Fakta Baru Misteri Hilangnya Pelajar di Danau Kaco Kerinci

Konten Media Partner
12 Januari 2020 23:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Awal tahun 2020, Ikhsan Almughoni menghilang di sekitaran kawasan objek wisata Danau Kaco Kerinci, Jambi. Foto: Ist
zoom-in-whitePerbesar
Awal tahun 2020, Ikhsan Almughoni menghilang di sekitaran kawasan objek wisata Danau Kaco Kerinci, Jambi. Foto: Ist
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Ikhsan Almughoni (17) yang akrab disapa Al, warga Desa Karya Bhakti, Kota Sungai Penuh, Jambi menghilang di sekitaran kawasan objek wisata Danau Kaco Kerinci, Provinsi Jambi, pada awal tahun 2020 ini.
ADVERTISEMENT
Namun, hingga saat ini kasus hilangnya pelajar SMA Negeri 2 Sungai Penuh tersebut belum ada titik terang.
Sejak Al dinyatakan hilang pada Rabu (01/01), tim gabungan terus melakukan pencarian, hingga Sabtu (11/01) kemarin, operasi pencarian pelajar tersebut dihentikan.
Meski demikian, pihak keluarga Al akan terus melakukan pencarian sampai batas waktu yang tidak ditentukan hingga Al berhasil ditemukan.
Misteri hilangnya Al, pelajar di Danau Kaco Kerinci, Jambi sampai saat ini belum terpecahkan. Hingga hari ke-11 pasca hilangnya Al, semua kalangan masyarakat Kerinci dan Kota Sungai penuh turut prihatin atas kejadian ini.
Ikhsan Almughoni, pelajar SMA Negeri 2 Sungai Penuh. Foto: Instagram @almughonni
Orangtua Al, sang Ayah Herman Putra mengatakan bahwa, anaknya Al meminta izin untuk pergi ke Air Terjun Semurup dan berpesan agar pulang lebih awal, namun kenyataan Al pergi ke Danau Kaco.
ADVERTISEMENT
"Waktu saya ambil wudhu, temennya datang kerumah, perempuan saya gak tahu siapa orangnya. Ngomong sama kakaknya Al dan langsung pulang. Dia ngasih tahu ke kakaknya Al, temennya sudah 1 jam nunggu Al diparkiran. Saya bilang Al gak pergi ke Danau Kaco, al pergi ke air terjun Semurup," jelas Herman.
Sementara itu, belum lama ini beredar kabar bahwa akun instagram @almughonni sempat aktif pada hari Jumat (10/01) lalu, berdasarkan postingan akun instagram @sekitar_jambi beberapa hari lalu.
Berbagai tanggapan dan komentar warganet pun beragam terkait hal tersebut, seperti akun instagram @yannayuliana: mungkin akunnya dipakai ceweknya. @krrniawan_: HP nya diambil temennya gak.
Menurut, akun instagram @suf_m.yusuf: Itu hanya temannya yang buka HP Al, tadi pagi aku dapat konfirmasi dari temannya. Bisa cek di story aku. Selain itu, @tommy_idi: coba aja telusuri titik terakhir, kalau memang aktif di DM HP nya kan bisa dilacak #hanyasaran.
Para relawan Kayu Aro dan Sungai Penuh masih berusaha menemukan titik kordinat dari HP korban, mudah-mudahan ada titik terang. Foto: instagram @kerinci_kita.
Masih berdasarkan postingan akun instagram @kerinci_kita memberitahukan bagi siapa saja yang bisa ngelacak lokasi via nomor HP, tempat dan waktu dipersilahkan. Berikut nomor Al yang sekarang 0823-3710-8161 dan 0813-6894-6012.
ADVERTISEMENT
"Al-fatihah untuk Al Mughoni, dimanapun kamu berada, doa kami semua selalu menyertaimu. Semoga saudara kita Al cepat ditemukan dan doa seorang ibu cepat di kabulkan, aamiin," tulis akun instagram @jejak_pendaki.
Nampak seorang ibu yang sedang memunajatkan doa di tempat kejadian saat Al hilang.
Seorang ibu yang sedang memunajatkan doa di tempat kejadian Al hilang. Foto: instagram @kerinci_kita
Sebelumnya beberapa hari lalu, Al Mughoni hilang di objek wisata Danau Kaco Kerinci. Pelajar itu diketahui berangkat ke Danau Kerinci, bersama tiga orang temannya.
Dalam perjalanan pulang dari Danau Kaco, Al yang berjalan lebih dulu. Namun sesampainya di gerbang masuk Danau Kaco Kerinci, Al Mughoni tidak diketahui keberadaannya. Semoga Al segera ditemukan dalam kondisi selamat.