Motor Ditumpangi Sekeluarga Rem Blong Tabrak Sekam, Ibu Meninggal

Konten Media Partner
11 Oktober 2022 15:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical

Motor Ditumpangi Sekeluarga Rem Blong Tabrak Sekam, Ibu Meninggal

Motor Ditumpangi Sekeluarga Rem Blong Tabrak Sekam, Ibu Meninggal
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
jatimnow.com - Satu orang tewas setelah motor yang dikendarai mengalami rem blong dan menabrak benteng atau jalur penyelamat yang terbuat dari sekam di Tikungan Gotekan, Desa/Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto.
ADVERTISEMENT
Korban yakni Suliah Agustina (43) Warga Dusun/Bareng Krajan, Kecamatan Krian, Kabupaten Sidoarjo. Dia bersama suaminya Sanuri (47) dan putranya, Hafitrah Yula Anggara (7) mengendarai motor Vario nopol W 3327 WM.
Seorang relawan Welirang Community Rescue, Jaka mengatakan, motor berwarna merah yang dinaiki satu keluarga itu melaju dari arah atas atau Cangar menuju Pacet.
"Ketika berada di turunan Gotekan, laju motor tak terkendali diduga karena sistem pengereman tidak berfungsi atau mengalami rem blong dan masuk ke jalur penyelamat yang terbuat dari sekam," kata Jaka, Selasa (11/10/2022).
Saat masuk ke jalur penyelamat, karena terlalu kencang laju motor sehingga ketiga korban terpental. Akibatnya, Suliah tewas ketika dievakuasi ke rumah sakit.
Sementara sang anak mengalami luka ringan dan suaminya mengalami luka serius pada bagian kepala atau gegar otak.
ADVERTISEMENT
"Tiga korban dibawa ke rumah sakit Sumber Glagah Pacet. Saat diperjalanan, nyawa sang ibu tidak tertolong," bebernya.
Kecelakaan ini sudah ditangani oleh pihak Satlantas Polres Mojokerto, sementara motor korban diamankan di Polsek Pacet.