10 Cara agar Tidak Haus saat Puasa, Umat Islam Harus Tahu

Jendela Dunia
Menyajikan informasi untuk menginspirasi dan menambah wawasan pembaca
Konten dari Pengguna
16 Maret 2024 5:36 WIB
·
waktu baca 7 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara agar Tidak Haus saat Puasa. Unsplash/Abdullah Arif
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara agar Tidak Haus saat Puasa. Unsplash/Abdullah Arif
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Terdapat beberapa cara agar tidak haus saat puasa yang perlu diketahui umat Islam. Ketika menjalankan ibadah puasa seharian, tubuh tentu akan mengalami dehidrasi. Tidak minum air selama kurang lebih 14 jam tentu akan membuat tubuh merasa lemas.
ADVERTISEMENT
Umumnya cara yang digunakan untuk menahan haus ketika berpuasa adalah dengan tidur. Namun, cara ini akan membuat seseorang menjadi tidak produktif. Oleh karena itu, tidak ada salahnya jika mengetahui beberapa tips untuk menahan haus ketika berpuasa.

Pengertian Puasa

Ilustrasi Cara agar Tidak Haus saat Puasa. Unsplash/Rauf Alvi
Sebelum mengetahui cara agar tidak haus saat puasa, ketahui terlebih dahulu pengertian dari puasa. Inilah pengertian puasa berdasarkan buku dengan judul Pend. Agama Islam utk PT, Beni Kurniawan, halaman 45.
Puasa (saum), menurut bahasa Arab adalah menahan diri dari segala sesuatu, seperti: menahan makan, minum, nafsu, menahan berbicara yang tidak bermanfaat.
Puasa (saum), menurut istilah adalah menahan diri dari sesuatu yang membatalknnya, satu hari lamanya, mulai dari terbitnya fajar sampai terbenamnya matahari dengan niat dan beberapa syarat. Allah Swt., berfirman dalam surah al-Baqarah ayat 187:
ADVERTISEMENT
وَكُلُوا وَاشْرَبُوا حَتَّى يَتَبَيَّنَ لَكُمُ الْخَيْطُ الأَبْيَضُ مِنَ الْخَيْطِ الأَسْوَدِ مِنَ الْفَجْرِ ثُمَّ أَتِمُوا الصِّيَامَ إِلَى اليل
Artinya:
dan makan minumlah hingga terang bagimu benang putih dari benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa itu sampai (datang) malam.
Ada juga sabda Rasulullah saw., yang artinya: Dari Abu Umar, la berkata," Saya telah mendengar Nabi besar Saw., bersabda," Apabila malam datang, siang lenyap, dan matahari telah terbenam, maka sesungguhnya telah datang waktu berbuka bagi orang yang puasa." (Riwayat Bukhari dan Muslim)
Berdasarkan buku dengan judul Rahasia dan Keutamaan Puasa Sunnah, Abdul Wahid, (2019:6), pengertian puasa ini memang ada banyak. Sebab, ada banyak yang berusaha untuk mendefinisikannya.
Ada juga yang memberikan definisi puasa dari segi syara', yakni sebagai upaya untuk menahan diri dari segala hal yang membatalkannya, dengan niat yang dilakukan oleh orang yang bersangkutan di siang hari, dimulai dari waktu terbitnya fajar hingga saat matahari terbenam di malam hari.
ADVERTISEMENT
Dengan kata lain, puasa ini juga merupakan suatu perbuatan menahan diri dari perbuatan fi'li, yang berupa dua macam syahwat yakni syahwat perut dan syahwat kemaluan dan juga menahan diri dari segala sesuatu agar tidak masuk ke dalam perut, seperti obat dan sejenisnya.
Adapun hal ini secara khusus dilakukan sesuai waktu yang telah ditentukan, yakni mulai terbit fajar kedua (fajar shadiq) hingga saat terbenamnya matahari dan dilakukan oleh orang tertentu yang berhak melakukannya, yakni orang muslim, berakal sehat, tidak sedang dalam keadaan haid, dan tidak nifas.
Puasa juga harus dilakukan dengan niat, yakni niatnya berupa adanya tekad dalam hati untuk dapat mewujudkan perbuatan tersebut secara pasti, tidak ada keragu-raguan dan tujuan niat itu adalah untuk membedakan antara perbuatan ibadah dengan perbuatan yang sudah menjadi kebiasaan.
ADVERTISEMENT
Sebenarnya jika seseorang mempelajari lebih dalam mengenai alangkah hebatnya ibadah puasa ini. Tentu sebagai mahkluk Allah juga bisa belajar lebih toleran, baik itu kepada tubuh ataupun batin.
Artinya dengan menahan diri tersebut takwa seseorang bisa menjadi lebih meningkat serta menjadi lebih tahu dan mengerti terhadap kondisi makhluk Allah yang lain baik itu sesama manusia ataupun tumbuhan, ataupun juga terhadap binatang.

Cara agar Tidak Haus saat Puasa

Ilustrasi Cara agar Tidak Haus saat Puasa, Foto Unsplash/Rauf Alvi
Berikut merupakan beberapa cara agar tidak haus saat puasa yang harus diketahui umat Islam mengutip dari laman resmi dinkes.sumutprov.go.id:

1. Kurangi Aktivitas Berat

Cara pertama yang dapat dilakukan agar tidak haus etika melaksanakan ibadah puasa adalah dengan mengurangi aktivitas berat.
Olahraga ketika berpuasa memang tidak dilarang, tetapi sebisa mungkin jangan dilakukan pada siang hari karena akan membuat seseorang merasa haus.
ADVERTISEMENT
Melakukan kegiatan yang terlalu berat dapat membuat tubuh menjadi cepat haus sehingga tubuh akan cepat lemas.
Bila seseorang yang berpuasa ingin berolahraga atau melakukan kegiatan berat lain, dapat melakukannya pada sore ari menjelang waktu berbuka puasa, atau pada saat malam hari.

2. Memakai Pelindung Tubuh

Cara kedua yang dapat dilakukan untuk menahan haus saat berpuada yaitu dengan memakai pelindung tubuh saat menjalankan kegiatan di luar ruangan.
Jika seseorang terpaksa melakukan kegiatan di luar runganan, dapat memakai jaket yang mempunyai tudung supaya tidak terpapar teriknya cahaya matahari secara langsung.
Selain jaket, juga dapat memakai payung atau sering berteduh serta menjauhi sinar matahari yang panas. Dengan begitu, tubuh akan terasa lebih dingin dan rasa haus menjadi berkurang.
ADVERTISEMENT

3. Buat Ruangan Lebih Dingin

Cara ketiga yang dapat dilakukan adalah dengan membuat ruangan menjadi lebih dingin. Untuk membuat ruangan menjadi lebih dingin dari biasanya, dapat menyalakan AC atau kipas angin.
Usahakan untuk selalu berada di dalam ruangan yang dingin dan menjauhi kegiatan di luar ruangan apabila tidak diperlukan.

4. Hindari Minuman yang Mengandung Kafein ketika Sahur

Cara keempat yaitu dengan menghindari minuman yang mengandung kafein ketika sahur. Adapun contoh minuman yang mengandung kafein adalah teh, kopi, dan minuman bersoda.
Minuman-minuman tersebut bisa membuat tubuh mengeluarkan cairan sehingga akan sering ke toilet untuk buang air kecil.
Kafein merupakan diuretik yang bisa merangsang proses pengeluaran air dalam tubuh. Sehingga jika terjadi secara berlebihan, tubuh dapat mengamai dehidrasi atau rasa haus yang berkepanjangan.
ADVERTISEMENT
Apabila tidak bisa menghindari sepenuhnya maka setidaknya dapat mengurangi asupan minuman yang mengandung kafein untuk mencegah rasa haus ketika menjalankan ibadah puasa di siang hari.

5. Makan Yoghurt saat Sahur

Cara kelima yang dapat dilakukan yakni dengan makan yoghurt ketika sahur. Satu cangkir yoghurt mempunyai kandungan sebesar 85% air, jadi hal ini menjadi salah satu tips yang mudah dilakukan untuk menahan haus ketika berpuasa.

6. Memakai Kompres Es Dingin

Cara selanjutnya yang dapat dilakukan untuk menahan haus ketika berpuasa adalah dengan memakai kompres es dingin. Jika terpaksa harus berada di luar ruangan, dan tubuh terasa haus dan lemas, cobalah untuk melakukan cara ini.
Buatlah area sekitar wajah dan leher menjadi lebih dingin, sehingga tubuh akan menjadi lebih tenang dan rasa haus akan hilang dengan mudah. Berdiam dirilah sekitar kurang lebih selama 15 menit sebelum melanjutkan kegiatan lainnya.
ADVERTISEMENT

7. Mandi dengan Air Dingin

Cara ketujuh yaitu dengan mandi menggunakan air dingin. Cobalah untuk mandi selama beberapa saat dengan mengguyurkan air dari ujung kepala hingga ujung kaki.
Tubuh yang terkena air dingin tersebut akan basah dan terasa sejuk, maka secara tidak langsung dapat membuat rasa haus menjadi hilang. Selain itu, tubuh yang basah juga dapat membuat seseorang lebih terhidrasi meskipun di luarnya saja.
Selain mandi, juga dapat mencoba dengan melakukan wudlu seperti akan melaksanakan salat. Dengan mencuci muka, kaki, dan tangan, tubuh akan terasa lebih dingin.

8. Lakukan Yoga dan Meditasi

Cara berikutnya yang dpat dicoba untuk mengurangi haus yaitu denan melakukan yoga atau meditasi di lantai yang dingin ketika jam istirahat dari pekerjaan. Tenangkan pikiran secara perlahan untuk membuat tubuh menjadi rileks dan rasa hausnya segera reda.
ADVERTISEMENT
Apabila sulit mempraktikkan cara ini karena harus berkonsentrasi, maka dapat diganti dengan rebahan di atas lantai dingin selama beberapa saat sampai tubuh merasa lebih nyaman.

9. Istirahat Sejenak

Cara yang kesembilan yaitu dengan beristirahat sejenak. Ketika waktu istirahat atau ketika sedang tidak ada pekerjaan, sempatkan untuk istirahat sejenak atau tidur siang kurang lebih selama 15 - 30 menit kemudian bangun lagi untuk melakukan kegiatan selanjutnya.
Tidur sejenak akan membuat tubuh menjadi lebih segar dan mencegah rasa haus ketika berpuasa.

10. Mengonsumsi Buah dan Sayuran saat Sahur

Cara berikutnya adalah dengan mengonsumsi buah dan sayuran ketika sahur. Karena buah dan sayuran banyak mengandung air di dalamnya, sehingga dapat mengurangi rasa haus ketika di siang hari.
Adapun contoh buah an sayuran yang dapat dikonsumsi ketika sahur seperti: melon, semangka, jeruk, mentimun, pir, selada, dan tomat buah dan sayuran tersebut tidak hanya mampu melembapkan tetapi juga dipenuhi dengan banyak nutrisi yang membantu air tetap bertahan lebih lama di dalam tubuh.
ADVERTISEMENT
Demikian beberapa cara agar tidak haus saat puasa yang harus diketahui umat Islam. Selamat menjalankan ibadah puasa. (Ria)