
ADVERTISEMENT
Guru bukan sekadar penyampai ilmu pengetahuan, melainkan juga pionir dalam membuka pintu wawasan dan pengetahuan bagi para siswa.
Mereka adalah arsitek pembangunan karakter, membentuk moralitas, dan menciptakan fondasi yang kuat untuk pembentukan kepribadian anak-anak bangsa.
Semangat dan dedikasi mereka dalam menyampaikan materi pelajaran, memberikan motivasi, serta menunjukkan teladan dalam kehidupan sehari-hari layak mendapat apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya.
Begitu banyak cerita inspiratif di balik setiap keberhasilan seseorang yang melibatkan peran guru sebagai pemandu dan penyemangat.
Saat kita mencapai puncak kesuksesan, seringkali kita melupakan bahwa perjalanan itu dimulai dari langkah pertama di bawah bimbingan guru.
Mereka adalah pembimbing setia, membantu kita mengenali potensi diri, dan memberikan dukungan tanpa pamrih.
Namun, perlu diakui bahwa, terkadang, kita terlalu sibuk dalam dinamika kehidupan modern sehingga melupakan menghargai peran guru dalam membentuk kepribadian kita.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, peringatan Hari Guru Nasional ini bukan hanya sebagai acara formalitas, tetapi juga sebagai kesempatan untuk merenung, bersyukur, dan mengenang jasa para pendidik.
Jadi, marilah kita gunakan kesempatan ini untuk bersama-sama mengucapkan terima kasih kepada semua guru yang telah memberikan yang terbaik bagi pendidikan kita.
Mari kita berjanji untuk terus menghargai, mendukung, dan memotivasi mereka dalam perjalanan mereka sebagai agen perubahan yang membentuk masa depan generasi penerus bangsa ini.
Terima kasih kepada semua guru yang telah dan terus berdedikasi. Semoga kita semua tetap menjaga semangat belajar dan pengembangan diri, seiring kita melangkah menuju masa depan yang lebih baik.
Terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 6
Pagi ini, saya ingin berbicara tentang sosok yang sangat berarti dalam hidup kita, yaitu guru-guru kita. Guru bukan hanya pemberi ilmu, mereka adalah pahlawan sejati.
ADVERTISEMENT
Mereka membimbing kita, mendorong perkembangan kita, dan membentuk karakter kita. Guru adalah pahlawan pilihan kita.
Mereka menghadapi berbagai tantangan dan tekanan dalam menjalankan tugasnya, tanpa pernah meminta pengakuan atau hadiah.
Guru bekerja keras di balik layar, tanpa tanda jasa yang memadai. Mereka adalah contoh nyata dari dedikasi dan keberanian.
Guru-guru telah menyentuh hati kita dengan cara yang tak terlupakan. Mereka telah membentuk karakter kita, memupuk kebaikan dalam jiwa kita, dan mengajar kita untuk memimpin dengan contoh.
Guru-guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang selalu hadir ketika kita membutuhkan bimbingan.
Hari ini, mari kita mengenang dan memberikan penghargaan kepada pahlawan tanpa tanda jasa ini, guru-guru kita. Mereka adalah pahlawan yang tak terlupakan dalam hidup kita. Terima kasih.
ADVERTISEMENT
Contoh 7
Guru bukan sekadar orang yang membekali kita dengan ilmu pengetahuan, tetapi mereka juga membawa kebaikan, kasih sayang, dan inspirasi. Guru adalah figur yang memancarkan cahaya dalam kegelapan.
Mereka adalah pilar-pilar moral dalam masyarakat dan pendukung utama dalam perkembangan karakter siswa-siswa mereka.
Ketika kita berbicara tentang guru yang menyentuh hati, kita merujuk kepada para pendidik yang tulus dan peduli terhadap perkembangan siswa mereka.
Mereka melampaui batasan tugas mereka untuk memberikan dukungan emosional dan pedoman moral.
Setiap kata yang diucapkan oleh guru memiliki kekuatan untuk mengubah takdir siswa. Mereka memberikan inspirasi kepada kita untuk mencapai impian dan mengatasi rintangan.
Guru yang menyentuh hati tidak hanya mengajar, tetapi mereka juga memotivasi, memberikan dorongan saat kita merasa rendah, dan merayakan setiap keberhasilan kita dengan tulus.
ADVERTISEMENT
Guru-guru yang peduli tentang siswa selalu memahami bahwa pendidikan tidak hanya tentang buku teks dan pengetahuan.
Mereka juga menciptakan lingkungan yang aman, mendukung perkembangan sosial dan emosional kita, dan membantu kita memahami nilai-nilai yang benar dan salah.
Mereka membentuk kita menjadi individu yang bertanggung jawab dan berempati. Ketika kita melihat ke masa depan, kita menyadari bahwa guru-guru yang peduli telah membentuk dasar karakter kita.
Mereka telah memberi kita alat untuk menghadapi dunia yang penuh dengan tantangan.
Guru yang menyentuh hati adalah pahlawan dalam kehidupan kita, dan mereka akan selalu dikenang dengan rasa terima kasih yang mendalam.
Oleh karena itu, pada hari guru dan setiap hari, mari kita menghargai dan merayakan guru-guru yang telah memberikan kebaikan dan kasih sayang kepada kita.
ADVERTISEMENT
Mereka adalah tumpuan kita, dan kita berutang rasa terima kasih yang besar kepada mereka atas pengaruh luar biasa yang mereka berikan dalam membentuk masa depan kita. Terima kasih.
Contoh 8
Hari ini, saya dengan bangga berbicara tentang sosok yang sangat berarti dalam hidup kita, yaitu para guru kita.
Mereka adalah penuntun, pemberi ilmu, dan panutan kita sepanjang perjalanan pendidikan kita.
Guruku adalah pilar yang kuat dalam pembentukan kepribadian dan pencapaian kita, serta merupakan sosok yang selalu ada dalam setiap langkah kita.
Guruku adalah orang yang membuka pintu dunia pengetahuan bagi kita. Mereka mengajarkan kita membaca, menulis, berhitung, dan memahami berbagai mata pelajaran.
Mereka memberi kita dasar yang kokoh untuk tumbuh dan berkembang. Guruku bukan hanya pengajar, tetapi juga mentornya.
ADVERTISEMENT
Mereka memberi kita alat untuk berpikir, berargumentasi, dan memecahkan masalah. Mereka adalah sumber ilmu pengetahuan yang tak ternilai.
Hari ini, saat kita merayakan peran mereka, mari kita sampaikan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang mendalam kepada para guru.
Contoh 9
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Salam sejahtera saya ucapkan untuk kita semua. Marilah kita bersama-sama bersyukur, Alhamdulillah atas kehadirat Allah Swt, Karena tanpa seizinnya kita tidak bisa berkumpul di tempat ini.
Tak lupa juga untuk selalu bershalawat kepada Nabi Muhammad Saw. Yang terhormat Kepala Sekolah, Bapak/ Ibu Guru beserta Staf TU dan teman-teman yang saya banggakan.
Hadirin sekalian, sosok seorang guru sangat penting bagi kehidupan bangsa dan negara ini. Seperti yang kita ketahui bahwa guru merupakan pahlawan pendidikan yang berperan untuk membentuk serta mencetak anak-anak berprestasi, penerus masa depan bangsa.
ADVERTISEMENT
Kehadiran guru sangat dibutuhkan dalam dunia ini. Tidak ada seorang pun yang sukses tanpa peran guru di belakangnya.
Misalnya seorang dokter, pilot, penulis, nahkoda, bahkan presiden sekalipun merupakan hasil didikan seorang guru.
Hadirin sekalian, seorang guru memang memiliki keterbatasan dalam pendidikan serta mengejar kita.
Namun, mereka telah berusaha semaksimal mungkin agar kita menjadi manusia berguna di masa depan. Kita tidak bisa menukar apapun untuk menukar jasa mereka.
Guru merupakan pelita cahaya yang menerangi kehidupan lewat ilmu pengetahuan yang mereka berikan dan ajarkan. Cahaya tersebut memberi harapan bagi para muridnya untuk menggapai cita-cita.
Teman-teman yang saya sayangi, sudah sepatutnya kita berbakti kepada seorang guru. Merekalah yang setiap hari berdiri di depan kita untuk mengajari ilmu pengetahuan, memberikan wawasan yang luas, memberikan penjelasan ketika di kelas, dan menjawab pertanyaan yang tidak kita pahami.
ADVERTISEMENT
Guru terdiri atas empat huruf yang memiliki makna besar. Begitu pentingnya sosok seorang guru bagi kehidupan.
Mereka mendidik serta membangun karakter anak bangsa. Saya ingin mengucapkan terima kasih banyak atas segala jasa yang telah bapak ibu guru berikan kepada saya dan kita semua.
Semoga kami bisa membalas jasa kalian semua. Saya akhiri pidato ini, terima kasih atas perhatiannya.
Contoh 10
Selamat pagi, Yang terhormat Bapak dan Ibu guru yang hadir pada acara ini, hadirin dan hadirat yang berbahagia, serta teman-teman seperjuangan yang saya banggakan.
Pada kesempatan kali ini, saya akan membaca pidato untuk guru tercinta. Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas berkah dan rahmat-Nya yang senantiasa melimpah.
Selamat datang kepada seluruh hadirin yang kami hormati, terutama kepada para guru yang telah menjadi pahlawan tanpa tanda jasa bagi generasi ini.
ADVERTISEMENT
Hari ini, kita berkumpul untuk merayakan Hari Guru, sebuah momen di mana kita menghargai peran besar para pendidik dalam membentuk karakter dan masa depan anak-anak bangsa.
Para guru adalah pilar utama pembangunan, membawa cahaya ilmu yang menerangi setiap sudut kehidupan.
Terima kasih, para guru, karena dedikasi dan pengorbanan kalian. Kalian tidak hanya mengajar mata pelajaran, tetapi juga membimbing, memotivasi, dan menjadi teladan bagi kami semua.
Kalian adalah arsitek pembangunan karakter dan penuntun menuju masa depan yang lebih baik.
Mari kita sambut Hari Guru dengan penuh rasa syukur. Terima kasih, para guru, atas segala pengabdian dan pengorbanan kalian. Selamat Hari Guru! Terima kasih.
Contoh 11
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Pada hari ini kita semua diberi kesempatan untuk berkumpul bersama untuk memperingati hari guru nasional. Pada hari ini kita memiliki momen untuk mengenang jasa guru-guru kita.
ADVERTISEMENT
Hadirin yang berbahagia, hari ini saya bisa berdiri di depan hadirin semua tak lain karena guru-guru saya.
Sosok guru yang selama ini kita gadang-gadangkan sebagai orang tua kedua kita, pada kenyataannya masih sering kita abaikan perintahnya, kita uji kesabarannya, tak kita hormati pengorbanannya.
Padahal semua yang mereka lakukan tak lain adalah demi kebaikan kita, agar kelak kita menjadi orang yang sukses dan berbudi pekerti luhur.
Hadirin yang berbahagia, pada kesempatan ini izinkan saya menyampaikan rasa hormat dan terima kasih sebesar-besarnya kepada guru-guru saya, guru kita semua.
Bapak Ibu guru, terima kasih tak henti-hentinya saya sampaikan, atas semua dedikasi yang telah diberikan, kalian seperti pelita dalam ruangan yang gulita.
Kalian telah membuka pintu bagi kami menuju masa depan yang cerah di mana mimpi-mimpi kami berada.
ADVERTISEMENT
Kalian suri tauladan, ketika kami terkadang hilang arah dalam perjalanan kami menuju kedewasaan.
Seringkali kami lupa, kami abai, dan sombong bahwa apa yang kami capai adalah hasil kerja keras kami sendiri.
Untuk itu, kami meminta maaf yang sebesar-besarnya, dan untuk itu kami menyadari bahwa semboyan guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa bukan sekadar semboyan.
Hadirin yang saya cintai, di momen peringatan hari guru nasional ini, marilah kita sejenak cium tangan guru-guru kita dan ucapkan betapa kita berterima kasih kepada beliau atas apa yang telah mereka berikan kepada kita selama ini.
Semoga seluruh guru di Indonesia tetap selalu menjadi penerang bagi anak-anak Bangsa yang tak pernah lelah menuntun menuju masa depan yang gemilang.
ADVERTISEMENT
Sekian pidato singkat dari saya, terima kasih.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 12
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Alhamdulillah, rasa syukur kita haturkan kepada Allah Swt karena atas berkat, rahmat, dan kuasa-Nya kita dapat berkumpul di pagi yang berbahagia ini untuk memperingati Hari Guru Nasional dalam keadaan sehat walafiat.
Selawat dan salam kita haturkan untuk Nabi seluruh umat, Nabi Muhammad Saw yang telah menuntun kita dari zaman Jahiliah menuju zaman Islam yang penuh berkah.
Hadirin sekalian, seperti yang kita tahu bahwa kurikulum pendidikan di negara kita sering berubah setiap tahunnya untuk menyesuaikan dan mencari kurikulum serta sistem pendidikan yang terbaik.
Meskipun pada kenyataannya sistem pendidikan kita masih jauh di bawah negara lain, namun kita patut berbangga karena memiliki tenaga pengajar yang tak pernah lelah membimbing anak-anak kita.
ADVERTISEMENT
Guru-guru di Indonesia, selain bertugas mendidik siswa, mereka juga harus berjuang untuk menyesuaikan kurikulum dan sistem yang terus berubah.
Namun tak pernah lelah dalam menjalankan tugasnya, meskipun gaji yang diterima terkadang tak sepadan.
Maka pada momen yang berbahagia ini, kita diberi kesempatan untuk saling menguatkan dan saling menghargai demi menghormati Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Persatuan Guru Republik Indonesia menjadi wadah bagi guru untuk terus meningkatkan kualitas diri demi terciptanya pendidikan di Indonesia yang maju dan mampu bersaing dengan negara-negara lain.
Sekian pidato singkat saya, semoga harapan-harapan kita dapat terwujud di masa depan.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 13
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Puji syukur kita panjatkan kepada Allah Swt yang pada pagi yang cerah ini masih memberikan kita kesempatan untuk berkumpul dalam acara peringatan tahunan Hari Guru.
ADVERTISEMENT
Pada hari yang berbahagia ini, izinkan saya menyampaikan sedikit pidato sebagai pengingat bagi kita semua atas jasa-jasa guru kita di momen yang sangat spesial ini.
Mungkin kita sudah sering mendengar semboyan bahwa guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa dan hal tersebut memang benar adanya.
Selain memiliki tugas untuk mencerdaskan generasi penerus bangsa, guru kita tercinta juga memiliki tanggung jawab untuk memberikan pendidikan moral yang mana hal tersebut merupakan tugas yang berat.
Guru kita berjuang untuk membuka mata kita akan wawasan dunia yang luas serta ilmu pengetahuan yang sebelumnya tak pernah kita tahu, mereka membantu kita untuk berjuang mencapai cita-cita yang kita inginkan sehingga kita bisa menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, berwawasan luas, dan membawa bangsa kepada kemajuan.
ADVERTISEMENT
Seringkali guru-guru kita terlupakan ketika kita sudah mencapai kesuksesan di luar sana, meskipun tanpa guru-guru kita, mustahil kita bisa meraih mimpi-mimpi tersebut, namun guru-guru kita tetap tanpa pamrih mengerjakan tugasnya demi masa depan anak-anak bangsa.
Oleh karena itu, sudah sepatutnya kita mengungkapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya serta memberikan penghormatan setinggi-tingginya atas perjuangan dan pengorbanan yang telah guru-guru kita lakukan.
Sebelum saya mengakhiri pidato ini, saya ingin menyampaikan sekali lagi kepada hadirin yang berbahagia bahwa guru sangat berjasa dalam hidup kita dan kita sudah sepatutnya mengucapkan terima kasih dan mengenang apa yang telah mereka lakukan kepada kita pada peringatan hari guru ini.
Akhir kata, saya ucapkan terima kasih sebesar-besarkan kepada hadirin yang berkenan hadir di sini, saya kira cukup sampai di sini pidato singkat saya, semoga kita tetap menjadi orang-orang yang menghargai guru dan semoga guru-guru kita senantiasa dalam lindungan Allah Swt.
ADVERTISEMENT
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 14
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Pada kesempatan hari ini, Jumat, 25 November 2024 merupakan peringatan Hari Guru Nasional ke-79.
Saya berdiri di sini untuk menyampaikan pidato peringatan Hari Guru Nasional di hadapan hadirin sekalian.
Begitu banyak perjuangan yang telah kita dengar dan kita baca tentang para pahlawan untuk membuat pendidikan di Indonesia lebih maju.
Sebut saja perjuangan Kartini untuk membuat kesetaraan pendidikan tak hanya mengenal gender maupun pangkat kekayaan, hingga Ki Hajar Dewantara yang berjuang lewat pendidikan di masa perjuangan zaman dahulu.
Kita adalah penikmat hasil kerja keras para Pahlawan tersebut, maka sudah sepatutnya kita bersyukur dengan giat belajar dan mau belajar sejak detik ini.
Sekolah bukan hanya tempat para guru mengajar dan para murid menerima pelajaran, namun institusi ini adalah tempat semua orang menerima pelajaran yang baik.
ADVERTISEMENT
Kami para guru juga akan terus belajar menjadi pendidik yang baik untuk para siswa. Tanpa para siswa, kami mungkin tak akan sampai di titik ini untuk menjadi orang tua kedua yang hebat.
Namun kami akan tetap berusaha dan belajar menjadi guru kuat untuk mencerdaskan masa depan bangsa ini.
Hari Guru adalah momen yang tepat untuk kami para guru terus tumbuh, terus belajar, memerdekakan para siswa, dan menjadikan pendidikan di Indonesia lebih maju.
Terima kasih atas perjuangannya sampai saat ini, bapak ibu guru.
Akhir kata, terima kasih dan mohon maaf apabila ada salah kata selama saya menyampaikan pidato hari ini.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Contoh 15
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Yang terhormat Bapak Kepala Sekolah, Bapak/Ibu dewan Guru serta para staff dan siswa-siswi yang saya cintai.
ADVERTISEMENT
Tak lupa juga untuk para tamu undangan yang sudah menyempatkan hadir di acara hari ini yaitu peringatan Hari Guru 25 November.
Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kita ke hadirat Allah Swt yang telah memberikan segala nikmat dan hidayah-Nya kepada kita, sehingga pada kesempatan kali ini kita bisa berkumpul bersama dalam acara memperingati Hari Guru.
Para hadirin yang saya hormati, kita tahu bahwasanya di Indonesia ini sering berganti-ganti kurikulum dan sistem pendidikan setiap tahunnya.
Jika dibandingkan dengan negara lain mungkin sistem pendidikan di negara kita masih jauh dari harapan kita.
Namun bagaimanapun juga, Indonesia sangatlah kaya dengan tenaga pengajarnya yang tak pernah lelah mengajarkan anak-anak bangsa yang mudah-mudahan kelak menjadi manusia yang berguna bagi bangsa kita.
ADVERTISEMENT
Hadirin yang terhormat, di Hari Guru ini, saya akan menyampaikan kesan maupun pesan selama saya menjadi guru atau tenaga pengajar.
Maka pada hari yang cukup membanggakan ini, marilah kita bersama-sama menjaga erat tali persaudaraan kita dengan sesama tenaga pengajar maupun dengan anak didik kita.
Karena kita tahu, masih banyak guru-guru yang kurang begitu memahami kondisi siswa dengan cara pengajarannya dan ilmu-ilmu yang kita berikan.
Untuk itu saya mewakili segenap guru mengucapkan, selamat Hari Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
Semoga ilmu dan amal yang kita berikan kepada anak bangsa diberkahi oleh Allah Swt. Mungkin hanya ini pidato singkat yang bisa saya sampaikan, jika ada salah-salah kata mohon dimaafkan.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.
ADVERTISEMENT
Contoh 16
Selamat pagi. Izinkan saya berdiri di sini dan berpidato dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, sebagai ucapan terima kasih kepada para guru tercinta atas segala jasa yang diberikannya.
Para tamu yang terhormat, semboyan tuan sebagai pahlawan tanpa tanda jasa masih relevan. Mereka melatih keturunan masa depan bangsa ini.
Presiden, pejabat negara, pejabat daerah dan banyak lainnya adalah produk buatan guru. Mereka tidak boleh menjadi apa pun di dunia ini tanpa guru mereka.
Mengajar adalah salah satu dari sedikit profesi yang sangat mulia di bumi.
Meski hanya menyandang gelar pahlawan tanpa tanda jasa, mereka tidak pernah berhenti berjuang untuk membuat anak-anak Indonesia mencapai cita-citanya agar kelak bisa menjadi pengikut bangsa ini dan orang-orang yang dibanggakan oleh tanah air dan bangsa kita.
ADVERTISEMENT
Guru telah mengantarkan dan membuka cakrawala kami ke dunia yang luas ini. Mereka juga yang mengajari kami cara membaca, menulis, dan berhitung.
Oleh karena itu, tanpa guru kita tidak mungkin berhasil. Sekalipun nanti anak didiknya melupakan mereka, sekalipun pemerintah tak lagi peduli dengan nasib mereka, para guru tetap menjalankan misi mulianya membentuk calon pemimpin bangsa di masa depan.
Mereka tidak akan jemu melayani, atau jemu mengajar, sampai usia tua menimpa mereka.
Oleh karena itu, sudah sepantasnya kami menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada guru-guru kami yang telah bersusah payah membagi segala ilmunya.
Memberikan nasihat dan dorongan yang membangun, serta bimbingan dan teladan yang membentuk kepribadian kita menjadi pribadi yang terpelajar dan bermoral.
ADVERTISEMENT
Sebelum saya mengakhiri pidato ini, saya ingin mengatakan kembali bahwa guru adalah orang yang memiliki banyak arti dalam hidup kita.
Oleh karena itu marilah kita mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua guru kita. Saya rasa cukup sekian pidato singkat yang dapat saya sampaikan.
Semoga di Hari Guru Nasional ini, para guru selalu menjadi pemenang. Terima kasih atas perhatian dan kesempatannya dan akan saya tutup.
Demikian, itulah kumpulan contoh pidato tentang guru yang dapat dijadikan sebagai inpirasi ketika berpidato, mengandung kata-kata yang berkesan, penuh makna dan menyentuh hati.
(SUCI)