Konten dari Pengguna

Mahasiswa UMM menjadikan Pasar Singosari aman dari Covid-19

25 Agustus 2020 8:32 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Irfa Ainun Nafisa tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) kepada para Pedagang di luar area Pasar Singosari dan melakukan pembagian masker serta hand sanitizer secara gratis
zoom-in-whitePerbesar
Sosialisasi Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) kepada para Pedagang di luar area Pasar Singosari dan melakukan pembagian masker serta hand sanitizer secara gratis
Masa pandemi Covid-19 tidak menyurutkan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) untuk melaksanakan kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM). Walaupun melakukan kegiatan secara perorangan mahasiswa yang bernama Irfa Ainun Nafisa tetap semangat untuk melakukan sosialisasi bagaimana adaptasi Kebiasaan Baru di masa pandemi Covid-19 bagi para pedagang di Pasar Singosari.
ADVERTISEMENT
Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) sangat penting untuk di pahami bagi masyarakat khususnya warga Pasar Singosari yang memiliki resiko tinggi terpapar virus Covid-19 baik itu para pedagang, pengunjung, dan sopir – sopir angkutan umum. Yang perlu dipahami dari adaptasi kebiasaan baru yaitu AKB bukan berarti kembali seperti dulu sebelum pandemi Covid-19. Tetapi, memiliki arti selalu berhati-hati dalam melakukan kegiatan sehari-hari dengan selalu menggunakan masker saat keluar rumah, hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut, sering cuci tangan dengan sabun, dan selalu mengikuti perkembangan informasi dari sumber yang terpercaya seperti situs gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 https://Covid19.go.id/
Sangat pentingnya masyarakat untuk memahami bagaimana penerapan AKB dalam kehidupan sehari -hari . Mendorong mahasiswa UMM untuk bergerak bersama melawan Covid-19 dengan cara memberikan beberapa kegiatan untuk merealisasikan tujuannya . Untuk program pertama yang menjadi fokus kegiatan ini adalah melakukan sosialisasi bagi para pedagang yang mempunyai resiko tinggi terpapar virus Covid-19 dengan cara memberikan masker dan hand sanitizer yang dapat menjadikan pedagang tetap produktif bekerja di masa pandemi dan tetap menerapkan adaptasi kebiasaan baru yaitu disiplin pakai masker, selalu cuci tangan atau memakai hand sanitizer, dan selalu jaga jarak minimal 1 Meter.
ADVERTISEMENT
Mahasiswa UMM Irfa Ainun Nafisa mengatakan dalam menciptakan Pasar Tradisional aman covid-19 tidak cukup dengan memberikan sosialisasi kepada para pedagang . Untuk itu, para pengunjung juga menjadi fokus kedua dalam rangkaian kegiatan selanjutnya yaitu melakukan sosialisasi adaptasi kebiasaan baru bagi para pengunjung Pasar Singosari dengan membagikan masker dan hand sanitizer secara gratis. dengan begitu pengunjung menjadi sehat dan ekonomi kembali pulih.
Para pedagang, pengunjung, dan sopir transportasi umum menjadi fokus sasaran kegiatan PMM yang telah mendapatkan persetujuan dari Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Dwi Irawan, SE., M. Ak. , Kepala Pasar Singosari dan Dinas Perhubungan Singosari.
ADVERTISEMENT
Diharapkan dengan kegiatan yang dilakukan mahasiswa UMM akan menjadikan Pasar Singosari aman dari covid 19, pedagang produktif, pengunjung sehat, dan ekonomi kembali pulih dengan cara Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) dengan disiplin protokol kesehatan.