Konten Media Partner

Satgas Pangan Pastikan Jambi Aman dari Beras Palsu

13 Januari 2020 12:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi. Foto: Ist
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi. Foto: Ist
ADVERTISEMENT
Jambikita.id - Beras yang beredar dan dijual kepada masyarakat di Provinsi Jambi dipastikan aman dan layak konsumsi, tidak ditemukan beras palsu seperti yang viral baru-baru ini.
ADVERTISEMENT
"Semua beras di Jambi aman, tidak ada beras palsu apalagi bercampur plastik," kata Ketua Bidang Penindakan dan Penegakan Hukum Satgas Pangan Jambi, Kombes Pol Edi Fariyadi, Senin (13/01).
Pria yang menjabat Direktur Ditreskrimsus Polda Jambi itu mengatakatan, pascaviralnya video beras palsu di jejaring sosial, Satgas Pangan Provinsi Jambi langsung melakukan pemeriksaan di sejumlah gudang penyimpanan dan pasar.
"Tidak ada temuan beras palsu, pascaviralnya video itu baru Satgas Pangan Jambi bergerak sesuai instruksi Satgas Pangan Pusat. Baru kita yang bergerak, kita harapkan daerah lain melakukan serupa," katanya.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jambi, Amir Hasbi dan Ketua Bidang Penindakan dan Penegakan Hukum Satgas Pangan Jambi, Kombes Pol Edi Fariyadi. Foto: Bahara Jati
Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jambi, Amir Hasbi mengatakan Satgas Pangan selalu melakukan pengawasan ketat terhadap barang kebutuhan pokok beredar.
"Khusus soal beras, kita pastikan beras yang dijual di Jambi aman konsumsi. Masyarakat tidak perlu khawatir, kami satgas pangan selalu memonitor bahan pokok yang ada," katanya.
ADVERTISEMENT
Amir Hasbi mengatakan, pada akhir Desember 2019 Satgas Pangan Jambi telah melakukan pengujian sebanyak 18 sempel beras di Laboratorium Bogor.
"Sampel itu di cek pada Desember lalu, tidak ada satupun ada beras plastik di Jambi. Semua beras yang beredar layak konsumsi," pungkasnya.