Gubernur Jatim Khofifah Tinjau Banjir di Madiun Naik Perahu Karet

JatimNow
Berani Realitas
Konten dari Pengguna
7 Maret 2019 17:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari JatimNow tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gubernur Jawa Timur, Khofifah, naik perahu karet untuk memantau lokasi banjir Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Jawa Timur, Khofifah, naik perahu karet untuk memantau lokasi banjir Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Jatimnow.com - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mendatangi lokasi banjir di Madiun, Kamis (7/3).
ADVERTISEMENT
Khofifah mendatangi lokasi terjadinya banjir dan memberikan bantuan kepada warga. Selain itu, Khofifah memberikan instruksi kepada pemerintah daerah untuk segera melakukan penanganan.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah, terjun langsung ke lokasi banjir di Madiun Foto: Dok. Istimewa
Khofifah juga telah meminta kepada BBWS (Balai Besar Wilayah Sungai) Bengawan Solo agar ada eskavator yang bisa segera bergerak begitu air surut. Untuk jangka panjang, Khofifah berharap ke depannya, BBWS Bengawan Solo bisa membuatkan plengsengan (jamban/kakus) di Sungai Jeroan.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah, saat mengunjungi lokasi banjir di Madiun. Foto: Dok. Istimewa
Dampak banjir di Madiun terasa hingga ruas jalan tol arah Solo-Madiun yang menggenangi jalan dengan ketinggian air 80 sentimeter. Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputro, menetapkan status darurat bencana banjir di wilayah Madiun sejak Selasa malam (5/3).
"Sudah saya tetapkan kemarin malam. Surat sudah saya tandatangani," kata Ahmad Dawami, Kamis (7/3).
Gubernur Jawa Timur, Khofifah, mengobrol dengan salah satu korban banjir di Madiun Foto: Dok. Istimewa