Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten Media Partner
Hoaxbuster: Sekelompok Remaja Pegang Sajam Pelaku Geng Motor di Jambi, Tak Benar
13 Oktober 2020 19:50 WIB
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Terkait viralnya sejumlah foto dan video di media sosial dan WhatsApp Group (WAG) sekelompok remeja yang pegang senjata tajam disebut-sebut sebagai pelaku geng motor yang meresahkan masyarakat Kota Jambi, adalah Hoaks.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kapolresta Jambi, Kombes Pol. Dover Christian melalui Kasat Reskrim Polresta Jambi AKP Handres, yang mengatakan bahwa video dan foto sekelompok remeja yang pegang senjata tajam tersebut dibuat dan diunggah pada bulan Juli lalu.
Namun, video dan foto sekelompok remaja pegang sajam tersebut diviralkan kembali akhir-akhir ini dengan adanya kejadian sekelompok geng motor yang meresahkan masyarakat Kota Jambi belakangan ini.
"Semua remaja yang ada di foto dan video lagi pegang sajam itu, sudah kita lakukan pemeriksaan. Ternyata, bukan mereka yang terlibat dalam aksi geng motor yang meresahkan saat ini," kata Kasat Reskrim Polresta Jambi, AKP Handres, Selasa (13/10).
Menurutnya, foto sekelompok remeja yang pegang senjata tajam tersebut terjadi beberapa waktu lalu dan mereka terlibat dalam aksi tawuran untuk menakut-nakuti kawannya yang saat itu terlibat dalam masalah.
"Foto itu terjadi beberapa waktu lalu, mereka ada masalah tawuran namun sudah kita konfirmasikan semua masalahnya itu sudah selesai. Jadi, hanya dikaitkan kembali video yang lama dengan kejadian yang baru saja terjadi," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Polresta Jambi dan jajaran lainnya akan berupaya keras untuk mengungkap dan menangkap para pelaku gerombolan yang diduga geng motor dan meresahkan masyarakat Kota Jambi beberapa hari terakhir.
"Untuk saat ini, pelaku yang meresahkan masyarakat belum ada yang diamankan. Namun, akan tetap kita lakukan upaya penangkapan terhadap pelaku dan untuk masyarakat jika ada yang menjadi korban segera melaporkan ke pihak kepolisian. Sehingga, kita dapat membantu mengungkap untuk menangkap pelaku gerombolan bermotor ini," tambahnya.
Hingga saat ini, sekelompok remeja yang viral di media sosial memegang senjata tajam telah dilakukan pembinaan di Polresta Jambi.