Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
13 Wisata Halal di Singapura dan Waktu yang Tepat untuk Liburan
7 Februari 2024 12:14 WIB
·
waktu baca 5 menitTulisan dari Jendela Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Terdapat banyak tempat wisata halal di Singapura yang dapat jadi pilihan para muslim ketika sedang berlibur. Singapura menawarkan banyak tempat yang menarik, mulai dari tempat rekreasi keluarga, budaya, seni, sampai pertunjukan yang spektakuler.
ADVERTISEMENT
Selain terkenal akan kebersihannya, wisata di Singapura juga tersohor akan tarif mahalnya. Tak perlu khawatir, negara metropolitan tersebut juga menawarkan tempat-tempat gratis yang tak kalah asyik untuk menghabiskan waktu liburan.
Singapura juga menjadi salah satu negara paling ramah muslim di dunia karena memiliki komunitas dan sejarah muslim yang besar. Anda tak akan sulit untuk menemukan wisata halal atau masjid untuk sholat.
Rekomendasi Wisata Halal di Singapura
Meski menjadi negara metropolitan dengan gedung-gedung pencakar langit, Singapura memiliki berbagai destinasi wisata halal yang dapat dikunjungi muslim .
Mulai dari wisata kuliner, wisata kesenian, wisata buatan, dan berbagai wisata kebudayaan maupun religi serta beragam festival. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut daftar wisata halal di Singapura untuk jadi daftar tujuan saat mengunjungi negara tersebut.
ADVERTISEMENT
1. Arab Street
Arab Street adalah lokasi yang di dalamnya banyak bermukim penduduk Timur Tengah seperti negara arab dan sekitarnya. Mengutip buku Singapura oleh Marfauzi, wisatawan dapat menikmati budaya Arab dan kehidupan khas bangsa Arab.
Selain itu, wisatawan juga dapat menemukan toko-toko yang berjajal menjual berbagai barang perlengkapan ibadah dan pernak-pernik barang khas Arab. Tempat ini sebenarnya mengacu pada Kawasan Jalan Bussorah, Jalur Haji dan Bali, dan Jalan Muscat.
2. The Bazaar
The Bazaar adalah bazar yang digelar untuk menyemarakkan bulan Istimewa umat Muslim di Singapura . Bazar ini selalu diadakan setiap tahun dan sekaligus menyediakan berbagai kebutuhan umat Islam selama Ramadhan dan hari Raya Idul Fitri.
Anda akan menemukan banyak kedai makanan untuk mencoba berbagai makanan halal. Tak hanya dipenuhi dengan beragam stand dan berbagai penjual, bazar tersebut juga dipenuhi dengan lampu-lampu indah dengan suasana yang luar biasa.
ADVERTISEMENT
3. Restoran Halal di Singapura
Meski tak berkunjung saat Ramadhan, Anda tak perlu khawatir tak bisa menemukan makanan halal di Singapura. Negara ini memiliki koleksi makanan lokal di pusat jajanan di sekitar kota, seperti nasi ayam lokal, mango shakes, dan masih banyak lagi.
Mengutip halaltrip.com, beberapa restoran halal terbaik Singapura antara lain Perdana Muslim Seafood, Al-Azhar Restaurant, BBQ Chicken, Botakae Favorites, Hawker Center atau Food Courts. Cajun on Wheels, 4Fingers, Bismillah Biryani Restaurant dan masih banyak lagi.
4. Merlion Park
Berkunjung ke Singapura tak lengkap rasanya jika tak menginjakkan kaki di area Merlion Park. Tempat ini menjadi ikon wisata bagi wisatawan mancanegara yang berlibur di negara ASEAN terkecil tersebut.
Di sini, wisatawan akan disuguhi pemandangan patung Singa Duyung atau Merlion Statue yang menjadi kebanggaan warga Singapura.
ADVERTISEMENT
5. Universal Studio
Universal Studio menjadi tujuan wisata populer terutama di kalangan keluarga dan anak-anak. Di sini, para pengunjung dapat menikmati berbagai wahana seperti transformer, madagaskar, dan Jurassic Park.
Selain itu, setiap pengunjung juga memiliki kesempatan untuk menjajal wahana yang memacu adrenalin, berbagai pertunjukan interaktif dan berbagai atraksi menarik dengan tema film blockbuster dan serial TV populer.
6. Art Science Museum
Art Science Museum adalah wisata buatan dengan desain arsitektur berkonsep bunga teratai. Selain sebagai tempat wisata buatan, Art Science Museum juga merupakan tempat wisata budaya.
Pengunjung dapat menyaksikan berbagai pameran seni kelas dunia. Sehingga bagi Anda yang sangat menyukai seni, museum ini menjadi tempat yang wajib dikunjungi.
7. Singapore Flyer
Singapura menjadi negara yang terkenal dengan berbagai rancangan dan arsitektur kota yang mewah dan megah. Singapore Flyer menjadi bukti dari keindahan arsitektur negara Singapura.
ADVERTISEMENT
Para wisatawan wajib mencoba Singapore Fyler dalam daftar kunjungannya. Anda dapat naik bianglala pada ketinggian 165 meter selama 30 menit.
8. Marina Bay Sans
Arsitetur hebat dan megah Singapura tidak berhenti di Singapore Flyer saja. Bagi wisatawan yang gemar melakukan swafoto, Marina Bay Sans bisa menjadi pilihan yang tepat. Ini merupakan wisata buatan yang menawarkan kehidupan metropolitan masyarakat Singapura.
9. Gardens by The Bay
Mencari wisata alam di Singapura? Anda bisa mengunjungi Garden By The Bay. Ini merupakan salah satu wisata buatan yang bertema alam. Destinasi wisata alam buatan tersebut dibangun di atas lahan seluas 100 hektar.
Ikon utama dari kebun buatan ini adalah Supertree Groove. Keindahan tempat ini dapat dinikmati melalui skyway yang dibangun di antara Supertree Groove.
ADVERTISEMENT
Temukan juga keajaiban dari Flower Dome. Anda bisa menyaksikan beragam bunga-bunga menawan sepanjang tahun, seperti bunga Sakura, bougenvile dan berbagai bunga musiman lainnya.
10. Singapore Botanic Garden
Wisata alam buatan lainnya yang dapat menjadi daftar tempat wisata halal di Singapura lainnya adalah Singapore Botanic Garden. Itu merupakan taman kota yang menjadi habitat bagi banyak spesies flora endemik dan langka. Tempat ini dibangun di atas seluas 70 hektar dan sudah berusia lebih dari satu abad.
11. Sentosa Island
Sentosa Island adalah pulau wisata buatan. Pulau ini dibangun dengan berbagi fasilitas liburan dan pariwisata di dataran yang terpisah dari dataran besar. Selain dapat menikmati berbagai fasilitas hiburan, pengunjung juga dapat menikmati keindahan Pantai buatan di Iloso Beach Sentosa.
ADVERTISEMENT
12. Asian Civilzation Museum
Pecinta sejarah wajib mengunjungi Asian Civilzation Museum. Setiap pengunjung dapat melihat temuan-temuan peradaban Asia kuno sejak abad ke-9.
Anda dapat melihat berbagai peninggalan harta karun seperti berbagai benda keramik, perak hingga lukisan, permainan papan, dan keragaman agama.
13. Chinatown
China Town terletak di area yang dibatasi dengan Upper Pickering Street, Cantonment Road, New Bridge Road, dan South Bridge Road. Anda dapat menikmati berbagai makanan halal di area Smith Street Wet Market dan Food Street.
Waktu Terbaik Berkunjung ke Singapura
Menurut laman muslimtravelgirl.com, waktu terbaik untuk berkunjung ke Singapura adalah bulan Desember hingga awal Maret. Desember adalah bulan meriah di Singapura karena terdapat dua peristiwa besar, yaitu Natal dan tahun baru.
Pasalnya, wisatawan menjadi bagian dari Natal, Tahun Baru, dan Tahun Baru Imlek. Jika ingin berkunjung selama bulan Ramadhan, Anda juga akan menemukan banyak tempat untuk merayakan dan berbagai bazar untuk berburu takjil buka puasa.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, pada bulan Februari hingga April merupakan bulan-bulan kemarau dengan curah hujan dan tingkat kelembapan terendah. Jika ingin menghindari keramaian, Juli hingga November adalah waktu yang tepat.
(IPT)