Konten dari Pengguna

Tesla Model 3 Terbakar di Moskow

Jejak Tekno
Merekam jejak-jejak teknologi yang semakin sulit dilepaskan dari aspek kehidupan manusia dan lingkungannya.
23 Agustus 2019 5:56 WIB
clock
Diperbarui 23 Agustus 2019 5:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jejak Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Tesla Model 3 Terbakar di Moskow
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah mobil Tesla Model 3 terbakar setelah menabrak truk derek yang sedang parkir di Moskow hari Sabtu pekan lalu, yang menurut pengakuan supir, dirinya tidak melihat kendaraan yang kemudian dia tabrak.
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah rekaman video situs REN TV, pengemudi bernama Alexei Tretyakov menjawab ia menghidupkan mode pengemudian berbantuan sambil memegang setir, ketika dirinya ditanya apakah menyalakan sistem swakemudi Autopilot.
Tesla mempertahankan klaim keselamatan untuk Model 3 miliknya di hadapan kecurigaan pihak regulator, sementara dokumen milik pengawas keselamatan jalan raya AS menunjukkan sedikitnya ada 5 panggilan pengadilan sejak tahun lalu yang menyelidiki kecelakaan yang melibatkan produk Tesla.
Tretyakov mengaku mengemudi dengan kecepatan 100 km per jam, saat mobilnya menghantam sisi kiri jalan yang terdapat truk derek yang tidak disadarinya.
Rekaman kejadian di kanal televisi negara Rossiya 24 menunjukkan mobil teronggok di jalan raya di tengah kepulan asap tebal dari api yang masih menyala. Dua ledakan kecil terjadi dalam selang beberapa detik, dan setelah api padam hanya tersisa rangka logam dari mobil naas tersebut.
ADVERTISEMENT