Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Skewer Pancake, Cara Baru Nikmati Pancake Manis dengan Tusukan Sate
23 April 2017 11:02 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
ADVERTISEMENT
Sate identik sebagai makanan asin. Umumnya, isian sate terdiri dari potongan daging yang ditusuk pada tusukan bambu. Tetapi biasanya, jenis-jenis sate di setiap negara berbeda-beda, misalnya saja di Jepang yang terkenal dengan sate Yakitorinya.
ADVERTISEMENT
Yakitori khas Jepang terbuat dari potongan daging dan daun bawang yang diolesi dengan bumbu gurih hasil racikan khusus. Tapi, pernahkah tebersit di benak kamu jika sebuah sate berubah rasa menjadi sate yang mempunyai cita rasa manis?
Hal ini memang terdengar seperti hal yang mustahil. Namun seiring berkembangnya zaman, tingkat kreatifitas seseorang semakin meningkat. Berlokasi di kawasan Shinsaibashi, terdapat sebuah toko makanan yang menjual skewer berisi pancake.
Pancake memang terkenal dengan bentuknya yang bulat pipih. Tapi kini, sudah banyak orang yang membuat pancake dengan ukuran lebih tebal dan diameter yang lebih kecil. Osaka Kawaii Panbo adalah pelopor pembuatan 'Kushi Pancake' atau disebut juga sate pancake.
Dilansir Rocket News 24 , Kushi Pancake disajikan seperti layaknya sate namun diisi dengan semua bahan manis mulai dari potongan buah-buahan dan marshmallow yang dilumuri dengan saus. Ada dua pilihan ukuran Kushi Pancake, yaitu sate pancake yang berukuran tinggi 20 cm (Mini Panbo) dan sate pancake dengan tinggi 40 cm (Panbo).
ADVERTISEMENT
Mini Panbo berisi tiga pancake dengan potongan buah-buahan yang bisa dipilih, seperti stroberi, kiwi dan pisang. Sedangkan Panbo berisi lima pancake yang juga ditusuk dengan aneka pilihan buah tropikal.
Uniknya, pancake, potongan buah dan marshmallow akan ditusuk di tusukan bambu oleh karyawan toko, dan pelanggan dibebaskan untuk menuangkan saus sesuai keinginan mereka dan sebanyak yang mereka inginkan. Pilihan saus terdiri dari saus raspberry, mangga, coklat, karamel, susu kental manis, madu, sirup maple dan custard. Dan juga disediakan topping tambahan seperti meises dan coklat bubuk. Menarik bukan?
Satu tusuk Panbo dibanderol dengan harga 800 yen atau sekitar Rp 90 ribuan dan satu tusuk Mini Panbo dijual dengan harga 600 yen atau Rp 70 ribuan. Ukuran toko yang kecil hanya bisa menampung dua orang untuk menikmati langsung Kushi Pancake di tempat tersebut. Namun, pemilik toko mengatakan jika lebih banyak orang yang membeli sate pancake secara takeaway.
ADVERTISEMENT
Pemilik toko juga mengungkapkan bahwa pelanggannya lebih senang untuk memakan setusuk sate pancake sambil menikmati indahnya kawasan Amerikamura atau Desa Amerika yang berlokasi di dekat toko. Tertarik mencobanya?
Live Update
Pada 5 November 2024, jutaan warga Amerika Serikat memberikan suara mereka untuk memilih presiden selanjutnya. Tahun ini, capres dari partai Demokrat, Kamala Harris bersaing dengan capres partai Republik Donald Trump untuk memenangkan Gedung Putih.
Updated 5 November 2024, 21:56 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini