Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
13 Tempat Wisata Lembang, Bandung yang Terbaru untuk Rekreasi Keluarga
7 Februari 2024 21:45 WIB
·
waktu baca 8 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Berada di utara Kota Bandung, Lembang merupakan destinasi liburan yang sempurna bagi wisatawan dan penduduk lokal. Ada banyak tempat wisata Lembang Bandung yang populer, mulai dari pemandangan alam, taman hiburan hingga atraksi edukasi.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari situs resmi disdukcapil.bandungbaratkab.go.id, Lembang adalah desa di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Indonesia. Lokasi Lembang yang secara geografis merupakan dataran tinggi dengan ketinggian 1.312 meter hingga 2.084 meter di atas permukaan laut, menjadikan kabupaten ini memiliki daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Meskipun tidak sepopuler kota-kota lain di Indonesia, Lembang merupakan tujuan wisata indah yang patut untuk dikunjungi.
Wisata Lembang Bandung
Berikut adalah sederet tempat wisata Lembang Bandung yang bisa dipilih sebagai tempat rekreasi bersama keluarga saat liburan:
1. Farm House
Berada di kawasan Lembang, tepatnya di Jalan Raya Lembang Nomor 108, Gudangkahuripan, Lembang, Bandung Barat, Farm House merupakan salah satu wisata populer yang menawarkan berbagai aktivitas wisata ramah keluarga.
ADVERTISEMENT
Mulai dari masuk ke Rumah Hobbit, minum susu gratis, menyewa kostum, memasang gembok cinta, hingga memberi makan binatang di Petting Zoo. Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 18.00 WIB, harga tiket masuk ke Farm House yaitu Rp35 ribu per orang.
2. Floating Market
Sesuai namanya, Floating Market merupakan tempat wisata seperti pasar apung yang berada di Pulau Kalimantan.
Lokasi wisata ini berada di atas danau alami Situ Umar, lebih tepatnya di Jl. Grand Hotel No.33E, Lembang, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Di tempat ini, wisatawan bisa kuliner di pasar terapung sambil menikmati pemandangan alam yang indah, mencoba berbagai wahana air, atau berswafoto.
Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 18.00 WIB (hari kerja) dan 08.00 - 19.00 WIB (akhir pekan), wisatawan hanya perlu membayar Rp50 ribu - Rp60 ribu per orang.
ADVERTISEMENT
3. Kebun Begonia
Hunting foto bersama keluarga di Kebun Begonia bisa menjadi pilihan sempurna untuk menghabiskan waktu libur. Lokasinya berada di Jalan Maribaya Nomor 120 A, Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Objek wisata Kebun Begonia menawarkan aneka tanaman hias di ruang terbuka mirip taman Himawari no Sato di Jepang. Sejumlah koleksi tanaman hias seperti salvia, garaniu, celosia, dan impatiens ada di Kebun Begonia.
Buka setiap hari mulai 08.00 - 09.00 WIB, harga tiket masuk ke Kebun Begonia yaitu Rp25 ribu untuk wisatawan lokal dan Rp30 ribu untuk wisatawan mancanegara.
4. Bukit Strawberry
Sedang mencari tempat wisata yang ramah anak? Berkunjung ke Bukit Strawberry bisa masuk dalam daftar rekreasi keluarga di libur akhir pekan.
ADVERTISEMENT
Suasananya yang begitu sejuk dan asri, wisatawan bisa melakukan berbagai aktivitas wisata, mulai dari mengendarai ATV, memetik buah dan sayur, atau staycation di Glamping Bukit Strawberry Lembang.
Lokasinya berada di Jl. Raya Tangkuban Parahu No. 109, Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, tempat wisata ini buka mulai pukul 08.30 - 17.30 WIB dengan tiket masuk seharga Rp30 ribu (hari kerja) dan Rp35 ribu (akhir pekan).
5. Terminal Wisata Grafika
Hunting foto bersama keluarga di Kebun Begonia bisa menjadi pilihan sempurna untuk menghabiskan waktu libur. Lokasinya berada di Jalan Maribaya Nomor 120 A, Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Objek wisata Kebun Begonia menawarkan aneka tanaman hias di ruang terbuka. Buka setiap hari mulai 08.00 - 09.00 WIB, harga tiket masuk ke Kebun Begonia yaitu Rp25 ribu untuk wisatawan lokal dan Rp30 ribu untuk wisatawan mancanegara.
ADVERTISEMENT
6. Pine Forest Camp
Berencana berkemah bersama keluarga di tempat yang bersih dan aman? Pine Forest Camp bisa dipertimbangkan. Lokasinya berada di Suntenjaya, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat, Pine Forest Camp menyediakan paket camping keluarga dengan pelayanan yang baik.
Destinasi wisata yang satu ini juga memiliki berbagai program camping dengan fasilitas lengkap dan aman, salah satunya Adventure Kids Camp, dimana anak-anak bisa berkemah dengan nyaman sambil melakukan aktivitas seru.
Buka setiap hari 08.00 - 04.00 WIB, untuk akhir pekan buka selama 24 jam. Harga tiket masuknya Rp25 ribu per orang, ada price list khusus camping yang berbeda-beda.
Paket camping dan trip mulai dari Rp600 ribu - Rp1 juta, bila ingin sewa peralatan di lokasi, wisatawan bisa membayar harga sewa per alat.
ADVERTISEMENT
7. Jungle Milk
Berada di Genteng, Jayagiri, Lembang, Bandung Barat, Jungle Milk merupakan tempat wisata alam private yang berada di ketinggian 1.600 mdpl dengan area camping ground yang luas.
Wisatawan bisa berkemah sambil melihat hewan-hewan seperti sapi dan kuda dilepas bebas.
Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 17.00 WIB, wisatawan juga bisa mencoba berbagai aktivitas wisata seperti mengendarai ATV, menunggang kuda, tracking di hutan, camping, atau piknik bersama keluarga sambil menikmati pemandangan alam.
Untuk biayanya tergantung dengan paket yang dipilih, tersedia camping mandiri Rp125 ribu per orang, camping manja Rp240 ribu per orang, dan paket campervan mulai dari Rp125 ribu.
Ada pula paket piknik yang ditawarkan mulai dari Rp180 ribu hingga Rp330 ribu.
ADVERTISEMENT
8. Fairy Garden by The Lodge
Beralamat di Jalan Maribaya KM 3, Cibodas, Lembang, Bandung Barat, Fairy Garden by The Lodge merupakan objek wisata yang mengusung konsep negeri dongeng.
Tersedia berbagai wahana permainan yang bisa dicoba, seperti bermain di playground, mini golf, main trampolin, dan memberi makan hewan di mini zoo.
Lelah bermain, ada Raya's Kitchen yang menyediakan menu makanan Indonesia, Barat, dan Italia. Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 17.00 WIB, harga tiket masuknya Rp35 ribu per orang (belum termasuk tiket bermain di wahana).
9. Lembang Wonderland
Buka sejak 22 Juni 2020, Lembang Wonderland merupakan tempat wisata hits dan instagramable yang berlokasi di Jl. Raya Lembang No.177, Jayagiri, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
Tersedia berbagai macam atraksi wisata unik yang bisa dinikmati wisatawan, seperti Snow Village, Sweet Field, Magic Forest, dan Taman Ice Cream.
Buka setiap hari mulai pukul 10.00 - 20.00 WIB (hari kerja) dan 09.00 - 20.00 (akhir pekan), harga tiket masuk ke Lembang Wonderland yaitu Rp35 ribu per orang, sedangkan untuk anak dengan tinggi dibawah 80 cm bisa masuk tanpa biaya alias gratis.
Tarif tersebut sudah termasuk akses ke berbagai area, tetapi bila ada biaya tambahan bila ingin mencoba wahana permainan.
10. Dago Bakery Punclut
Bosan pergi ke tempat wisata alam atau taman hiburan? Ada Dago Bakery Punclut yang bisa masuk dalam daftar kunjungan tempat wisata kuliner populer di Lembang.
Lokasinya berada di Jalan Pagermaneuh Nomor 57, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung, Barat, Dago Bakery Punclut merupakan kafe berkonsep unik.
ADVERTISEMENT
Bangunannya didesain mirip kastel ala Eropa dengan warna gelap dan kerap dijadikan latar favorit untuk berswafoto. Dibangun di atas bukit, dimana wisatawan dan pengunjung bisa melihat panorama Bandung dari ketinggian.
Kafe ini menjual berbagai roti dan kue merek Gloria Cakes & Taarts yang telah terkenal sejak tahun 1999.
Buka setiap hari mulai pukul 10.00 - 20.00 WIB (hari kerja) dan 09.00 - 21.00 WIB (akhir pekan), harga tiket masuknya mulai dari Rp20 ribu pada hari biasa dan Rp25 ribu pada akhir pekan dan libur nasional.
Sementara harga makanan dan minumannya dibanderol mulai dari Rp18 ribu.
11. Lembang Park & Zoo
Meski terhitung baru dibuka, Lembang Park & Zoo merupakan tempat wisata populer yang banyak dikunjungi wisatawan setiap hari libur. Lokasinya berada di Jl. Kolonel Masturi Nomor 171, Sukajaya, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.
ADVERTISEMENT
Sesuai namanya, Lembang Park & Zoo mengombinasikan antara taman wisata yang luas dengan kebun binatang, dimana wisatawan bisa berinteraksi bersama binatang sambil mencoba berbagai wahana hiburan.
Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 18.00 WIB (Senin, Selasa, dan Rabu) dan 08.00 - 17.00 WIB (Jumat, Sabtu, dan Minggu).
Harga tiket masuknya cukup murah, wisatawan hanya perlu membayar Rp50 ribu (hari biasa) dan Rp70 ribu (akhir pekan), untuk anak-anak dibawah 80 cm bisa masuk gratis.
12. D'Dieuland
Lokasinya berada di Pagerwangi, Lembang, Bandung Barat, D'Dieuland merupakan tempat wisata alam modern yang menawarkan destinasi liburan keluarga dengan pemandangan khas pegunungan.
Tersedia berbagai wahana permainan seperti Gyroscope Flywheel, ayunan, Sky Walk, spot foto menarik di setiap sudut, dan nongkrong di atap bisa yang terparkir.
ADVERTISEMENT
Buka setiap hari mulai pukul 09.00 - 22.00 WIB, harga tiket masuknya sangat terjangkau yaitu Rp 10 ribu per orang untuk hari biasa dan Rp15 ribu per orang untuk akhir pekan.
13. Kampung Daun
Kampung Daun menjadi penutup sempurna dari deretan rekomendasi tempat wisata keluarga di Lembang. Wisatawan bisa mencicipi berbagai hidangan khas Sunda menggugah selera sambil menikmati panorama keindahan alam .
Tidak hanya hidangan Sunda, ada pula menu lainnya seperti pizza dan pasta. Lokasinya berada di Jl. Villa Triniti, Cigugur Girang, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Restoran ini buka setiap hari mulai pukul 10.00 - 21.00 WIB (hari biasa), 09.00 - 23.00 pada hari Sabtu, dan 09.00 - 21.00 pada hari Minggu. Untuk harga tiket masuknya gratis, wisatawan hanya perlu menyiapkan biaya makan dan parkirnya saja.
ADVERTISEMENT
Itulah deretan tempat wisata Lembang Bandung sebagai rekomendasi tujuan rekreasi bersama keluarga di akhir pekan. (LAIL)