Konten dari Pengguna

Ingin Pernikahan yang Lebih Baik? Tanyakan 5 Hal Ini Kepada Pasanganmu

Inspirasi Shopee
Temukan inspirasimu di Inspirasi Shopee
14 Mei 2019 16:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Inspirasi Shopee tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ingin Pernikahan yang Lebih Baik? Tanyakan 5 Hal Ini Kepada Pasanganmu
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Hanya karena kamu berjanji akan selalu bersama disaat susah, bukan berarti sesuatu yang buruk dapat begitu saja hadir dalam pernikahanmu. Memang benar bahwa tidak ada yang sempurna di dunia ini, tetapi tidak ada salahnya kamu berjuang untuk sedikit kesempurnaan bukan? Setiap pernikahan pasti ada kekurangan, bahkan jauh dari kata sempurna, karena itulah kamu dan pasanganmu harus berjuang untuk kehidupan pernikahan yang lebih baik.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa pertanyaan yang bisa kamu ajukan pada pasanganmu, tetapi yakinkah kamu bisa berlapang dada akan apapun jawaban yang pasanganmu berikan? Beberapa jawaban mungkin tidak kamu sukai dan yang lainnya mungkin saja adalah jawaban yang tidak pernah kamu sangka. Namun pada akhirnya, hal ini justru akan memperbaiki hubunganmu dengan pasanganmu.
Saat akan bertanya, pastikan sedang berada pada waktu senggang dan dalam suasana yang baik. Nah jika sudah siap,ini dia serangkaian pertanyaan yang bisa kamu ajukan pada pasanganmu.
Adakah sesuatu yang kamu butuhkan dariku sebagai pasanganmu yang tidak pernah aku berikan padamu?
Sekarang, duduk dan dengarkan tanpa menyela sedikitpun. Jika jawaban yang diberikan menyakiti hatimu, tahan emosimu dan pikirkan dengan baik sebelum memberikan respon. Saat kamu menanyakan hal ini, berarti kamu telah memberikan kesan pada pasanganmu bahwa ia bisa mempercayaimu dan sepenuhnya jujur padamu.
ADVERTISEMENT
Jika kamu merasa tidak setuju terhadap apa yang pasanganmu katakan, jangan menolak begitu saja. Jika yang pasanganmu minta adalah sesuatu yang bisa kamu lakukan, kenapa tidak? Cobalah untuk berlapang dada, lakukan semampumu, karena cinta itu sebuah pengorbanan bukan? Apa salahnya berkorban untuk pasanganmu demi hubungan yang lebih baik.
Apakah ada sesuatu yang pernah aku lakukan yang menyakitimu?
Yang satu ini mungkin akan sedikit menyinggungmu. Tetapi bagaimana jika jawaban yang diberikan adalah sesuatu yang tak pernah kamu duga? Suatu hal kecil yang pernah kamu lakukan ternyata begitu membekas dan telah dipendam selama bertahun-tahun. Bisa saja itu hanyalah sebuah perkataan atau sebuah candaan yang ternyata berdampak besar bagi pasanganmu.
Apapun itu, dengarkan dan buatlah sebuah perubahan. Kamu menikahi pasanganmu karena mencintainya dan ingin hidup menua bersamanya bukan? Mari berharap bahwa ia tak punya jawaban untuk pertanyaan ini, tapi jika ada, lakukan yang terbaik untuk menghentikan dirimu agar tak mengulangi lagi apapun yang telah menyakiti perasaannya.
Adakah sesuatu yang dulu pernah aku lakukan dan kamu berharap aku melakukannya lagi?
ADVERTISEMENT
Ada begitu banyak hal yang menjadi alasan mengapa pasanganmu ingin menghabiskan sisa hidupnya bersamamu. Tetapi, semakin umur bertambah maka kita juga akan berubah. Kita berhenti melakukan hal yang lama dan mencoba hal yang baru, benar? Tetapi mungkin saja ada sesuatu yang dirindukan pasanganmu dari hal yang dulu kamu pernah lakukan. Mungkin saja sesuatu yang lebih romantis? Kencan yang dulu sering kalian lakukan atau mungkin surat cinta yang dulu sering kamu berikan padanya.
Apakah kamu merasakan bahwa kita tidak menghadirkan tuhan dalam kehidupan pernikahan kita?
Berbeda agama berbeda pula kepercayaan terhadap Tuhan, dan masing-masing individu memiliki kadar iman yang berbeda-beda. Mungkin tidak semua orang melibatkan Tuhan dalam kehidupannya, tetapi Tuhan selalu hadir dalam setiap kehidupan kita. Apapun jawaban yang diberikan oleh pasanganmu untuk pertanyaan ini, yakinlah bahwa hal ini akan sangat berguna untuk diterapkan karena saat Tuhan sudah dilibatkan, segalanya akan jadi lebih baik.
ADVERTISEMENT
Apakah ada sesuatu yang perlu diubah dalam hal keintiman kalian?
Mungkin ini adalah topik yang paling sensitif, tetapi akan menjadi wajar jika kalian membahasnya sebagai suami-istri. Setiap individu memiliki pandangan yang berbeda, tetapi hal-hal baik selalu bisa dikompromikan. Dengarkan apa yang pasanganmu katakan, karena keintiman dalam pernikahan sangatlah penting untuk menjaga hubungan yang harmonis.
Setelah kamu mendapatkan informasi yang berharga ini, apa yang akan kamu lakukan sekarang? Cobalah untuk memulai dari hal yang paling kecil dan memulai untuk mencoba sebuah perubahan. Sekaranglah waktunya, karena pernikahanmu sangat berharga untuk dikorbankan begitu saja.
Ranisa Dwisara