news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Saham Lyft Sentuh Titik Terrendah Sejak IPO

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
Konten dari Pengguna
10 Mei 2019 10:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Lyft (Foto : Reuters)
Saham Lyft anjlok hampir 11 % hari Rabu dan menjadi titik terendahnya setelah perusahaan jejaring transportasi ini melaporkan kerugian kuartal yang besar, memberikan tekanan bagi Uber yang akan segera masuk bursa saham.
ADVERTISEMENT
Lyft merugi 1,1 milyar dolar AS di kuartal Maret, yang dilaporkannya hari Selasa, walau kalangan analis memuji pertumbuhan pendapatannya. Setelah penurunan terbarunya, saham Lyft kini turun 27% dibanding harga penawaran perdananya pada 28 Maret.
Kemerosotan tajam saham Lyft setelah masuk bursa akan menjadi bahan pertimbangan kalangan investor sebelum membeli saham Uber.
Uber, layaknya Lyft juga belum meraih laba, bersedia mematok harga secara konservatif dalam rentang 44 dolar AS hingga 50 dolar AS per lembar sahamnya untuk menghindari kinerja buruk saham Lyft semenjak masuk bursa, yang dengan agresif menaruhnya di batas atas rentang harga.