Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sepupu dan Sahabat

Inspirasi Kata
Menyajikan artikel berisi kata-kata, kutipan, dan kalimat yang menginspirasi pembaca.
Konten dari Pengguna
22 Mei 2023 13:46 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inspirasi Kata tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sepupu  Foto:Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sepupu Foto:Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Surat masih menjadi alat komunikasi yang digunakan hingga kini. Jenis-jenis surat antara lain surat resmi dan surat pribadi. Contoh surat pribadi singkat untuk sepupu dapat dijadikan panduan dalam menulis surat berdasarkan jenisnya.
ADVERTISEMENT
Surat resmi adalah surat yang ditulis atas nama suatu instansi atau organisasi. Sedangkan surat pribadi merupakan surat yang ditulis atas nama pribadi atau perseorangan.

2 Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sepupu

Ilustrasi Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sepupu Foto:Unsplash
Surat pribadi umumnya berisi ucapan selamat, terima kasih, berbagi rasa, pengalaman, dan sebagainya. Berdasarkan buku Mahir Menulis Surat Resmi dan Surat Pribadi yang disusun oleh Nadya Safira, Aidil Fitri, Sri Rezeki (2020:72), berikut ini adalah contoh surat pribadi singkat untuk sepupu dan sahabat sebagai referensi penulisan.

1. Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sepupu

Jakarta, 21 Mei 2023
Untuk sepupuku, Amanda Utami
Di Bandung.
Halo Amanda,
Apa kabar? Fia harap Amanda sekeluarga sehat-sehat di Bandung seperti halnya keadaan keluarga kami di Jakarta.
Mungkin Amanda terkejut akan kedatangan surat ini, karena kita sudah lama sekali tidak berkirim kabar. Fia ingin memberitahukan rencana liburan ke Bandung saat liburan sekolah mendatang di awal Juni 2023.
ADVERTISEMENT
Fia berencana menginap di rumah Amanda jika diijinkan. Fia sudah lama tidak ke Bandung, rasanya kangen sekali dengan Amanda dan adik-adik. Nanti kita bisa jalan-jalan lagi seperti dahulu.
Amanda, sekian dulu surat dari Fia. Apabila ada kata-kata yang kurang berkenan, Fia minta maaf.
Terima kasih,
Alifia

2. Contoh Surat Pribadi Singkat untuk Sahabat

Bogor, 21 Mei 2023
Sahabatku, Angelina
Di Medan.
Salam persahabatan,
Hai, apa kabar? Bagaimana keadaanmu? Sehat dan bahagia bukan? Apakah kamu masih menanam bunga mawar? Aku ingin sekali bertemu kamu. Kamu pasti tambah cantik ya? Atau mungkin tambah tinggi?
Angel sahabatku yang baik, seperti yang kamu tahu, tanggal 31 Mei adalah hari ulang tahunku. Aku berencana untuk mengadakan pesta sederhana saat ulang tahunku nanti.
ADVERTISEMENT
Aku ingin sekali kamu datang, pasti nanti pestaku bakal lebih meriah. Meskipun rumahmu jauh, tolong usahakan untuk datang. Kamu dan keluargamu bisa menginap di rumahku.
Sekian dulu ya Angel. Aku berharap kamu menerima undanganku ini. Aku tunggu jawaban kamu secepatnya.
Sahabatmu,
Bella.
Demikian contoh surat pribadi singkat untuk sepupu dan sahabat yang bersifat kekeluargaan dan persahabatan. Surat pribadi umumnya ditulis dengan menggunakan bahasa sehari-hari atau tidak resmi.(DIK)