Konten dari Pengguna

Yuk, Pilah Sampahmu Sekarang Juga!

Istani Silmikaf
Seorang Mahasiswa dan Freelancer
1 Desember 2021 16:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Istani Silmikaf tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pada webinar kali ini, kita akan membahas tentang gimana hubungan plastik dengan evolusi perilaku manusia. Tidak dapat dipungkiri hubungan manusia dengan plastik itu menjadi dua hal yang tidak bisa dipisahkan terutama dalam keseharian. Banyak sekali aktivitas kita yang dimudahkan lagi dengan kehadiran plastik tersebut. Pada dasarnya plastik memang menjadi sebuah entitas yang memiliki beragam manfaat dan juga solusi, tetapi berikut dengan itu ada juga hal-hal yang menjadi suatu ancaman bagi kita.
ADVERTISEMENT
Permasalahan plastik ini menghantui Indonesia, dari sebuah data yang kami dapatkan dari KLHK Indonesia menghasilkan 67,8 juta ton sampah dan angka ini diperkirakan meningkat 5% setiap tahunnya. Selain itu, pertumbuhan penduduk Indonesia yang bertambah dari waktu ke waktu, juga turut andil dalam meningkatnya jumlah sampah yang dihasilkan oleh Indonesia.
Untuk bisa menekan resiko dari permasalahan sampah terhadap kesehatan dan juga lingkungan, pemerintah memberikan sebuah target yang harus menjadi kesadaran bagi kita semua, yaitu angka pengurangan sampah menjadi 30% pada tahun 2025. Namun, untuk bisa mencapai target tersebut tentunya membutuhkan peranan dari seluruh pihak tanpa terkecuali.
gambar dokumentasi milik pribadi
Demi mewujudkan Indonesia yang lebih hijau dan lebih lestari lagi, Unilever Indonesia menggerakkan kampanye #GerakanPilahPlastik dan melalui gerakan ini, masyarakat diajak untuk bisa lebih peduli lagi terhadap pentingnya pemilahan plastik bagi generasi yang akan datang. Solusi dari permasalahan plastik ini lebih dari sekedar daur ulang semata, tetapi di dalamnya ngga kalah penting lagi adalah bagaimana interaksi manusia dengan lingkungan dan juga budaya yang telah terbentuk dari waktu ke waktu.
ADVERTISEMENT