Konten dari Pengguna

Choose Love: Saat Kamu Jadi Pemeran Utama dalam Drama Komedi Romantis

Ivana Beatrice Abadi
Mahasiswi Sarjana Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta
15 Oktober 2024 10:08 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ivana Beatrice Abadi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Poster Film Choose Love (Sumber foto: pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Poster Film Choose Love (Sumber foto: pribadi)
ADVERTISEMENT
Choose Love (2023) adalah film yang diproduksi oleh Netflix dengan genre komedi romantis yang menggunakan teknologi digital interaktif. Penggunaan teknologi ini memungkinkan penonton untuk memilih jalan cerita yang diinginkan. Alhasil, setiap pilihan yang penonton buat akan menentukan akhir cerita yang beragam.
ADVERTISEMENT
Film ini memberikan kesempatan bagi penonton untuk menjadi pemeran utama yaitu Cami Conway (Laura Marano). Cami adalah seorang teknisi perekam suara di studio musik Sound Scene. Cami juga memiliki seorang kekasih yaitu Paul (Scott Michael Foster) yang bekerja sebagai pengacara. Jika dilihat, kehidupan Cami tampak sempurna, namun dirinya masih merasa gelisah tentang hidupnya. Perasaan itu membuat Cami datang ke pembaca tarot untuk melihat jalan hidupnya. Kemudian, pada saat kartu-kartu tarot dibuka, ditemukan tiga kartu yang menunjukkan tiga laki-laki di kehidupan Cami. Ketiga laki-laki itu adalah Paul (Scott Michael Foster), Jack Menna (Jordi Webber), dan Rex Galier (Avan Jogia). Di sinilah penonton harus memutuskan siapa laki-laki yang akan bersanding dengan Cami.
ADVERTISEMENT
Selain menentukan pilihan cinta, penonton juga dihadapkan pada berbagai pilihan yang akan memengaruhi cara Cami berinteraksi dengan orang lain dan jalan karier Cami. Pilihan-pilihan tersebut seperti apakah Cami akan memberikan nasihat yang baik atau buruk kepada keponakannya, apakah Cami akan bersikap tenang atau agresif kepada bosnya, dan apakah Cami harus melanjutkan kariernya sebagai teknisi perekam suara atau memilih pilihan karier lainnya. Semua pilihan ini ada di tangan penonton.
Aliran Drama Komedi Romantis pada Choose Love
Choose Love termasuk ke dalam genre drama karena memenuhi semua ciri-ciri film drama. Menurut Astuti (2022), ciri-ciri tersebut adalah:
1. Plot atau alur cerita yang sangat kuat.
Alur cerita Choose Love berfokus pada perjalanan kehidupan dan cinta Cami yang cukup rumit. Terdapat banyak pilihan yang harus diambil dan setiap pilihan memiliki konsekuensi yang harus dihadapi. Hal ini menyebabkan Choose Love memiliki plot yang dinamis yang menjadikan setiap jalan ceritanya menarik.
ADVERTISEMENT
2. Karakter, latar waktu, dan tempat sangat realistis.
Setiap karakter yang ada di Choose Love menggambarkan kehidupan dengan sangat realistis. Cami, Paul, Jack, dan Rex adalah karakter yang dapat ditemui di kehidupan nyata. Selain itu, latar waktu dan tempat dalam film mampu merepresentasikan kehidupan modern seperti studio musik, hotel, museum, tempat permainan escape room, dan masih banyak lagi.
3. Emosi dan hubungan antarkarakter sangat intens.
Karakter utama dalam Choose Love memiliki hubungan emosional yang intens dengan tiga laki-laki dalam hidupnya. Cami terjebak dalam dilema untuk memilih cinta yang stabil dengan Paul, cinta pertamanya dengan Jack, atau cinta pada pandangan pertama dengan Rex. Ini bukan lagi masalah cinta segitiga namun persoalan cinta segi empat.
ADVERTISEMENT
4. Dapat mengusik emosi penonton.
Choose Love berhasil mengusik emosi penonton karena penonton berkontribusi untuk menentukan jalan cerita dari film. Hal ini membuat penonton mampu merasakan perasaan Cami. Penonton dapat merasa bingung dan cemas saat Cami harus memilih, merasa bahagia jika keputusan yang diambil tepat, dan merasa sedih ketika Cami menolak sesuatu.
Film ini juga termasuk dalam genre komedi romantis sebagai cabang genre dari drama. Elemen komedi dalam film dapat dilihat pada interaksi antarkarakter yang konyol atau interaksi yang dapat membuat situasi menjadi canggung. Kemudian, elemen romantis dapat tercermin pada kata-kata manis yang dilontarkan seperti “I thought about you a lot”, beberapa adegan yang menghabiskan waktu bersama, dan sentuhan fisik seperti berciuman.
ADVERTISEMENT
Teknologi Interaktif dalam Choose Love
Choose Love hadir sebagai bentuk inovasi dalam industri perfilman. Melalui teknologi interaktif, film ini mengajak penonton untuk bisa menentukan jalan cerita hingga akhir cerita. Hal ini membuat pengalaman menonton menjadi lebih unik dan personal. Pengalaman menonton menjadi unik karena penonton dapat membuat pilihan sesuai dengan preferensinya masing-masing dan menjadi lebih personal karena setiap penonton akan melihat jalan cerita dan akhir cerita yang berbeda-beda.
Jadi, apakah kamu tertarik untuk menonton film Choose Love?